cover
Contact Name
Chairun Nas
Contact Email
chairun.nas@cic.ac.id
Phone
+62231-220250
Journal Mail Official
lppm@cic.ac.id
Editorial Address
Jl. Kesambi 202, Kesambi, Kota Cirebon, Jawa Barat 45133, Indonesia
Location
Kota cirebon,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Digit : Digital of Information Technology
ISSN : 2088589X     EISSN : 27209636     DOI : -
Jurnal Digital Of information Technology (DIGIT) adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Catur Insan Cendekia (UCIC) Cirebon. Jurnal DIGIT di terbit dua kali dalam satu tahun yaitu setiap bulan Mei dan November Jurnal DIGIT berfokus pada makalah dan penelitian yang memuat Rekayasa Perangkat Lunak, Teknik Kompilasi, Desain Basis Data, Penambangan Data, Teknologi Layanan Web, Business Intelligent, Kecerdasan Buatan, Logika Fuzzy, Visi Komputer, Sistem Tertanam, Robotika, Sistem Pakar, Pembelajaran Mesin, E-Commerce, Digital dan Keamanan Jaringan, Neuro Fuzzy, E-Government, Bioinformatika, Sistem Informasi Geografis, Aplikasi Seluler, Teknologi Game, Jaringan Komputer, Cloud Computing.
Articles 10 Documents
Search results for , issue "Vol 10, No 2 (2020)" : 10 Documents clear
PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PERSEDIAAN DAN PENJUALAN PADA TOKO RIA BANGUNAN DENGAN MENGGUNAKAN BAHASA PEMROGRAMAN VISUAL BASIC 2010 DAN DATABASE MYSQL Novri Ultariani; Nursaka Putra; Amroni Amroni
Jurnal Digit Vol 10, No 2 (2020)
Publisher : Universitas Catur Insan Cendekia (CIC) Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51920/jd.v10i2.172

Abstract

Abstrak Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan pada toko Ria Bangunan di Dhamasraya ternyata sistem pengolahan data barang dan transaksi penjualan masih dilakukan secara manual sehingga sering terjadi kesalahan. Dengan adanya perancangan sistem informasi pengendalian barang menggunakan metode Economic Order Quantity dan Reorder Point dibantu dengan bahasa pemrograman VB-NET, akan memberikan solusi yang lebih baik terhadap masalah-masalah yang dihadapi. Hasil dari metode ini akan meningkatkan sistem dan meminimalisir kesalahan dalam pengolahan data barang serta transaksi penjualan. Mempercepat dan mempermudah bagian administrasi dalam membuat laporan, sehingga dapat menghasilkan informasi yang akurat. Kata kunci : Penjualan, Persediaan, VB-NET, MySQL
EVALUASI PENGGUNAAN SISTEM INFORMASI AKADEMIK POLITEKNIK NEGERI SRIWIJAYA RD Kusumanto; Irma Salamah; A Rahman
Jurnal Digit Vol 10, No 2 (2020)
Publisher : Universitas Catur Insan Cendekia (CIC) Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51920/jd.v10i2.163

Abstract

ABSTRAK Sistem Informasi Akademik merupakan sistem pendukung penyelenggaraan pendidikan, sehingga dalam proses pendidikan dapat menyediakan layanan informasi yang lebih baik kepada mahasiswanya. Sistem Informasi Akademik Polsri dibuat untuk dapat membantu mempermudah kinerja dari pihak akademik dan mahasiswa dalam mengorganisir jadwal mengajar dosen, kehadiran dosen dan rekapitulasi nilai sehingga perlu dilakukan evaluasi bagaimana penggunaan mahasiswa pada sistem informasi akademik (SISAK) Politeknik Negeri Sriwijaya. Penerapan SISAK Polsri memerlukan evaluasi, diantaranya terkait dengan tingkat penggunaan sistem tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi penggunaan sistem informasi akademik Polsri dalam mendukung proses administrasi dari sisi kegunaan, kemudahan penggunaan, dan ketersediaan jaringan. Evaluasi SISAK Polsri menggunakan metode Technology Acceptance Model (TAM) untuk mengetahui faktor-faktor tersebut. Data dikumpulkan dengan menggunakan teknik survei dan dianalisis dengan menggunakan metode statistik multivariate. Hasil penelitian menunjukkan perceived usefulness dan perceived ease of use tidak berpengauh terhadap actual usage SISAK Polsri, sedangkan perceived availability berpengaruh terhadap actual usage SISAK Polsri Kata Kunci : TAM, sistem informasi akademik, Polsri
SISTEM INFORMASI CUSTOMER RELATIONSHIP MANAGEMENT (CRM) BERBASIS KOMPUTER PADA AL BAIT TOUR AND TRAVEL Eka Nurjannah; Lena Magdalena; Muhammad Hatta
Jurnal Digit Vol 10, No 2 (2020)
Publisher : Universitas Catur Insan Cendekia (CIC) Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51920/jd.v10i2.168

