Astana, Peristiwan R. Widhi
Sekolah Tinggi Farmasi Bandung

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

UJI KLINIK EFEK FORMULA JAMU PENURUN KOLESTEROL DARAH TERHADAP FUNGSI HATI Triyono, Agus; Astana, Peristiwan R. Widhi
JURNAL FARMASI GALENIKA Vol 4 No Edisi Khus (2017): Jurnal Farmasi Galenika Volume 4 Edisi Khusus SemNas Tanaman Obat Indon
Publisher : Sekolah Tinggi Farmasi Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (243.198 KB)

Abstract

Hiperkolesterolemia merupakan penyakit degeneratif yang sering memerlukan pengobatan seumur hidup.  Hiperkolesterolemia sebagai  faktor resiko aterosklerosis yang bisa menyebabkan kematian. Telah dilakukan penelitian efek formula jamu penurun kolesterol darah terhadap fungsi hati (SGOT dan SGPT). Uji klinik dilakukan dengan desain penelitian pre-post test design pada 85 subjek penelitian laki laki dan perempuan usia 25 - 55 tahun. Subjek penelitian minum formula jamu selama enam minggu dengan kontrol seminggu sekali. Dilakukan observasi kinik serta pemeriksaan SGOT dan SGPT pada awal penelitian, hari ke-21 dan hari ke-42. Hasil pemeriksaan SGOT dan SGPT dianalisis dengan uji t  berpasangan. Hasil uji t berpasangan sebelum perlakuan dibanding sesudah perlakuan 21 hari untuk kadar SGOT nilai p 0.313  dan kadar SGPT nilai p 0.286. Hasil uji t berpasangan sebelum perlakuan dibanding sesudah perlakuan 42 hari untuk kadar SGOT nilai p 0.204 dan kadar SGPT nilai p 0.280. Tidak ada perbedaan bermakna (p>0.05) kadar SGOT dan SGPT sebelum perlakuan dibanding setelah perlakuan 21 hari dan 42 hari. Jadi disimpulkan bahwa penggunaan formula jamu penurun kolesterol darah selama 42 hari tidak mengganggu fungsi hati.
GAMBARAN PROFIL LIPID PADA PASIEN HIPERTENSI DI KLINIK SAINTIFIKASI JAMU HORTUS MEDICUS TAWANGMANGU Astana, Peristiwan R. Widhi; Triyono, Agus
JURNAL FARMASI GALENIKA Vol 4 No Edisi Khus (2017): Jurnal Farmasi Galenika Volume 4 Edisi Khusus SemNas Tanaman Obat Indon
Publisher : Sekolah Tinggi Farmasi Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (254.788 KB)

Abstract

Diagnosis penyakit yang sering dijumpai pada fasilitas pelayanan kesehatan adalah hipertensi. Faktor-faktor penyebab hipertensi sangat beragam. Salah satu di antaranya adalah gangguan profil lipid. Profil lipid dapat memicu terjadinya hipertensi melalui berbagai mekanisme, baik secara langsung atau tidak langsung. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti tentang gambaran  profil  lipid  pada  pasien  dengan diagnosis hipertensi.  Penelitian  ini menggunakan data sekunder berupa rekam medis pada klinik Saintifikasi Jamu Hortus Medicus Tawangmangu periode Januari – Desember 2013. Metode penelitian yang di gunakan adalah metode yang bersifat deskriptif. Data rekam medis yang diamati adalah data pasien hipertensi yang datang ke klinik hortus medicus dan melakukan pemeriksaan profil lipid. Parameter yang diamati meliputi kolesterol total, kolesterol HDL (High Density Lipoprotein), kolesterol LDL (Low Density Lipoprotein), dan trigliserida. Hasil penelitian menunjukan kadar  kolesterol total normal sebanyak 47,6% dengan kadar rata-rata 158,4 mg/dl, kadar kolesterol abnormal sebanyak 52,4% dengan kadar rata-rata 247,2 mg/dl. Kadar kolesterol HDL normal sebanyak 75% dengan kadar rata-rata 53,8 mg/dl, kadar kolesterol HDL abnormal sebanyak 25% dengan kadar rata-rata 34,5 mg/dl. Kadar kolesterol LDL normal sebanyak 54,3% dengan kadar rata-rata 92,4 mg/dl, kadar kolesterol LDL abnormal sebanyak 45,7% dengan kadar rata-rata 152,1 mg/dl. Sedangkan kadar trigliserida normal sebanyak 61,7% dengan kadar rata-rata 112,3 mg/dl, kadar trigliserida abnormal sebanyak 38,3% dengan kadar rata-rata 271,6 mg/dl.