cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
Jl. Prof. Dr. H. Hadari Nawawi Kota Pontianak, Kalimantan Barat
Location
Kota pontianak,
Kalimantan barat
INDONESIA
Coding Jurnal Komputer dan Aplikasi
ISSN : 2338493X     EISSN : 2809574X     DOI : -
Core Subject : Science,
Coding adalah Jurnal ilmiah elektronik yang mempublikasikan hasil-hasil penelitian di bidang komputer dan sistem informasi. Jurnal Coding memiliki karakteristik khas karena memadukan berbagai cabang dalam bidang Ilmu Komputer, sehingga memiliki artikel yang komprehensif. Jurnal Coding terbit 3 nomor dalam setahuan, yakni di Bulan April, September, dan Desember. Jurnal Coding telah terindeks oleh Google Scholar dan Garuda, dan akan terus diperbaharui untuk mengikuti perkembangan.
Arjuna Subject : -
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 2, No 1 (2014): Jurnal Coding Sistem Komputer" : 5 Documents clear
MODEL SISTEM PARKIR INFORMATIF BERBASIS PROGRAMMABLE LOGIC CONTROLLER (PLC) Ilhamsyah, Syarifah Rauda Intan A, Dedi Triyanto,
Coding Jurnal Komputer dan Aplikasi Vol 2, No 1 (2014): Jurnal Coding Sistem Komputer
Publisher : Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (880.463 KB) | DOI: 10.26418/coding.v2i1.4249

Abstract

Telah dilakukan penelitian untuk membuat suatu sistem perparkiran otomatis yang dapat memberikan informasi letak slot parkir kosong kepada pengendara dengan menggunakan Programmble Logic Controler (PLC). Faktor-faktor pendukung dalam pembuatan sistem parkir ini adalah PLC sebagai pengendali sistem dan sensor LDR sebagai pendeteksi keberadaan mobil, motor sebagai penggerak portal masuk dan keluar, dan lampu LED sebagai penanda letak slot parkir terisi dan kosong, serta model atau miniatur sebagai media demonstrasi dari sistem parkir. Tiap-tiap faktor pendukung akan diintegrasikan menjadi satu kesatuan dan akan dikendalikan oleh PLC. Prinsip kerja sistem adalah LDR digunakan untuk mendeteksi keberadaan mobil pada portal masuk dan keluar, serta pada tiap-tiap slot parkir. Sinyal dari LDR tersebut nantinya akan dieksekusi oleh PLC untuk membuka-menutup portal yang digerakkan oleh motor DC. Hasil dari penelitian ini adalah suatu sistem perparkiran otomatis yang dapat menampilkan informasi letak slot parkir kosong pada sebuah lahan parkir dengan nyala lampu. Kemudian jika lahan parkir penuh PLC tidak akan mengijinkan kendaraan masuk dengan portal masuk yang tidak dapat terbuka dan lampu indikator akan berubah berwarna merah. Namun ketika lahan parkir masih kosong atau belum penuh maka lampu indikator kosong akan menyala yakni nyala lampu hijau.Kata kunci: Sistem Parkir, Parkir Informatif, PLC, Sensor LDR
PENGEMBANGAN ANTIVIRUS MENGGUNAKAN METODE HEURISTIC GANDA DAN SISTEM REALTIME PROTECTOR SERTA PERBANDINGANNYA DENGAN ANTIVIRUS LOKAL Ilhamsyah, Ardiansyah, Cucu Suhery,
Coding Jurnal Komputer dan Aplikasi Vol 2, No 1 (2014): Jurnal Coding Sistem Komputer
Publisher : Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (314.136 KB) | DOI: 10.26418/coding.v2i1.4251

Abstract

Pada umumnya antivirus digunakan untuk membersihkan dan melindungi sistem komputer dari infeksi virus komputer. Namun pada saat ini beberapa jenis virus telah berevolusi sehingga dapat lolos dari pendeteksian antivirus, karena antivirus yang digunakan belum menyimpan signature dari virus tersebut. Pada penelitian ini dikembangkan sebuah aplikasi antivirus yang diberi nama Spartan Antivirus yang dapat mendeteksi virus menggunakan signature dan dilengkapi dengan metode pendeteksian heuristic ganda serta sistem realtime protector. Aplikasi antivirus ini juga memiliki process viewer, yaitu sebuah fitur yang memungkinkan user dapat menghentikan sebuah proses yang aktif melalui antivirus tersebut. Hasil dari penelitian ini adalah aplikasi antivirus dapat mendeteksi virus tidak hanya dengan signature saja, tetapi juga dengan metode heuristic ganda dan sistem realtime protector. Antivirus yang dikembangkan dibandingkan dengan antivirus lokal lainnya (Smadav, PC Media Antivirus dan Morphost Antivirus). Kelebihan antivirus ini yaitu memiliki fitur dimana user secara manual dapat menambahkan signature sebuah file yang dicurigai sebagai virus ke database antivirus. Kekurangan antivirus ini adalah waktu yang dibutuhkan dalam proses scanning belum secepat antivirus yang lainnya.Kata kunci: infeksi, signature, heuristic ganda, realtime protector, process viewer, user, scanning
APLIKASI PENCARIAN RUTE TERPENDEK MENGGUNAKANALGORITMA GENETIKA (Studi Kasus: Pencarian Rute Terpendek untuk Pemadam Kebakaran di Wilayah Kota Pontianak) Ilhamsyah, Putri Yuli Utami, Cucu Suhery,
Coding Jurnal Komputer dan Aplikasi Vol 2, No 1 (2014): Jurnal Coding Sistem Komputer
Publisher : Coding Jurnal Komputer dan Aplikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (438.516 KB)