Abstract

ABSTRAK Saat ini sebagian besar perusahaan travel masih menggunakan sistem lama untuk mencatat hasil transaksi dan pengolahan datanya masih dalam bentuk manual sehingga dengan sistem yang lama dapat memerlukan waktu yang relatif lama dan lambat. Pada sistem lama perusahaan masih menggunakan sistem pengolahan data dengan menggunakan sistem berupa microsof exel maupun microsof word oleh sebab itu tidak dapat melakukan hubungan secara terus-menerus kepada pelanggan. Hal ini menimbulkan masalah dikarenakan pelanggan tidak dapat membantu pemasaran produk yang dimiliki perusahaan, dan akhirnya terjadi penurunan penghasilan dari perusahan. Selain itu juga dengan perkembangan teknologi yang semakin pesat saat ini dalam persaingan bisnis muncul permintaan pelanggan yang bermacam-macam serta kualitas dan pelayanan yang diberikan suatu perusahaan merupakan level of excellence yang sangat dibutuhkan pelanggan. Oleh sebab itu perusahaan akan menerapkan Customer Relationship Management (CRM), Customer Relationship Management (CRM) adalah merupakan salah satu strategi dalam bisinis untuk mengelola hubungan dengan konsumen/pelanggan. Travel and tour ini mulai menyadari perlunya perubahaan dalam interaksi dengan kosuen. Penelitian ini bertujuan untuk informasi yang terintegrasi untuk pelayanan yang memuaskan pada konsumen dan kepuasaan hubungan pelanggan, Agar dapat mengolala data data konsumen secara kompterisasi. Dan Menghasilkan keuntungan pemasaran dan interaksi konsumen yang lebih efektif menghemat biaya dan tenaga. Pada penelitian ini CRM yang akan dibangun melibatkan Petugas yang terlibat yaitu admin, bendahara dan trakhir direktur bertugas untuk melihat hasil laporan. Dengan penggunaan sistem management pelanggan menggunakan metode Customer Relationship Management (CRM) dapat menarik pelanggan baru dan mempertahankan pelanggan yang telah ada agar dapat membantu setiap proses pemasaran yang dilakukan oleh perusahaan. Kata Kunci : Informasi, Management, CRM, Konsumen, Travel.
APLIKASI WEB PORTAL MANAJEMEN INFORMATIKA BERBASIS WEBSITE DENGAN MENGGUNAKAN FRAMEWORK CODEIGNITER DAN MYSQL PADA UNIVERSITAS CATUR INSAN CENDEKIA Wahyudi Fajar Ramadhan; Wiwiek Nurkomala Dewi; Chairun Nas
Jurnal Digit Vol 10, No 2 (2020)
Publisher : Universitas Catur Insan Cendekia (CIC) Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51920/jd.v10i2.164

Abstract

ABSTRAK Universitas CIC merupakan institusi pendidikan di bawah naungan yayasan catur insan cendekia (CIC) yang memiliki beberapa prodi salah satunya Program Study Manajemen Informatika. Saat ini prodi Manajemen Informatika belum memiliki website portal resmi untuk menyebarkan informasi.Tujuan Penelitian ini bertujuan untuk membuat Aplikasi Portal Manajemen Informatika Untuk Menyebarkan informasi Aplikasi website ini didalamnya mengelola Data Master (Data Dosen MI, Data Mahasiswa, Data Alumni MI, Data Buku Tamu, Data Artikel, Data Kegiatan, Data Agenda, Data Mahasiswa Berprestasi, Data Katalog, Data Informasi, Data Testimoni), Data Statistik, Data Media (Data Galeri dan Data Video), dan lain-lain, dengan menggunakan metode waterfal. Hasil dengan adanya Aplikasi website portal ini dapat membantu Prodi Manajemen Informatika dalam melakukan promosi dan penyampaian informasi kepada masyarakat agar lebih cepat. Kata kunci: portal, php, informasi, web server, codeigniter.
SISTEM MONITORING DAN PEMBERIAN PAKAN OTOMATIS PADA BUDIDAYA IKAN MENGGUNAKAN WEMOS DENGAN KONSEP INTERNET OF THINGS (IoT) Rifky Ridho Prabowo; Kusnadi Kusnadi; Ridho Taufiq Subagio
Jurnal Digit Vol 10, No 2 (2020)
Publisher : Universitas Catur Insan Cendekia (CIC) Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51920/jd.v10i2.169

