This Author published in this journals
All Journal VA
AJENG A, ERDIYAN
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS PERHIASAN “AGUNG SILVER” DI DESA BATANKRAJAN, GEDEG, MOJOKERTO AJENG A, ERDIYAN
Jurnal Seni Rupa Vol 4, No 03 (2016): Volume 4 Nomor 03 Edisi Yudisium 2016
Publisher : Jurnal Seni Rupa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Banyak kaum wanita mulai beralih ke perhiasan perak. Logam perak termasuk logam berharga yang berkualitas hampir setara dengan emas dan swasa yakni logam buatan yang menyerupai emas dengan pertimbangan harga yang lebih terjangkau. Hal tersebut tentu menjadi peluang bagi para pelaku bisnis dan pengrajin. Salah satu pengrajin perhiasan perak dan swasa yakni bapak Purbo dengan nama “Agung Silver” yang memproduksi perhiasan perak maupun swasa dan sudah memiliki pasar dari dalam maupun luar negeri. Penelitian perhiasan perak dan swasa yang diangkat penulis membahas temuan dan hasil analisis perhiasan pesanan dari dalam negeri dan mancanegara yakni dari Jerman dan Spanyol. Perhiasan pesanan Jerman berbahan dasar perak dan swasa dibuat pada periode tahun 2000-2016 memiliki karakteristik yang diambil dari cerita mitologi Mesir dan Yunani kuno. Sedangkan perhiasan Spanyol berbahan dasar perak dibuat pada periode tahun 2015 memiliki karakteristik perhiasan klasik abad pertengahan. Perhiasan pesanan lokal dibuat pada periode 2010-2014 berbahan dasar perak dan swasa dimana sebagian dihiasi batuan permata asli maupun sintetis. Kata kunci: Agung Silver, perhiasan, perak, swasa, kerajinan logam