Abstract

Pencarian rute terpendek (shortest path problem) adalah permasalahan untuk mencari rute minimum dari titik (node) awal ke titik (node) tujuan. Salah satu algoritma yang dapat digunakan untuk menyelesaikan masalah pencarian rute terpendek adalah Algoritma Genetika. Algoritma genetika digunakan untuk mencari rute terpendek yang akan dilalui oleh petugas pemadam kebakaran di wilayah Kota Pontianak dengan memperhatikan kondisi jalan yaitu waktu kemacetan dan panjang ruas jalan. Pencarian rute terpendek dilakukan berdasarkan titik awal, titik tujuan dan waktu keberangkatan. Pada penelitian ini, metode seleksi yang digunakan adalah roulette wheel dan elitisme. Metode crossover yang digunakan yaitu Partially Mapped Crossover (PMX) dengan probabilitas crossover 0,6 dan probabilitas mutasi 0,01. Berdasarkan hasil penelitian, rute terpendek merupakan rute tercepat tetapi jarak terpendek tidak berarti rute terpendek karena memperhitungkan faktor nilai bobot kemacetan jalan. Kata Kunci: Algoritma Genetika, Shortest Path Problem, Crossover, Mutasi
PERANCANGAN ALAT UKUR GAS KARBON MONOKSIDA (CO) BERBASIS PESAWAT TANPA AWAK Yulrio Brianorman, Ade Nurul Hidayah, Dedi Triyanto,
Coding Jurnal Komputer dan Aplikasi Vol 2, No 1 (2014): Jurnal Coding Sistem Komputer
Publisher : Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (599.002 KB) | DOI: 10.26418/coding.v2i1.5238

Abstract

Udara mempunyai arti yang sangat penting di dalam kehidupan makluk hidup dan keberadaan benda lainnya. Permasalahan udara yang timbul pada saat ini adalah pencemaran udara. Pencemaraan udara menjadi masalah penting yang dapat mengancam kehidupan manusia. Udara yang tercemar di dalamnya mengandung salah satu gas yang berbahaya yaitu gas karbon monoksida (CO). Gas CO merupakan senyawa yang berupa gas, tidak berwarna,tidak berbau. Gas ini berasal dari aktivitas manusia dan dari kendaraan bermotor. Laporan WHO (1992) dinyatakan 90% dari CO diudara perkotaan berasal dari emisi kendaran bermotor. Perkembangan teknologi sistem komputer dari sisi robotika, sistem kontrol dan sensorik sudah semakin pesat. Teknologi-teknologi tersebut sangat membantu kerja manusia dan dapat menjadi solusi permasalahan pencemaran udara. Perancangan sebuah alat ukur gas CO dapat membantu dalam mengetahui keberadaan gas berbahaya ini. Penelitian ini melakukan perancangan alat ukur gas karbon monoksida (CO) berbasis pesawat tanpa awak. Metodologi pada penelitian ini dimulai dari studi literatur dan analisa kebutuhan perancangan. Perancangan alat ukur ini terdiri atas perangkat keras dan perangkat lunak. Perangkat keras terdiri atas sistem minimum ATMega32, sensor MQ7, Radio Telemetry Kit 433 MHz dan pesawat tanpa awak (quadcopter). Perangkat lunak pada perancangan ini adalah sebuah aplikasi pengukuran gas CO yang dibuat menggunakan pemrograman visual. Aplikasi ini berfungsi untuk menyimpan dan menampilkan data hasil pengukuran. Komunikasi yang digunakan adalah komunikasi serial berbasis wireless. Data pengukuran disimpan ke dalam database. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah alat ukur gas CO berbasis pesawat tanpa awak yang dilengkapi dengan sebuah aplikasi yang dapat menampilkan dan menyimpan data hasil pengukuran .Hasil pengujian yang dilakukan menunjukan bahwa alat ukur dapat bekerja pada kondisi tertentu (kondisi ekstrem) yaitu pada rentang pengukuran 20 -2000 ppm. Kata Kunci: Alat ukur, gas karbon monoksida (CO), komunikasi serial, pesawat tanpa awak
DIAGNOSA GIZI PADA ANAK BALITA MENGGUNAKAN METODE JARINGAN SYARAF TIRUAN BACKPROPAGATION Fatma A. Setyaningsih, Oktavianti Utami, Beni Irawan,
Coding Jurnal Komputer dan Aplikasi Vol 2, No 1 (2014): Jurnal Coding Sistem Komputer
Publisher : Universitas Tanjungpura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (478.878 KB) | DOI: 10.26418/coding.v2i1.5239