Abstract

ABSTRAK Budidaya ikan lele merupakan suatu usaha yang menjanjikan untuk digeluti waktu sekarang, kebutuhan akan ikan yang tinggi dipasaran, membuat terbuka kesempatan untuk berwirausaha di sektor peternakan ikan. Ikan lele yang mudah dikembangkan merupakan salah satu faktor pendukung untuk kemajuan budidaya ikan lele, namun pemberian makan yang tidak tepat waktu bisa jadi penghambat untuk pertumbuhan lele. Tujuan dalam penelitian ini yaitu ingin membuat sebuah alat yang dapat memberikan pakan secara otomatis dan memonitoring ketersediaan pakan dari mana saja menggunakan smartphone. Alat yang digunakan pada penelitian ini yaitu dengan menggunakan board Wemos D1 Mini sebagai pengendali dari sistem ini, yang ditambah dengan modul RTC yang dapat membaca waktu untuk penjadwalan pakan, sensor ultrasonik HC-SR04 yang dapat mendeteksi jarak untuk memonitoring ketersediaan pakan, motor servo yang dapat bergerak untuk membuka dan menutup tempat pakan, buzzer yang berbunyi ketika sensor ultrasonik HC-SR04 mendeteksi bahwa pakan akan habis, dan juga Telegram sebagai platform yang mendukung IoT pada board Wemos D1 Mini. Hasil penelitian ini yaitu berupa alat untuk memonitoring dan memberikan pakan otomatis. Wemos D1 Mini akan mengirimkan pesan notifikasi jika ikan sudah diberimakan dan juga akan mengirimkan pesan peringatan jika pakan dalam tempat pakan akan habis. Selain itu ketersediaan pakan juga dapat di cek melalui telegram, ketika melakukan pengecekan pakan dengan mengirim pesan dari telegram maka akan mengirimkan pesan ketersedian pakan untuk beberapa hari. Kata Kunci : Monitoring, Telegram, Wemos D1 Mini, Modul RTC, Sensor Ultrasonik HC-SR04.
APLIKASI AKUNTANSI PENCATATAN PENGELUARAN KAS PADA PT. JASA TRANSPORTASI YALA GITHA TAMA CIREBON Meirani Fajrin; Widya Jati Lestari; Ilwan Syafrinal
Jurnal Digit Vol 10, No 2 (2020)
Publisher : Universitas Catur Insan Cendekia (CIC) Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51920/jd.v10i2.165

Abstract

ABSTRAK PT. Jasa Transportasi Yala Githa Tama (International Freight Forwarding) merupakan perusahaan yang bergerak pada jasa transportasi persewaan alat berat yaitu Forklift dan Crane. Perusahaan ini berlokasi di Jalan Bali No. 3 Pelabuhan Cirebon. Dalam kegiatan pencatatan pengeluaran kas masih menemui kendala yaitu pencatatan pengeluaran kas masih diinput manual menggunakan Microsoft Excel, hal ini dapat menimbulkan kesalahan pencatatan pengeluaran kas dan menjadi tidak efektif. Berdasarkan hal tersebut, maka dibuatlah aplikasi pencatatan akuntansi pengeluaran kas. Sistem berbasis komputer ini berfungsi untuk memudahkan perusahaan dalam melakukan pencatatan terkomputerisasi dan lebih efisien dalam kegiatanya. Tahap analisa dan perancangan sistem digambarkan secara manual menggunakan flowchart, kemudian dibuat secara komputerisasi ke dalam diagram aliran data level 0 dan level 1 disertai dengan diagram hubungan antar entitas, dan relasi antar tabel. Setelah tahap ini selesai, tahap selanjutnya adalah percancangan sistem perangkat lunak. Perancangan tersebut menggunakan bahasa pemrograman PHP (Hypertext Prepocessor) dan menggunakan database MySQL (My structured Query Language). Pada aplikasi ini menghasilkan laporan perencanaan kerja, jurnal umum dan laporan pengeluaran kas. Kata kunci: Aplikasi, Pencatatan, Pengeluaran kas
PENGARUH TINGKAT PROFITABILITAS , REPUTASI AUDITOR DANUKURAN PERUSAHAAN TERHADAP AUDIT DELAY PADA PERUSAHAAN LQ 45 TAHUN 2010 – 2016 Turini Turini
Jurnal Digit Vol 10, No 2 (2020)
Publisher : Universitas Catur Insan Cendekia (CIC) Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51920/jd.v10i2.170

