Rukmini, Lenni
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Hubungan Lama Bermain Game Dengan Jumlah Jam Tidur Pada Siswa SD Negeri Pannyikkokang 1 Kota Makassar Mikawati, Mikawati; Rukmini, Lenni
Nursing Inside Community Vol 1 No 1 (2018): Nursing Inside Community
Publisher : STIKES Nani Hasanuddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (479.229 KB) | DOI: 10.35892/nic.v1i1.4

Abstract

Game adalah salah satu dari perkembangan teknologi komputerisasi yang sangat menarik dan banyak digemari tidak hanya digunakan oleh kalangan remaja dan dewasa, tetapi juga digunakan oleh kalangan usia anak sekolah. Bermain game dapat memberikan dampak negatif salah satunya adalah jumlah jam tidur yang yang kurang dari kebutuhan. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan lama bermain game dengan jumlah jam tidur pada siswa SD Negeri Pannyikkokang 1 Kota Makassar. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional . Pangambilan sampel pada penelitian ini dilakukan dengan tehnik random sampling dan jumlah sampel sebanyak 90 responden. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner, pengolahan data dengan menggunakan program SPSS dengan uji statistik Chi- Square dan tingkat kemaknaan p value < 0,05. Berdasarkan hasil analisis hubungan lama bermain game dengan jumlah jam tidur diperoleh nilai p = 0,003 berarti ada hubungan bermakna antara lama bermain game dengan jumlah jam tidur. Diharapkan penjelasan ke orangtua tentang dampak yang ditimbulkan akibat bermain game, walaupun bermain game mempunyai dampak positif bagi anak untuk mengembangkan kecerdasannya tapi untuk menghindari dampak negatif sebaiknya anak usia sekolah tidak diberi gadget dan komputer yang dapat berpengaruh pada kesehatan anak.