Karame, Vera
Fakultas Keperawatan Universitas Pembangunan Indonesia

Published : 5 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Penerapan Dokumentasi Asuhan Keperawatan Jiwa di Rumah Sakit Jiwa Prof. Dr. V. L. Ratumbuysang Manado Kaawoan, Helmij Regina; Karame, Vera; Rotty, Greiska
Journal Of Community and Emergency Vol 1 No 1 (2013): Journal Of Community & Emergency
Publisher : Fakultas Keperawatan Universitas Pembangunan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Peraturan pemerintah kesehatan tahun 2000 mengatakan praktek kesehatan medik dan praktek keperawatan, harus menitik beratkan pada profisionalisme tindakan danpendokumentasian. Hasil pengamatan dan pengumpulan data penulis di RSJ Prof. DR.V.L Ratumbuysang Manado tahun 2013, masih menemukan fenomena terjadi melalui pengamatan dan hasil wawancara dengan bagian keperawatan jiwa menunjukan bahwa pendokumentasian asuhan keperawatan masih belum terlaksanakan sebagaimana mestinya. Tujuan penelitian adalah teranalisisnya faktor-faktor yang berhubungan dengan penerapan proses dokumentasi asuhan keperawatan jiwa di Rumah Sakit Jiwa Prof. Dr V.L Ratumbuysang Manado. Metode penelitian non-eksperimen (observasional) survey dengan pendekatan cross sectional. Sampel dilakukan dengan cara Total Sampling. Data yang diperoleh dianalisa dengan uji pearson. Hasil penelitian menunjukkan α < 0,05 artinya ada hubungan yang bermakna antara faktor pendidikan, pengetahuan dan motivasi dengan penerapan dokumentasian askep jiwa.
Hubungan Pelayanan Tenaga Perawat dengan Kepuasan Pasien di RSUD Mala Kabupaten Kepulauan Talaud Paniilan, Junita D.; Karame, Vera; Kumajas, Samuel S.
Journal Of Community and Emergency Vol 3 No 1 (2015): Journal Of Community & Emergency
Publisher : Fakultas Keperawatan Universitas Pembangunan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelayanan yang berkualitas dapat dikatakan jika telah memberikan kepuasan untuk pasien.Kepuasan pasien adalah suatu tingkat yang membandingkan hasil – hasil produk atau yang dirasakan dalam hubungannya dengan harapan seseorang. Ketidakpuasan pasien berkaitan dengan kerja perawat karena perawat banyak menghadapi permasalahan langsung dengan pasien, disisi lain pelayanan yang baik dari perawat sangat dibutuhkan pasien, karena dapat membantu penyembuhan pasien. Tujuan penelitian ini adalah diketahui hubungan pelayanan tenaga perawat dengan kepuasan pasiendi RSUD Mala Kabupaten Kepulauan Talaud. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian observasional deskriptif analitik menggunakan pendekatan cross sectional. Waktu Penelitian Penelitian ini telah dilaksanakan pada bulan Maret dan April 2015Tempat Penelitian Penelitian ini telah dilaksanakan di Rumah Sakit Umum Daerah Mala Kabupaten Kepulauan Talaud. Populasi dalam penelitian ini seluruh pasien yang berkunjung di Rumah Sakit sebanyak 33 responden, yang ditentukan dengan menggunakan total populasi sehingga sampel pada penelitian ini yaitu 33 responden. Data dianalisa dengan menggunakan uji statistik chi squar edengan tingkat kemaknaan (α) : 0,05. Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan yang bermakna antara pelayanan perawat dengan kepuasan pasien di RSUD Talaud.
