cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
INFOKAM
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Science,
Jurnal Ilmiah INFOKAM terbit setiap 6 bulan sekali ( 2 X dalam setahun, bulan Maret & September) oleh P3M AMIK “JTC” Semarang dengan maksud sebagai media informasi tentang Komputer, Akuntansi dan Manajemen bagi Sivitas Akademika pada khususnya dan masyarakat pada umumnya.
Arjuna Subject : -
Articles 9 Documents
Search results for , issue "Vol 12, No 2 (2016): INFOKAM No. II/Th. XII/September/2016" : 9 Documents clear
MEMBANGUN WORD OF MOUTH POSITIF Rauly Sijabat
Jurnal Ilmiah Infokam Vol 12, No 2 (2016): INFOKAM No. II/Th. XII/September/2016
Publisher : AMIK Jakarta Teknologi Cipta Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (7.732 KB) | DOI: 10.53845/infokam.v12i2.105

Abstract

Studi mengenai Word of Mouth (WoM) bukanlah hal yang baru. Banyak studi-studi terdahulu yang meneliti peubah-peubah yang menjelaskan WoM. Namun, studi-studi yang telah dilakukan tersebut memberikan hasil yang belum konklusif terutama terkait dengan kualitas pelayanan dan kepuasan pelanggan. Berangkat dari temuan tersebut, obyektif dari studi ini adalah untuk mengkaji kembali pengaruh kualitas pelayanan dan kepuasan pelanggan dalam membangun WoM positif. Hasil studi ini menunjukkan bahwa kualitas pelayanan dan kepuasan pelanggan secara statistik terbukti berpengaruh positif signifikan terhadap WoM. Kata Kunci: Kualitas Pelayanan, Kepuasan Pelanggan, Word of Mouth
IMPLEMENTASI METODE DECISION TREE DAN ALGORITMA C4.5 UNTUK KLASIFIKASI DATA NASABAH BANK Rusito Rusito; Meidy Firmansyah
Jurnal Ilmiah Infokam Vol 12, No 2 (2016): INFOKAM No. II/Th. XII/September/2016
Publisher : AMIK Jakarta Teknologi Cipta Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (7.732 KB) | DOI: 10.53845/infokam.v12i2.103

Abstract

Salah satu keberhasilan perbankan adalah mengklasifikasi nasabahnya. Kegiatan klasifikasi erat kaitan dengan dokumen profing. Proofing adalah salah satu kegiatan pencatatan dokumen jaminan yang nantinya data-data tersebut akan di klasifikasikan sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan oleh pihak manajemen. Kegiatan ini berfungsi sebagai pengumpulan data-data nasabah sebagai kreditur. Metode yang digunakan dalam sistem ini menggunakan metode decision tree algoritma C.45 dan merupakan salah satu metode yang ada pada klasifikasi dalam data mining. Ada tiga tahap dalam pembuatan aplikasi ini, yaitu tahapan pengolahan data, tahap decision tree, dan tahap interprestasi. Pada tahap pengolahan data meliputi data selection, tahap decision tree ialah tahap pembuatan tree, sedangkan tahap interprestasi adalah proses pencarian jenis dokumen berdasarkan decision tree yang telah didapat. penulis menggunakan teori Research and Development (R&D) atau research-based development, yaitu pengembangan berbasis penelitian yaitu proses yang digunakan untuk mengembangkan dan memvalidasi produk-produk pemrograman. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah produk sistem yang telah di validasi pakar materi (Reviewer) dengan uji validasi nilai 3,7 yang berarti valid. Karena terletak pada kriteria kevali dan 2,51 – 3,25. Dan pakar materi (Reviewer) menyimpulkan bahwa sistem layak dipakai. Kata kunci : Decision tree, Algoritma C4.5, Klasfikasi, Nasabah
PENGARUH PEMANFAATAN APLIKASI GRANTT CHART TERHADAP PRESTASI BELAJAR MAHASISWA PADA MATA KULIAH SISTEM OPERASI (STUDI KASUS:PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA-UNIVERSITAS SEMARANG) Sri Handayani
Jurnal Ilmiah Infokam Vol 12, No 2 (2016): INFOKAM No. II/Th. XII/September/2016
Publisher : AMIK Jakarta Teknologi Cipta Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (7.732 KB) | DOI: 10.53845/infokam.v12i2.106

