Suherman, Ansa
Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pembinaan Aparat Desa Tentang Administrasi Desa (Desa Gerak Makmur Kecamatan Sampolawa Kabupaten Buton Selatan) Suherman, Ansa
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat MEMBANGUN NEGERI Vol 1 No 1 (2017): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat MEMBANGUN NEGERI
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35326/pkm.v1i1.50

Abstract

Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pendampingan dan pembinaan kepada aparat pemerintah Desa Gerak Makmur Kecamatan Sampolawa dalam bentuk pembinaan teknis administrasi pemerintah desa. Kegiatan pengabdian ini dilatarbelakangi bahwa pembinaan kepegawaian merupakan segala usaha dan tujuan kegiatan perencanaan, pengorganisasian, penggunaan dan pemeliharaan pegawai dengan tujuan untuk mampu melaksanakan tugas organisasi dengan efektif dan efisien. Pembinaan dilakukan adalah dengan tujuan untuk menghasilkan pegawai yang bermutu dan berkualitas yang berdaya guna dan berhasil guna, yang dilakukan secara sistematis dan pemanfaatan potensi dan kemampuan sesuai dengan kebutuhan organisasi. Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat di Desa Gerak Makmur ini dilakukan dalam 3 tahap selama 3 bulan. Mulai awal bulan Juni hingga Agustus 2016, tahap persiapan yang terdiri dari rapat dengan pihak terkait, penyusunan proposal, dan survey ke lokasi telah dilakukan. Tahap selanjutnya adalah Pelaksanaan yang merupakan agenda utama, antara lain pembinaan aparat desa, pembuatan dan simulasi kegiatan adninistrasi, dan pembuatan contoh administrasi desa yang berlangsung dari bulan Juni hingga bulan Agustus 2016. Adapun tahap terakhir adalah pelaporan yang dituangkan dalam bentuk Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat. Akhir dari pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan aparatur desa dalam pelaksanaan tugas administrasi di Desa Gerak Makmur Kecamatan Sampolawa Kabupaten Buton Selatan Provinsi Sulawesi Tenggara. Dari kegiatan pengabdian ini dapat disimpulkan bahwa terjadinya peningkatan kemampuan aparatur desa dalam pelaksanaan tugas administrasi di Desa Gerak Makmur Kecamatan Sampolawa Kabupaten Buton Selatandilakukan dengan dua cara yaitu peningkatan disiplin kerja aparatur serta melakukan pendidikan dan pelatihan serta pembinaan.