Gambaran Pelayanan Asuhan Keperawatan Ruang Rawat Inap Di Rumah Sakit Umum Pancaran Kasih GMIM Manado Felndity, Chrispinus; Karame, Vera; Lontoh, Esther
Journal Of Community and Emergency Vol 3 No 1 (2015): Journal Of Community & Emergency
Publisher : Fakultas Keperawatan Universitas Pembangunan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Asuhan keperawatan adalah suatu proses atau rangkaian kegiatan pada praktekkeperawatan yang langsung diberikan kepada klien pada berbagai tatanan pelayanankesehatan, dalam upaya pemenuhan KDM, dengan menggunakan metodologi proseskeperawatan, berpedoman pada standar keperawatan, dilandasi etik dan etika keperawatan,dalam lingkup wewenang serta tanggung jawab keperawatan. Tujuan penelitian ini adalahmengetahui gambaran pelayanan asuhan keperawatan ruang rawat inap di Rumah SakitUmum Pancaran Kasih GMIM Manado. Jenis penelitian yang digunakan adalah Deskriptif.Populasi dari penelitian ini adalah seluruh perawat di ruang rawat inap yang ada di RumahSakit Umum Pancaran Kasih GMIM Manado, populasi berjumlah 55 orang, dengan sampel55 orang (Totally sampling). Data diambil menggunakan kuesioner, diuji denganmenggunakan seperangkat program SPSS yang menggunakan uji deskriptif serta disajikandalam bentuk tabel dan kemudian dianalisis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwapelayanan asuhan keperawatan di RSU Pancaran Kasih GMIM Manado pada umumnya baik.Hal ini dapat dibuktikan dengan hasil uji deskriptif yang memperoleh prosentasi pelayananbaik sebesar 63,6%.
Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Pengetahuan Siswa tentang HIVAIDS di SMA Negeri 7 Manado Pottimau, Oktavina; Karame, Vera; Lontoh, Esther
Journal Of Community and Emergency Vol 3 No 2 (2015): Journal Of Community & Emergency
Publisher : Fakultas Keperawatan Universitas Pembangunan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Permasalahan utama kesehatan reproduksi remaja di Indonesia adalah kurangnya informasi mengenai kesehatan reproduksi. Kurangnya informasi yang diperoleh remajatentang kesehatan reproduksi berdampak pada pengetahuan kesehatan reproduksi mereka. Selanjutnya faktor lingkungan, khususnya lingkungan tempat tinggal siswa juga mempengaruhi pengetahuan siswa. Tujuan penelitian ini adalah Diketahui faktor-faktor yang berhubungan dengan pengetahuan siswa tentang HIV/AIDS di SMA Negeri 7 Manado. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian observasional. penelitian telah dilaksanakan pada bulan April-Mei tahun 2015 di SMA Negeri 7 Manado. Populasi dalam penelitian adalah Siswa Kelas X SMA Negeri 7 Manado, yang berjumlah 200 orang dan sampel yang digunakan sebanyak 67 siswa. Instrumen penelitian berupa kuesioner berupa angket dengan beberapa pertanyaan dan pernyataan tantang HIV/AIDS. Hasil penelitian menunjukkan sumber informasi tentang HIV/AIDS berada pada kategori ada, lingkungan siswa sebagian besar mendukung pengetahuan siswa tentang HIV/AIDS dan pengetahuan siswa tentang HIV/AIDS sebagian besar berpengetahuan baik.
Hubungan Antara Konsumsi Makanan Dengan Kejadian Hipertensi di Ruangan Rawat Inap Rumah Sakit Monompia Kotamubagu Kemur, Hiskia Mikael; Karame, Vera; Molintaou, Winarsi
Journal Of Community and Emergency Vol 3 No 2 (2015): Journal Of Community & Emergency
Publisher : Fakultas Keperawatan Universitas Pembangunan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Hipertensi merupakan salah satu penyakit yang mengakibatkan kesakitan yang tinggi. Hipertensi atau penyakit darah tinggi adalah gangguan pada pembuluh darah yangmengakibatkan suplai oksigen dan nutrisi yang dibawa oleh darah terhambat sampai ke jaringan tubuh yang membutuhkannya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan konsumsi makanan dengan kejadian hipertensi di ruangan rawat inap Rumah Sakit Monompia Kotamobagu. Secara umum, hipertensi merupakan suatu keadaan tanpa gejala, dimana tekanan darah yang tinggi di dalam arteri menyebabkan meningkatnya risiko terhadap penyakit penyakit yang berhubungan dengan kardiovaskuler seperti stroke, gagal, ginjal, serangan jantung, dan kerusakan ginjal. Hipertensi masuk pada daftar 10 penyakit menonjol berdasarakan Surveilans Terpadu Penyakit (STP). Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional, dilaksanakan Juni 2016. Populasi dalam penelitian ini adalah penderita hipertensi di ruangan rawat inap Rumah Sakit Monompia Kotamobagu, berjumlah 47 orang. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah total sampling. Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan antara konsumsimakanan dengan kejadian hipertensi.