p-Index From 2019 - 2024
0.444
P-Index
This Author published in this journals
All Journal Proceeding SENDI_U
Maulanasari, Retno
Unknown Affiliation

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PERANCANGAN STASIUN KERJA BENGKEL BUBUT (OPERATOR MESIN BUBUT) STUDI KASUS DI BENGKEL BUBUT DAN LAS ARIE Hilmi MZ, Syafiq; Maulanasari, Retno; Ridwan, Ali; Hayati, Enty Nur
Proceeding SENDI_U 2019: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (470.481 KB)

Abstract

Perencanaan stasiun kerja sangat diperlukan dalam bidang industri, baik industri manufaktur maupun jasa.Hal ini bertujuan memberikan rasa nyaman juga menerapkan budaya keselamatan dan kesehatan kerja di lingkungan kerja.Di perusahan yang memiliki manajemen baik sudah menerapkan hal tersebut, namun yang menjadi masalah masih banyak home industry atau UMKM yang belum memperhatikan hal tersebut.Seperti contohnya bengkel bubut pinggir jalan yang terlihat tidak tertata dan terkesan menyepelekan kenyamanan juga keselamatan dan kesehatan kerja. Rata-rata bengkel bubut pinggiran masih menggunakan mesin konvensional dalam proses produksinya.Pada Bengkel Bubut dan Las Arie terdapat tiga mesin bubut konvensional dan satu mesin frais konvensional. Dilihat dari segi keselamatannya pekerjaan menggunakan mesin bubut konvensional cenderung lebih berpotensi besar menimbulkan ancaman keselamatan kerja. Hal ini disebabkan presentase keterlibatan manusia dengan mesin yang bekerja 50% : 50%.Berbeda dengan mesin bubut CNC dimana persentase keterlibatan manusia dengan mesin lebih kecil. Dalam proses permesinan selalu memperhatikan kepresisian hasil benda keja. Hal ini juga dipengaruhi beberapa faktor mulai dari alat bantu kerja,kondisi mesin, dan sumber daya manusia. Namun ketiga faktor tersebut sering diabaikan,alat bantu kerja yang digunakan kadangtidak sesuai atau tidak lengkap, kurangnya perawatan dan pemahaman mengenai kondisi juga tata letak mesin dalam ruangan tersebut yang tidak sesuai dengan alur proses. . Kata Kunci:Anthropometri, Ergonomi, PTI
DESAIN MESIN PENGERING SEPATU SEMI OTOMATIS BERDASARKAN PRINSIP ERGONOMI (STUDI KASUS PADA UMKM CLEANVAST CUCI SEPATU SEMARANG) Maulanasari, Retno; Prihastono, Endro
Proceeding SENDI_U 2021: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

UMKM Cleanvast Cuci Sepatu merupakan salah satu usaha kecil yang terletak di jalan Delta Mas III Kecamatan Semarang Utara Kota Semarang yang bergerak dalam usaha pencucian sepatu. Sebelumnya ada kendala dalam proses pencucian sepatu masih bersifat sederhana, yakni dengan cara menggunakan Dryer untuk proses pengeringan yang membutuhkan waktu rata-rata 20 menit.Tujuan dari penelitian ini adalah mendesain mesin pengering sepatu semi automatis untuk meningkatkan kenyamanan kerja dengan prinsip ergonomi, yakni mengukur tinggi bahu pada posisi berdiri tegak yakni tinggi jarak dari permukaan kaki sampai puncak tulang belikat untuk menentukan tinggi Panel mesin pengering sepatu.Dari hasil perhtingan menggunakan metode tersebut diperoleh rata- rata dimensi yang digunakan dalam perancangan mesin pengering sepatu yaitu, tinggi alat 1 m,panjang alat 1m lebar alat 70 cm, dan lebar tong 57 cm. dan Mesin ini bekerja secara otomatis dan dapat menghemat waktu dan biaya penggunaan listrik sehari- hari karena menggunakan alat timer dalam pengoperasiannya.