cover
Contact Name
Aprilya Dwi Yandari
Contact Email
jafis@wiraraja.ac.id
Phone
+62328-673399
Journal Mail Official
jafis@wiraraja.ac.id
Editorial Address
Jalan Raya Sumenep Pamekasan KM. 5 Patean Sumenep 69451
Location
Kab. sumenep,
Jawa timur
INDONESIA
Journal of Accounting and Financial Issue
ISSN : -     EISSN : 27754642     DOI : https://doi.org/10.24929/jafis.v4i2
Core Subject : Economy,
Journal of Accounting and Financial Issue (JAFIS) adalah jurnal yang diterbitkan oleh Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Wiraraja dengan memuat publikasi di bidang akuntansi dan keuangan yang meliputi akuntansi keuangan dan pasar modal, akuntansi manajemen dan biaya, akuntansi syariah, akuntansi keperilakuan, pemeriksaan akuntansi, sistem informasi akuntansi, etika profesi akuntansi, perpajakan, dan tata kelola (good governance) yang merupakan hasil penelitian. Jurnal ini diterbitkan secara berkala setiap enam bulan sekali (dua kali dalam setahun), yaitu pada bulan Mei dan Oktober.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 5 No 1 (2024): Journal of Accounting and Financial Issue (JAFIS)" : 5 Documents clear
PROBLEMATIKA TERKINI IMPLEMENTASI SAK EMKM SEBUAH STUDI LITERATUR Ika Oktaviana Dewi; Imam Wahyudi; Nanang Setiawan
Journal of Accounting and Financial Issue (JAFIS) Vol 5 No 1 (2024): Journal of Accounting and Financial Issue (JAFIS)
Publisher : Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24929/jafis.v5i1.3443

Abstract

SAK EMKM menjadi regulasi terbaru setelah SAK ETAP, yang mana SAK EMKM dikhususkan untuk para pelaku UMKM. Tujuan dari kajian ini untuk mengungkap lebih dalam mengenai problematika para pelaku atas implementasi SAK EMKM dengan menggunakan metode studi kepustakaan (library research). Data sekunder adalah data utama yang digunakan dalam kajian ini yang berupa literatur-literatur yang berkaitan dengan tujuan kajian, data tersebut diperoleh menggunakan teknik dokumentasi melalui alat bantu PoP v8. Hasil kajian ini mengungkapkan bahwa tidak dapat diterapkannya SAK EMKM disebabkan oleh 1) penyelenggara UMKM tidak membuat laporan keuangan 2) penyelenggara UMKM telah membuat laporan keuangan dengan sederhana atau sepengetahuan pemilik, 3) ada faktor-faktor yang mempengaruhi implementasi SAK EMKM seperti pemahaman akuntansi, latar belakang pendidikan, kompetensi dan kualitaas sumber daya manusia, persepsi pelaksana UMKM, kesiapan pelaku UMKM, sosialisasi SAK EMKM, edukasi/pelatihan dan ukuran UMKM.
PERAN PERANGKAT DESA DAN MASYARAKAT DALAM MEWUJUDKAN AKUNTABILITAS PENGELOLAAN APBDESA BERDASARKAN QS AN-NISA: 58-59 (STUDI KASUS DI DESA LONGOS KECAMATAN GAPURA KABUPATEN SUMENEP) Syahril .; Indriyana .
Journal of Accounting and Financial Issue (JAFIS) Vol 5 No 1 (2024): Journal of Accounting and Financial Issue (JAFIS)
Publisher : Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24929/jafis.v5i1.3444

Abstract

Desa Longos adalah salah satu desa yang terletak di Kecamatan Gapura Kabupaten Sumenep. Pemerintah desa Longos ini masih 2 tahun menjabat sebagai pengelola desa dan pengabdi masyarakat, pembangunan desa Longos masih sangat diprioritaskan demi meningkatkan perekonomian desa dan mensejahteraan masyarakat desa. Akuntabilitas pengelolaan dana desa dapat diartikan sebagai sifat amanah dari seorang pemimpin terhadap masyarakat yang sesuai dengan kandungan Al-qur’an surah An-Nisa’ ayat 58, masyarakat juga berperan dalam pengelolaan dana desa dengan menyampaikan keluhan dan keinginan mengenai kesejahteraan desa dalam membantu pemerintah desa mengelola desa ini juga dijelaskna dalma Al-qur’an surah An-Nisa’ ayat 59. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana peran perangkat dan masyarakat desa dalam mewujudkan akuntabilitas pengelolaan APBDesa. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan serta teknik pengumpulan data yang digunakan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini mengacu pada Miles dan Huberman yaitu: Reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Pengelolaan anggaran pendapatan dan belanja desa diprioritaskan untuk pembangunan desa, peran masyarakat dalam pengelolaan desa ialah dengan memberikan pendapatan maupun keluhan tentang pembangunan desa maupun kesejahteraan masyarakat.
PENERAPAN PENCATATAN AKUNTANSI DAN PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN BERDASARKAN SAK EMKM Ananta Robbah Fikri; Fitri Nuraini
Journal of Accounting and Financial Issue (JAFIS) Vol 5 No 1 (2024): Journal of Accounting and Financial Issue (JAFIS)
Publisher : Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24929/jafis.v5i1.3445