Abstract

Sistem Operasi merupakan mata kuliah wajib yang diambil mahasiswa Teknik Informatika Universitas Semarang (USM). Pada materi pembahasan manajemen proses dari mata kuliah sistem operasi ini, terdapat beberapa algoritma penjadualan proses yang perlu dipahami dan setiap algoritma penjadualan proses yang ada semua tersaji dalam bentuk Grafik Grantt (Grantt Chart). Karena kesulitan yang dialami oleh mahasiswa dalam memahami algoritma penjadualan proses oleh suatu Sistem Operasi tersebut maka peneliti sebagai dosen pengampu mata kuliah Sistem Operasi mencoba untuk menggunakan alat bantu ajar aplikasi Grantt Chart saat membahas materi penjadualan proses. Populasi penelitian ini adalah mahasiswa program studi Teknik Informatika yang mengambil mata kuliah Sistem Operasi. Sample dalam penelitian ini adalah mahasiswa pragram studi Teknik Informatika yang mengambil mata kuliah Sistem Operasi yang diampu peneliti sebanyak 47 orang. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan  teknik  purposive  sampling. Tujuan dari pengambilan  sampel dengan teknik purposive adalah pengambilan sampel dari populasi yang memiliki kesamaan dengan populasinya/dapat mewakili populasi (Sample Regresentatif). Proses pembelajaran pada penelitian ini menggunakan alat bantu Aplikasi Grantt Chart. Alat dari data yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes dan angket yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Analisis untuk uji hipotesis digunakan uji t. Hasil penelitian ini untuk mengetahui pengaruh penggunaan alat bantu ajar dalam menjelaskan materi penjadualan proses. Kata Kunci : Aplikasi Grantt Chart, Penjadualan Proses Sistem Operasi, Alat bantu ajar
MODEL KESUKSESAN SISTEM INFORMASI DELONE DAN MCLEAN UNTUK EVALUASI SISTEM INFORMASI POS PADA PT. POS INDONESIA (PERSERO) DIVISI REGIONAL VI SEMARANG Kenti Yuliana
Jurnal Ilmiah Infokam Vol 12, No 2 (2016): INFOKAM No. II/Th. XII/September/2016
Publisher : AMIK Jakarta Teknologi Cipta Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (7.732 KB) | DOI: 10.53845/infokam.v12i2.104