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh tingkat profitabilitas yang diukur dengan ROA terhadap audit delay, pengaruh reputasi auditor yang diukur dengan variabel dummy terhadap audit delay, pengaruh ukuran perusahaan yang diukur dengan size terhadap audit delay .Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu deskriptif, dengan menggunakan data sekunder, Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan LQ 45 yang terdaftar di bursa efek indonesia tahun 2010 sampai dengan tahun 2016. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan metode purposive sampling sampai diperoleh 24 sampel. Berdasarkan hasil analisis regresi berganda, maka dapat disimpulkan tingakt profitabilitas yang diukur dengan ROA berpengaruh terhadap audit delay pada perusahaan LQ 45 tahun 2010-2016, reputasi auditor yang diukur dengan variabel dummy tidak berpengaruh terhadap audit delay pada perusahaan LQ 45 tahun 2010-2016, ukura perusahaan yang diukur dengan Size berpengaruh terhadap audit delay pada perusahaan LQ 45 tahun 2010-2016, Kata kunci : Audit delay, Profitabilitas, Reputasi Auditor dan Ukuran Perusahaan
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN PROGRAM STUDI MENGGUNAKAN METODE PROFIL MATCHING Yunika Renatalia; Marsani Asfi; Rifqi Fahrudin
Jurnal Digit Vol 10, No 2 (2020)
Publisher : Universitas Catur Insan Cendekia (CIC) Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51920/jd.v10i2.166

Abstract

ABSTRAK Pemilihan program studi di Universitas Catur Insan Cendekia (UCIC) yang sering terjadi adalah calon calon mahasiswa yang masih bingung dan belum tahu harus memilih program studi apa yang tepat untuk dirinya. Ada calon mahasiswa yang memilih program studi, hanya karena mengikuti teman atau karena pilihan orang tua mereka Permasalahannya yang sering terjadi adalah calon mahasiswa yang masih bingung dan belum tahu harus memilih program studi apa yang tepat untuk dirinya. Oleh karena itu dibutuhkan sistem pendukung keputusan yang dapat melakukan perhitungan nilai, kemampuan serta minat yang dimiliki mahasiswa untuk membantu menentukkan prodi yang tepat. Sistem ini akan digunakan oleh mahasiswa untuk memilih prodi dengan metode Profil Matching. Pada tahap analisa dan perancangan sistem, digambarkan menggunakan Flowchart, Diagram Konteks, dan ERD. Setelah tahap ini selesai dilanjutkan dengan tahap perancangan aplikasi perangkat lunak. Perancangan tersebut mencakup perancangan dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dan DBMS nya adalah MySQL. Hasil akhir diperoleh suatu sistem aplikasi SPK yang dapat digunakan untuk pemilihan prodi sehingga membantu mempersiapkan mahasiswa agar dapat memilih program studi sesuai dengan kemauan dan kemampuannya, sehingga mereka bisa mengikuti jadwal perkuliahan dengan baik. Kata Kunci : UCIC, pemilihan prodi, sistem, profil matching, program studi
PERANCANGAN UI/UX APLIKASI MY CIC LAYANAN INFORMASI AKADEMIK MAHASISWA MENGGUNAKAN APLIKASI FIGMA Muhammad Agus Muhyidin; Muhammad Afif Sulhan; Agus Sevtiana
Jurnal Digit Vol 10, No 2 (2020)
Publisher : Universitas Catur Insan Cendekia (CIC) Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51920/jd.v10i2.171

