Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search
Journal : Jurnal Basicedu

PENGEMBANGAN E-LEARNING MATA KULIAH PEMBELAJARAN MATEMATIKA SD BERBASIS APLIKASI MOODLE DI PGSD Rijal, Akmal; Sofiarini, Andriana
Jurnal Basicedu Vol. 3 No. 4 (2019)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v3i4.266

Abstract

Terbatasnya waktu perkuliahan di kelas terkadang menghalangi para dosen dalam memberikan semua materi perkuliahan, kesulitan ini banyak dikeluhkan oleh mahasiswa. Untuk itu dikembangkan e-learning mata kuliah pembelajaran matematika SD berbasis aplikasi moodle yang dapat memberikan pengalaman belajar bagi mahasiswa sebagai aktualisasi dari student centered learning. Tujuan penelitian ini adalah menghasilkan e-learning mata kuliah pembelajaran matematika SD berbasis aplikasi moodle di program studi PGSD yang valid, praktis, dan efektif. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian pengembangan dengan model pengembangan Plomp, yang terdiri dari tiga tahapan yaitu: preliminary research, prototyping phase, dan assesment phase. Data penelitian diperoleh dari uji validitas, praktikalitas, dan efektivitas. Data uji validitas diperoleh melalui lembar validasi. Data kepraktisan diperoleh dari lembar angket respon mahasiswa, dan wawancara. Data keefektifan dilihat dari aktivitas dan hasil belajar mahasiswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa e-learning yang dikembangkan  memenuhi kriteria valid dari segi isi dan konstruk dengan nilai rata-rata 95%. E-learning sudah praktis baik dari segi keterlaksanaan, kemudahan, dan waktu yang diperlukan dengan rata-rata nilai 92,5%. E-learning juga telah efektif dari segi aktivitas dan hasil belajar mahasiswa dengan nilai rata-rata aktivitas 81,2% dan hasil belajar dengan tingkat ketuntasan 87,5%. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa e-learning yang dikembangkan dapat dinyatakan valid, praktis, dan efektif.Kata Kunci : e-learning, moodle, pembelajaran matematika, PGSD. 
Analisis Kebijakan dan Kepemimpinan Guru Dalam Menghadapi Kurikulum 2013 Era Globalisasi Sofiarini, Andriana; Rosalina, Elya
Jurnal Basicedu Vol. 5 No. 2 (2021)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v5i2.668

Abstract

Basically, the change of the curriculum is to adapt to the progress of the times. Changes from the previous curriculum to the 2013 curriculum caused many groups, especially teachers to be less prepared to accept these changes. A challenge for teachers to be able to adapt to the times that are adapted to the 2013 curriculum.The research objective is to analyze the role of teachers in the 2013 curriculum in the globalization era. The research method used in this research is descriptive qualitative method. The source of research data used is the result of direct observation by researchers as observers of the world of education at the school level. In addition to sources of observation, researchers use reference sources in the form of scientific journals and books that are relevant to the research being studied. The results of the study were: 1) The role of teacher leadership, namely a teacher in the world of education, how to be a good leader and responsible for the progress of students in school. Teacher leadership as a facilitator must be implemented to students in accordance with the needs of students in learning, 2) Analysis of the Role of Teachers on the 2013 Curriculum in the Globalization Era, namely teachers in this era of globalization must be able to bring themselves so as not to lag behind the times. The 2013 curriculum that has been implemented in schools must be used by teachers to improve themselves with various activities that support student education in schools. As a facilitator, the teacher must be able to set a good example for students. In addition, teachers must be able to use the technology used in education.
Penerapan Model Value Clarifications Technique (VCT) pada Pembelajaran PKn di Sekolah Dasar Ermawati, Ermawati; Sofiarini, Andriana; Valen, Andri
Jurnal Basicedu Vol. 5 No. 5 (2021)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v5i5.1372

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ketuntasan hasil belajar PKn setelah diterapkan Model Value Clarification Technique (VCT) pada pembelajaran PKn Siswa Kelas V SD Negeri 1 Sungai Pinang. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian Eksperimen. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas V SD Negeri 1 Sungai Pinang tahun ajaran 2021/2022. Pemilihan sampel dilakukan dengan teknik sampling jenuh. Sampel yang diambil adalah 16 siswa dan diajarkan dengan model pembelajaran Value Clarification Technique (VCT). Metode penelitian menggunakan eksperimen semu. Teknik pengumpulan data menggunakan tes berbentuk soal essay. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan uji-z. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan diperoleh nilai rata-rata 71,56 dengan ketuntasan belajar 87,5%. Hasil analisis uji-z diperoleh zhitung = 4,82 > ztabel = 1,64 yang menunjukkan bahwa hipotesis Ho ditolak dan Ha diterima. Jadi dapat disimpulkan bahwa Hasil Belajar PKn siswa kelas V SD Negeri 1 Sungai Pinang setelah penerapan model Value Clarifications Technique (VCT) berada pada kategori signifikan tuntas
Pengembangan Video Pembelajaran Matematika Berbasis Powtoon Menggunakan Konsep Etnomatematika di Sekolah Dasar Novera, Ramona Dea; Sukasno, Sukasno; Sofiarini, Andriana
Jurnal Basicedu Vol. 6 No. 4 (2022)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v6i4.3404

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan mendesain video pembelajaran matematika berbasis powtoon menggunakan konsep etnomatematika di kelas IV SD Negeri 1 Sungai Pinang untuk mengetahui kevalidan dan kepraktisan serta memiliki efek potensial. Jenis penelitian Research and Development (pengembangan) dengan model pengembangan 4-D, yaitu define, design, develop, dan disseminate. Subjeknya ada 29 peserta didik kelas IV SD Negeri 1 Sungai Pinang. Instrumen yang digunakan untuk mengukur kualitas video pembelajaran yang dikembangkan meliputi lembar validasi, angket kepraktisan, dan tes. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) kualitas video pembelajaran dilihat dari aspek kevalidan termasuk dalam kategori valid dengan skor rata-rata 0,90; (2) kualitas video pembelajaran dilihat dari aspek kepraktisan dikategorikan praktis dengan skor rata-rata 99,06; dan (3) video pembelajaran memiliki efek potensial terhadap hasil belajar peserta didik dimana 16 peserta didik (80%) termasuk dalam kategori tuntas sedangkan ada 4 peserta didik (20%) belum tuntas dengan KKM yang ditetapkan sekolah minimal peserta didik mendapat nilai 60.