Abstract

Model kesuksesan sistem informasi DeLone dan McLean (1992) telah banyak diadopsi oleh para peneliti untuk mengevaluasi pengembangan sistem informasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi sistem informasi pos yang diterapkan secara mandatory dalam penggunaannya di PT. Pos Indonesia (persero) Divisi Regional VI Semarang menggunakan model kesuksesan sistem informasi DeLone dan McLean (1992) dengan menganalisis hubungan antar variabel dalam model. Variabel dalam penelitian ini terdiri dari 6 variabel yaitu Kualitas Sistem, Kualitas Informasi, Penggunaan, Kepuasan Pengguna, Dampak Individual, dan Dampak Organisasional. Jumlah responden dalam penelitian ini sebanyak 35 orang yang merupakan pengguna SIPos yang terdiri dari bagian loket, staf, asisten manajer dan manajer. Pengumpulan data dilakukan dengan cara survei dan dianalisis dengan structural equation modeling berbasis variance atau populer dengan partial least square dengan bantuan software VisualPLS 1.04. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari Delapan hubungan antar variabel dalam model (hipotesis) yang diuji, tiga hipotesis yang memiliki pengaruh signifikan dan lima hipotesis yang lain tidak memiliki pengaruh signifikan. Kualitas Sistem mempengaruhi signifikan terhadap Kepuasan Pengguna, dan Kepuasan Pengguna berpengaruh signifikan terhadap Dampak Individual. Begitu juga, Dampak Individual berpengaruh signifikan terhadap Dampak Organisasional. Selanjutnya, Kualitas Sistem dan Kualitas Informasi tidak mempengaruhi terhadap Penggunaan. Begitu juga Kualitas Informasi juga tidak mempengaruhi terhadap Kepuasan Pengguna. Penggunaan tidak berpengaruh terhadap Dampak Individual, dan antara Kepuasan Pengguna dengan Penggunaan tidak mempengaruhi satu sama lain. Secara keseluruhan penerapan SIPos di PT. Pos Indonesia (persero) Divisi Regional VI Semarang dapat memberikan pengaruh positif terhadap Dampak Organisasional, hal ini dapat dijelaskan dengan indikator Produktivitas Organisasi (dengan nilai loading 0,927), Peningkatan Pendapatan Organisasi (dengan nilai loading 0,910), dan Peningkatan Kinerja Organisasi (dengan nilai loading 0,974) sehingga SIPos dapat dikatakan sukses atau berhasil dalam penerapannya. Kata kunci: Model Kesuksesan, Sistem Informasi, Evaluasi, PLS
PENGEMBANGAN MODEL PREDIKSI INFLASI DI INDONESIA DENGAN ALGORITMA DATA MINING Entot Suhartono
Jurnal Ilmiah Infokam Vol 12, No 2 (2016): INFOKAM No. II/Th. XII/September/2016
Publisher : AMIK Jakarta Teknologi Cipta Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (7.732 KB) | DOI: 10.53845/infokam.v12i2.108

Abstract

Prediksi laju suatu inflasi perlu dilakukan karena inflasi akan menyebabkan beberapa pengaruh negatif dan menjadi masalah besar dalam perekonomian Indonesia. Hasil prediksi inflasi dapat dimanfaatkan oleh pembuat kebijakan, investor maupun perusahaan untuk merencanakan strategi ekonomi dalam mengantisipasi perkembangan laju inflasi dan perencanaan keuangan. Data mining fokus pada prediksi apa yang akan terjadi dalam situasi baru dari data yang menggambarkan apa yang terjadi di masa lalu. Tujuan penelitian ini adalah penerapan model prediksi inflasi di Indonesia dengan Support Vector Machine dan Algoritma Genetika sebagai optimasi parameter, diharapkan dapat meng-hasilkan model prediksi inflasi di Indonesia yang lebih akurat. Data sekunder yang digunakan dalam penelitian ini yaitu data Inflasi dan Indeks Harga Konsumen sejak Januari 2005 sampai Desember 2015. Metode yang diusulkan untuk melakukan prediksi laju inflasi adalah dengan menggunakan model Support Vector Machine dengan menerapkan Algoritma Genetika untuk melakukan optimasi parameter Support Vector Machine. Hasil pengujian menggunakan tipe Kernel Radial, di mana nilai RMSE dengan metode SVM sebelum dioptimasi sebesar 0,004 sedangkan nilai RMSE dengan menggunakan metode GA-SVM sebesar 0,035. Hasil rata-rata akurasi dengan menggunakan metode SVM sebelum dioptimasi sebesar 98,90% selanjutnya rata-rata akurasi pada metode GA-SVM sebesar 99,30%. Dapat disimpulkan bahwa penerapan model SVM yang dioptimasi dengan algoritma genetika dapat meningkatkan akurasi dalam prediksi laju inflasi di Indonesia. Kata Kunci : Prediksi Inflasi, Support Vector Machine, Algoritma Genetika, Data Mining
RANCANG BANGUN CRM DENGAN METODE WEB ENGINEERING DALAM PELAYANAN ORDER BARANG PADA ORANGE PRODUCTION SEMARANG Kristiawan Nugroho
Jurnal Ilmiah Infokam Vol 12, No 2 (2016): INFOKAM No. II/Th. XII/September/2016
Publisher : AMIK Jakarta Teknologi Cipta Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (7.732 KB) | DOI: 10.53845/infokam.v12i2.109