Abstract

Status gizi balita ditentukan berdasarkan indeks berat badan yang meliputi berat badan terhadap umur (BB/U), tinggi badan terhadap umur (TB/U), berat badan terhadap tinggi badan (BB/TB) dengan menggunakan Standar Baku Antropometeri WHO-NCHS (World Health Organization-National Center for Health Statistics). Penelitian ini untuk mendiagnosa gizi balita dan mengetahui keakuratan hasil diagnosa dengan jaringan syaraf tiruan backpropagation. Untuk nilai masukkan dan keluaran pada penulisan ini menggunakan umur (bulan), tinggi badan (cm), berat badan (kg), dan jenis kelamin sebagai masukkan dan kategori status gizi buruk, gizi kurang, gizi baik, dan gizi berlebih sebagai target keluaran. Data gizi diambil untuk anak di bawah lima tahun (balita) dari usia 0-59 bulan sebanyak 80 buah data. Hasil pengujian dari penelitian ini didapat nilai optimal yang diperoleh dengan 2 buah hidden layer masing-masing berjumlah 100 dan 75 neuron, learning rate 0,001, maksimum iterasi 500000, dan besar galat 0,0001 adalah jaringan syaraf tiruan backpropagation dapat mendiagnosa gizi anak balita. Dapat dilihat bahwa hasil penelitian ini mencapai keakuratan 95% dari data penelitian, sehingga dapat disimpulkan bahwa Jaringan Syaraf Tiruan Backpropagation mampu mengenali pola dan mampu mengklasifikasikan status gizi balita dengan jumlah iterasi 866 dan MSE 0,0000995. Kata Kunci : Variabel Masukkan, Gizi Balita, Indeks Antropometri, Jaringan Syaraf Tiruan, Backpropagation

Page 1 of 1 | Total Record : 5


Filter by Year

2014 2014


Filter By Issues
All Issue Vol 12, No 1 (2024): Edisi April 2024 Vol 11, No 3 (2023): Edisi Desember 2023 Vol 11, No 2 (2023): Edisi September 2023 Vol 11, No 1 (2023): Edisi April 2023 Vol 10, No 03 (2022): Edisi Desember 2022 Vol 10, No 02 (2022): Edisi September 2022 Vol 10, No 01 (2022): Edisi April 2022 Vol 9, No 03 (2021): Edisi Desember 2021 Vol 9, No 02 (2021): Edisi September 2021 Vol 9, No 01 (2021): Edisi April 2021 Vol 8, No 3 (2020): Coding : Jurnal Komputer dan Aplikasi Vol 8, No 2 (2020): Coding : Jurnal Komputer dan Aplikasi Vol 8, No 1 (2020): Coding : Jurnal Komputer dan Aplikasi Vol 7, No 03 (2019): Coding : Jurnal Komputer dan Aplikasi Vol 7, No 02 (2019): Coding : Jurnal Komputer dan Aplikasi Vol 7, No 01 (2019): Coding : Jurnal Komputer dan Aplikasi Vol 6, No 3 (2018): Jurnal Coding Siskom Untan Vol 6, No 2 (2018): Jurnal Coding Siskom Untan Vol 6, No 1 (2018): Jurnal Coding Siskom Untan Vol 6, No 1 (2018): Jurnal Coding Siskom Untan Vol 5, No 3 (2017): Jurnal Coding Siskom Untan Vol 5, No 2 (2017): Jurnal Coding Siskom Untan Vol 5, No 2 (2017): Jurnal Coding Siskom Untan Vol 5, No 1 (2017): Jurnal Coding Siskom Untan Vol 4, No 3 (2016): Jurnal Coding Siskom Untan Vol 4, No 2 (2016): Jurnal Coding Siskom Untan Vol 4, No 1 (2016) Vol 3, No 3 (2015): Jurnal Coding Sistem Komputer Vol 3, No 3 (2015): Jurnal Coding Sistem Komputer Vol 3, No 2 (2015): Jurnal Coding Sistem Komputer Vol 3, No 1 (2015): Coding Vol 3, No 1 (2015): Jurnal Coding Sistem Komputer Vol 3, No 1 (2015): Jurnal Coding Sistem Komputer Vol 2, No 3 (2014): Jurnal Coding Sistem Komputer Vol 2, No 2 (2014): Jurnal Coding Sistem Komputer Vol 2, No 2 (2014): Jurnal Coding Vol 2, No 1 (2014): Jurnal Coding Sistem Komputer Vol 1, No 2 (2013): Jurnal Coding Sistem Komputer Vol 1, No 2 (2013): Jurnal Coding Sistem Komputer Vol 1, No 1 (2013): Jurnal Coding Sistem Komputer Vol 1, No 1 (2013): Jurnal CODING More Issue