Abstract

ABSTRAK Universitas Catur Insan Cendekia sebagai institusi yang bergerak dalam bidang pendidikan telah memanfaatkan teknologi informasi terutama yang berkaitan dengan proses belajar dan mengajar. My CIC adalah aplikasi sistem informasi akademik mahasiswa berbasis web dengan tujuan memberikan informasi seputar akademik kepada mahasiswa. My CIC yang beralamat https://my.cic.ac.id/. Jumlah pengunjung website My CIC ini hanya meningkat pada saat-saat tertentu saja, hal ini dikarenakan informasi yang terdapat pada My CIC ini kurang lengkap. Selain itu terdapat beberapa permasalahan antara lain tampilan desain dari My CIC kurang menarik dan ada beberapa halaman & tombol kurang di pahami oleh mahasiswa yang mengakses website My CIC. Dalam perancangan desain UI/UX prototype aplikasi My Cic ini penulis memberi solusi untuk merancang desain sebuah aplikasi my CIC dengan user interface dan user experience yang menarik, minimalis dan modern. Dalam perancangan ini software editing yang digunakan adalah Figma, dan didalam nya berisi terkait informasi akademik mahasiswa seperti profil mahasiswa, data nilai, KRS, jadwal kuliah, ujian online, diskusi kelas, kartu ujian, riwayat mengulang dan transaksi administrasi keuangan mahasiswa. Dengan perancangan ini diharapkan Universitas Catur Insan Cendekia tetap berupaya untuk penerapan teknologi dibidang pendidikan dan untuk meningkatkan kinerja, kualitas pelayanan, daya saing kualitas sumber daya manusia yang pada akhirnya akan menghasilkan lulusan (Output) yang berkualitas dan mampu memenangkan persaingan global. Kata kunci: Desain, Aplikasi, UI/UX, Prototype, Teknologi
SISTEM INFORMASI PENDATAAN PAJAK DAERAH PADA BADAN KEUANGAN DAERAH KOTA CIREBON BERBASIS WEB MENGGUNAKAN METODE SELF ASSESSMENT SYSTEM Rizky Ramadhan Fatturohman; Reza Ilyasa
Jurnal Digit Vol 10, No 2 (2020)
Publisher : Universitas Catur Insan Cendekia (CIC) Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51920/jd.v10i2.167

Abstract

ABSTRAK Pajak Daerah merupakan sumber pendapatan daerah yang penting untuk membiayai dalam memantapkan otonomi daerah yang nyata, dinamis, dan bertanggung jawab. Sistem pencatatan pendataan wajib pajak baru belum menggunakan teknologi, sehingga sering terjadi pendataan data yang sama. Dengan sistem yang masih manual, dokumen penting mudah hilang ataupun rusak dan mengulang pencatatan wajib pajak, serta petugas wajib pajak mengalami kesulitan dalam menjalankan kegiatan. Maka dari itu dibutuhkan pemanfaatan sistem informasi pendataan pajak daerah untuk dapat membantu melakukan penyimpanan data Perusahaan, Ketetapan Pajak, Laporan Tagihan Pajak, Laporan Kurang Bayar Pajak, dan Laporan Setoran Pajak. Sistem Informasi Pendataan Pajak Daerah dapat digunakan oleh Petugas Bagian Pengelolaan Data untuk mengelola data informasi pajak reklame, pajak restoran, perusahaan, dan ketetapan pajak daerah. Pada Bagian Pelaporan dapat mengkonfirmasi apabila wajib pajak sudah membayar Tagihan Pajak, Kurang Bayar Pajak, dan Setoran Pajak. Kemudian Kepala Bidang Pajak Daerah menerima laporan informasi data tersebut melalui Sistem Informasi Pendataan Pajak Daerah. Perancangan Sistem Informasi Pendataan Pajak Daerah menggunakan bahasa PHP Hypertext Prepocessor dan perangkat lunak MySql sebagai media penyimpanan, untuk rancangan sistem terkomputerisasi disusun dalam Use case, diagram Activity, Sequence diagram, Class diagram. Hasil penelitian ini adalah Sistem Informasi Pendataan Pajak Daerah yang berfungsi untuk mengelola pendataan pajak daerah dalam kegiatan wajib pajak. Hasil implementasi tersebut menghasilkan output berupa laporan data perusahaan, data ketetapan pajak daerah, laporan tagihan pajak, laporan kurang bayar pajak, dan laporan setoran pajak. Berdasarkan output, dapat disimpulkan bahwa Sistem Informasi Pendataan Pajak Daerah dapat diterapkan pada Badan Keuangan Daerah Kota Cirebon. Kata Kunci : Sistem, Informasi, Pendataan, Pajak, Daerah

Page 1 of 1 | Total Record : 10