Abstract

Kepuasan pelanggan merupakan hal yang sangat penting bagi perusahahaan yang bergerak dalam bidang pelayanan jasa, berbagai perusahaan saling berlomba dalam meningkatkan kualitas pelayananannya dengan harapan customer akan merasa puas dan menjadi pelanggan tetap. Namun dalam usaha meningkatkan pelayanan tersebut beberapa perusahaan terkendala oleh beberapa permasalahan antara lain kesulitan dalam pelayanan order customer yang cukup banyak dan membutuhkan respon yang cepat,permasalahan ini sering menimbulkan komplain dari customer. Saat ini teknologi informasi juga semakin berkembang dengan adanya komputerisasi disemua bidang pekerjaan, komputer membantu manusia dalam meningkatkan kecepatan pengolahan data dan informasi. Dalam teknologi informasi aplikasi CRM (Customer Relationship Management) berfungsi dalam membantu komunikasi antara perusahaan dengan para customernya, Sehingga dengan menggunakan aplikasi ini diharapkan customer mendapatkan informasi yang jelas mengenai status ordernya sehingga mereka bisa merencanakan dan menjalankan kegiatan bisnisnya  dengan baik.   Kata Kunci : Perusahaan, Pelanggan, CRM
PENGEMBANGAN KEMITRAAN LEMBAGA KURSUS DAN PELATIHAN (LKP) DENGAN DUNIA USAHA DAN DUNIA INDUSTRI (DUDI) UNTUK PENJAMINAN MUTU LKP Alex Sujanto
Jurnal Ilmiah Infokam Vol 12, No 2 (2016): INFOKAM No. II/Th. XII/September/2016
Publisher : AMIK Jakarta Teknologi Cipta Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (7.732 KB) | DOI: 10.53845/infokam.v12i2.110

Abstract

Di tengah-tengah persaingan yang semakin kompetitif pada era pasar bebas Asian atau  Asean Economi Community (AEC) 2015, dan mulai berlakunya CAFTA (China – ASEAN Free Trade Area) atau adanya kerjasama pasar bebas antara China dan negara–negara Asean,  memacu perkembangan perindustrian di kawasan Asia Tenggara termasuk Indonesia. Peran lembaga kursus dan pelatihan (LKP) sangat diperlukan dalam memenuhi animo masyarakat untuk mendapatkan keterampilan yang kompeten. LKP harus mampu mempertahankan eksistensinya melalui penjaminan mutu dan mengembangkan strategi kemitraan  yang digunakan untuk mampu menembus pasar tenaga kerja  dalam program jangka panjang. Pemerintah mengimplementasikan berbagai kebijakan agar mutu lembaga kursus dan pelatihan terjamin, diantaranya: LKP harus mempunyai (1) Nilek Online, (2) Ter-Akreditasi, (3) Mempunyai Kinerja Lembaga dan pada Penjaminan mutu proses, lembaga kursus dan pelatihan harus menerapkan standar kurikulum dengan memakai: standar kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI), Standar Kompetensi Lulusan (SKL), dan kurikulum berbasis Kompetensi (KBK) dan dijabarkan menjadi Bahan Ajar. Pengem-bangan strategi kemitraan  yang digunakan untuk mampu menembus pasar tenaga kerja, dalam kerja sama dunia usaha dan industri (DUDI), antara lain Kerja sama dalam menyusun kurikulum kursus, pengajaran peserta didik, on the job training dan penempatan lulusan LKP  ke dunia usaha dunia industri (DUDI). Kata Kunci: Lembaga Kursus dan Pelatihan, Penjaminan mutu,  Kemitraan dan Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI) Abstract In the midst of growing competition that increasingly competitive in era of free market Asian or Asean Economic Community (AEC) in 2015, and the implementation of CAFTA (China - ASEAN Free Trade Area) or co-operation of the free market between China and ASEAN countries, stimulate the development of industry in the Southeast Asia region, including Indonesia. The role of the courses and training institution (CTI) is necessary to meet the public interest to acquire the competence of skills. CTI should be able to maintain its existence through quality assurance and develop a partnership strategy used to be able to penetrate the labor market in the long-term program. Government implements various policies for the quality of courses  and training institutions is assured, including : CTI must have (1) Online Nilek, (2) accredited, (3) Having the Performance Institute and quality assurance of processes, CTI courses and training institutions should implement curriculum standards, by using: Indonesia's National Work Competence Standards (INWCS), Graduate Competency Standards (GCS), and competency based curriculum (CBC) and translated into Teaching Material. Developing a partnership strategy used to be able to penetrate the labor market, cooperation world of business and industry (WBI), including, cooperation in developing the course curriculum, in teaching learners, on the job training and placement of graduates into world of business and industry (WBI). Keywords: Courses and training Institution, quality assurance, Partnership and World of Business and Industrial (WBI)
RANCANG BANGUN SISTEM MOBILE TRACKING UNTUK PENELUSURAN ALUMNI DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA GOOGLE MAP API DAN SMS TRACING Sumardi Sumardi; Sugeng Murdowo
Jurnal Ilmiah Infokam Vol 12, No 2 (2016): INFOKAM No. II/Th. XII/September/2016
Publisher : AMIK Jakarta Teknologi Cipta Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (7.732 KB) | DOI: 10.53845/infokam.v12i2.111

