This Author published in this journals
All Journal Jurnal Simetris
Ramadhan, Kurnia Aswin Nuzul
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

REGRESI LINIER SEDERHANA UNTUK MEMPREDIKSI KUNJUNGAN PASIEN DI RUMAH SAKIT BERDASARKAN JENIS LAYANAN DAN UMUR PASIEN Baihaqi, Wiga Maulana; Dianingrum, Melia; Ramadhan, Kurnia Aswin Nuzul
Simetris: Jurnal Teknik Mesin, Elektro dan Ilmu Komputer Vol 10, No 2 (2019): JURNAL SIMETRIS VOLUME 10 NO 2 TAHUN 2019
Publisher : Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (898.491 KB) | DOI: 10.24176/simet.v10i2.3484

Abstract

Rumah Sakit merupakan sebuah institusi pelayanan kesehatan yang menyediakan dan memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. RSUD Cilacap merupakan Rumah Sakit Umum Daerah milik Kabupaten Cilacap yang merupakan Rumah Sakit terbesar di Daerah Cilacap. Seiring bertambahnya jumlah populasi manusia dan keadaan perekonomian yang semakin maju, maka tingkat kesadaran masyarakat terhadap kesehatan semakin meningkat. Maka diperlukan sebuah metode untuk memprediksi jumlah kunjungan pasien pada RSUD Cilacap. Perkiraan jumlah kunjungan pasien merupakan hal yang sangat penting bagi pihak Rumah Sakit, karena dapat digunakan untuk membantu pihak dari manajemen Rumah Sakit dalam melakukan sebuah perencanaan serta mengambil suatu kebijakan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hasil prediksi jumlah kunjungan pasien pada RSUD Cilacap menggunakan metode regresi linier. Metode regresi linier merupakan metode yang terdiri dari satu atau lebih variabel independen yang biasa dengan notasi X dan satu variabel respon yang bisa diwakili dengan Y. Pada penelitian ini Metode prediksi regresi linier dapat menghasilkan prediksi dengan beberapa kriteria nilai error MAPE, dimana terdapat 26 model prediksi regresi linier yang memiliki nilai error kurang dari 20% artinya mempunyai akurasi sebesar 80%. Akan tetapi, terdapat 3 model prediksi regresi linier yang masuk dalam kategori buruk yaitu nilai errornya lebih dari 50%, dan terdapat 1 model prediksi regresi linier yang termasuk dalam kategori cukup atau mempunyai nilai error sebesar 20% sampai 50%.