Abstract

Standar Akuntansi Keuangan Entitas Mikro Kecil dan Menengah (SAK EMKM) digunakan oleh entitas mikro, kecil, dan menengah sebagai pedoman penyusunan laporan keuangan. Tujuan penggunaan SAK EMKM untuk memudahkan pelaku usaha EMKM dalam penyusunan laporan keuangan. UMKM Arta Express merupakan perusahaan yang bergerak di bidang jasa pengiriman paket atau barang ke luar negeri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan pencatatan akuntansi dan penyusunan laporan keuangan berdasarkan SAK EMKM pada UMKM Arta Express. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Jenis sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pencatatan akuntansi dan penyusunan laporan keuangan Arta Express belum sesuai SAK EMKM yang berlaku. Laporan keuangan Arta Express hanya pencatatan penerimaan pengeluaran kas dan laporan keuangan laba rugi. Hal tersebut terjadi dikarenakan kurangnya pemahaman dalam penyusunan laporan keuangan yang baik serta SDM yang kurang memadai.
PENGUNGKAPAN MODAL INTELEKTUAL VIA WEBSITE DAN PENGARUHNYA TERHADAP KINERJA PEMERINTAH DAERAH DI INDONESIA Moh. Zainullah; Mohammad Herli; Hafidhah .
Journal of Accounting and Financial Issue (JAFIS) Vol 5 No 1 (2024): Journal of Accounting and Financial Issue (JAFIS)
Publisher : Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24929/jafis.v5i1.3447

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pengaruh pengungkapan modal intelektual melalui website terhadap kinerja pemerintah daerah di Indonesia. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis konten untuk mengukur tingkat pengungkapan modal intelektual, serta analisis regresi untuk menguji hubungan antara tingkat pengungkapan dan kinerja pemerintah daerah. Data dikumpulkan dari website resmi pemerintah daerah dan laporan kinerja tahunan. Temuan penelitian menunjukkan bahwa tingkat pengungkapan modal intelektual melalui website memiliki hubungan positif dan signifikan dengan kinerja pemerintah daerah. Pengungkapan yang lebih tinggi terkait dengan peningkatan efisiensi dan efektivitas pelayanan publik, serta transparansi dan akuntabilitas yang lebih baik. Kontribusi praktis penelitian ini adalah memberikan panduan bagi pemerintah daerah dalam meningkatkan kinerja melalui pengelolaan dan pengungkapan modal intelektual secara optimal. Secara teoritis, penelitian ini memperkaya literatur mengenai modal intelektual dan pengungkapan informasi di sektor publik, serta memberikan bukti empiris tentang pentingnya transparansi informasi dalam meningkatkan kinerja organisasi. Keterbatasan penelitian ini meliputi penggunaan data yang terbatas pada periode tertentu dan fokus pada satu negara, sehingga generalisasi hasil mungkin terbatas. Penelitian lanjutan disarankan untuk mengeksplorasi variabel tambahan dan memperluas cakupan geografis untuk memperoleh pemahaman yang lebih komprehensif.
FUTURE ACCOUNTANT FOR CAREER : PENGARUH KARIR PROFESI AKUNTAN TERHADAP MINAT MAHASISWA AKUNTANSI GEN Z DI ERA DIGITAL Gloria Petronela Wona; Eva Wany
Journal of Accounting and Financial Issue (JAFIS) Vol 5 No 1 (2024): Journal of Accounting and Financial Issue (JAFIS)
Publisher : Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24929/jafis.v5i1.3448

Abstract

Pada era digital ini, kemajuan teknologi informasi memainkan peran krusial dalam transformasi kehidupan sehari-hari, termasuk dalam dunia pendidikan dan karir. Generasi Z, yang tumbuh di tengah kemajuan teknologi, memiliki pola pikir dan preferensi unik dalam memilih karir, khususnya di bidang akuntansi. Meskipun teknologi terus berkembang, keahlian manusia tetap diperlukan. Dampak positif revolusi industri terlihat dalam perubahan cara kerja, hidup, dan bersosialisasi, tetapi juga menimbulkan kekhawatiran terkait potensi penggantian pekerjaan manusia oleh mesin, terutama dengan kemajuan Artificial Intelligence (AI). Penggunaan AI dalam akuntansi dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas, namun perlu pertimbangan matang terkait implikasi dan konsekuensinya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh karir dan teknologi terhadap minat mahasiswa akuntansi gen z. Pendekatan penelitian ini adalah kuantitatif. Pengumpulan data dengan menyebarkan kuesioner via google form (online) kepada responden. Hasil penelitian membuktikan bahwa karir profesi akuntan dan perkembangan teknologi berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat mahasiswa akuntansi gen z.

Page 1 of 1 | Total Record : 5