Abstract

Survey dengan mengirimkan quesioner kepada alumni di AMIK Jakarta Teknologi Cipta Semarang merupakan suatu media yanng digunakan untuk mendapatkan umpan balik dari lulusannya atas proses pembelajaran yang pernah didapatkan semasa diperguruan tinggi yang digabungkan dibutuhkan dalam dunia kerja. Dengan sistem ini belum maksimal karena belum mampu menyajikan data persebaran alumni AMIK Jakarta Teknologi Cipta Semarang yang sudah bekerja atau yang belum bekerja dan belum bisa menyajikan data perusahaan mana saja yang ada mahasiswa AMIK Jakarta Teknologi Cipta Semarang bekerja didalamnya. Metode pengembangan system mobile tracer study dengan menggunakan media Google MAP API dan SMS Tracing pada penelitian ini menggunakan metode rekayasa web (Web Engineering) yang meliputi tahap : customer communication, planning, modeling, construction, dan delivery feedback. Untuk pemodelan sistem menggunakan UML (unified modeling language) yang terdiri dari rancangan model proses bisnis, use case diagram, use case narrative, sequential diagram, activity diagram, class diagram, dan pemodelan database. Penelitian ini menghasilkan system mobile tracer study yang dapat digunakan suatu perguruan tinggi khususnya AMIK Jakarta Teknologi Cipta Semarang untuk mengetahui persebaran alumni, memantau kebaradaan lulusannya, sehingga dapat menyajikan data persebaran alumni baik yang sudah bekerja atau pun yang belum bekerja dan perusahaan mana saja yang ada alumni suatu perguruan tinggi yang menggunakan system mobile tracer study ini. Kata Kunci : Tracer Study, Alumni, Sistem Mobile Tracking
EFEKTIFITAS PENGGUNAAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN AKADEMIK BERBASIS TEKNOLOGI INFORMASI DI LEMBAGA PENDIDIKAN ALFABANK SEMARANG Wahjono Wahjono
Jurnal Ilmiah Infokam Vol 12, No 2 (2016): INFOKAM No. II/Th. XII/September/2016
Publisher : AMIK Jakarta Teknologi Cipta Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (7.732 KB) | DOI: 10.53845/infokam.v12i2.149

