Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS KEBUTUHAN SISTEM ADMINISTRASI BAGIAN SIDANG UJIAN UNIVERSITAS GUNADARMA DENGAN METODE PIECES Sidiq, Abdul Hafidh; Kurniawati, Ana
Jurnal Ilmiah Teknologi dan Rekayasa Vol 24, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (482.351 KB) | DOI: 10.35760/tr.2019.v24i1.1931

Abstract

Sistem administrasi berbasis komputer kini menjadi suatu hal utama untuk pemenuhan kebutuhan informasi, termasuk pada sebuah perguruan tinggi. Internet merupakan teknologi yang dapat memudahkan seseorang untuk melakukan kegiatan apapun. Di era teknologi informasi seperti saat ini, Universitas Gunadarma pun memanfaatkan teknologi-teknologi tersebut, termasuk pada Bagian Sidang Ujian. Bagian Sidang Ujian sudah menerapkan sistem administrasi dengan teknologi tersebut, akan tetapi dalam penerapannya masih kurang optimal. Analisis perlu dilakukan untuk mengetahui permasalahan pada sistem tersebut. Terdapat beberapa metode yang dapat digunakan dalam melakukan analisis, diantaranya adalah SWOT dan PIECES. Dalam penelitian ini, sistem administrasi tersebut dianalisis dengan metode PIECES. Analisis yang dilakukan meliputi beberapa variabel yaitu kinerja, informasi, ekonomi, kontrol, efisiensi dan pelayanan sistem. Hasil analisis yang didapat yaitu kinerja sistem sudah bagus namun belum optimal, informasi yang disajikan kurang lengkap, kontrol pada sistem masih kurang, dan banyaknya penggunaan kertas mengurangi peran dari sistem administrasi tersebut dalam mengoptimalkan administasi di Bagian Sidang Ujian. Setelah melakukan analisis dengan metode PIECES, dapat disimpulkan bahwa Sistem administrasi yang sekarang digunakan oleh Bagian Sidang Ujian, Universitas Gunadarma perlu dibenahi dan diperbaiki agar proses administrasinya dapat terselenggara dengan efisien dan efektif. Pembenahan dan perbaikan yang sebaiknya dilakukan adalah dengan mengembangkan sistem administrasi berbasis web.