Abstract

Lembaga Pendidikan ALFABANK Semarang berkomitmen untuk memberikan layanan jasa pendidikan yang berkualitas. Maka perlu dukungan SIMAkad yang mempunyai kualitas yang tinggi. Tujuan dari Penelitian ini adalah untuk mengetahui efektifitas Penerapan SIM Akademik menggunakan media teknologi informasi di Lembaga Pendidikan ALFABANK Semarang. Cara yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan metode kualitatif dan untuk mengetahui efektivitas sistem dan penerapannya. Pengumpulan datanya dengan menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi yang nantinya di analisis dengan menggunakan analisis value chain, untuk menganalisa keefektifan penerapan SIMAkad. Kesimpulan penelitian ini adalah Lembaga Pendidikan ALFABANK Semarang mempunyai kemampuan untuk menerapkan SIM Akademik yang berbasis teknologi informasi. Saran bagi Lembaga agar melakukan penerapan SIM Akademik sepenuhnya, dan diperlukan penelitian selanjutnya untuk dapat menguji akibat lanjutan dari penerapan SIMAkad ini.

Page 1 of 1 | Total Record : 9


Filter by Year

2016 2016


Filter By Issues
All Issue Vol 19, No 1 (2023): Nomor 1/Th. XIX/Maret 2023 Vol 18, No 2 (2022): Nomor 2/Th. XVIII/September 2022 Vol 18, No 1 (2022): Nomor 1/Th. XVIII/Maret 2022 Vol 17, No 2 (2021): Nomor 2/Th. XVII/September 2021 Vol 17, No 1 (2021): Nomor I/Th. XVII/Maret 2021 Vol 16, No 2 (2020): Nomor II/Th. XVI/September 2020 Vol 16, No 1 (2020): Nomor I/Th. XVI/Maret 2020 Vol 15, No 2 (2019): Nomor II/Th. XV /September 2019 Vol 15, No 1 (2019): Nomor I / Th. XV / Maret 2019 Vol 14, No 2 (2018): Nomor II / Th. XIV / September 2018 Vol 14, No 2 (2018): Nomor II / Th. XIV / September 2018 Vol 14, No 1 (2018): Nomor I / Th. XIV / Maret 2018 Vol 13, No 1 (2017): INFOKAM No. 1/Th. 2017/Maret/2017 Vol 13, No 2 (2017): INFOKAM No.2/September/Thn. 2017 Vol 12, No 2 (2016): INFOKAM No. II/Th. XII/September/2016 Vol 12, No 1 (2016): INFOKAM No. I/Th. XII/Maret/2016 Vol 11, No 4 (2015): INFOKAM EDISI I Tahun 10 2015 (Maret) Vol 11, No 5 (2015): INFOKAM No. II/Th. XI/September/15 Vol 11, No 5 (2015): INFOKAM No. II/Th. XI/September/15 Vol 10, No 2 (2014): INFOKAM Edisi 2 Tahun 10 2014 (Sept) Vol 10, No 1 (2014): INFOKAM Edisi 1 Tahun 10 2014 (Mar) Vol 10, No 1 (2014): INFOKAM Edisi 1 Tahun 10 2014 (Mar) Vol 9, No 2 (2013): INFOKAM Edisi 2 Tahun 9 2013 (Sept) Vol 9, No 2 (2013): INFOKAM Edisi 2 Tahun 9 2013 (Sept) Vol 7, No 1 (2011): INFOKAM Edisi 1 Tahun 7 2011 (Mar) Vol 5, No 1 (2009): INFOKAM Edisi 1 Tahun 5 2009 (Mar) Vol 4, No 2 (2008): INFOKAM Edisi 2 Tahun 4 2008 (Sept) Vol 3, No 2 (2007): INFOKAM Edisi 1 Tahun 3 2007 (Sept) Vol 2, No 1 (2006): INFOKAM Edisi 1 Tahun 2 2006 (Maret) Vol 1, No 1 (2005): INFOKAM Edisi 1 Tahun 1 2005 (Maret) More Issue