Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

ANALISIS MOTIVASI KERJA DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. CONCORD INDUSTRI KARAWANG (Penelitian di PT. Concord Industri Karawang di Desa Cimahi Kecamatan Klari Kabupaten Karawang) Sari Marliani; Thomas Nadeak
BUANA ILMU Vol 4 No 1 (2019): Buana Ilmu
Publisher : Universitas Buana Perjuangan Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36805/bi.v4i1.812

Abstract

Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah (a) untuk menganalisis dan menjelaskan pengaruh secara simultan dan parsial antara variabel motivasi kerja , variabel disiplin kerja dan variabel kinerja karyawan pada PT. Concord Industri Karawang. Jenis penelitian yang digunakan bersifat penjelasan dengan pendekatan kuantitatif dengan jumlah populasi pada penelitian ini adalah 200 karyawan dengan sampel 50 karyawan . Analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda dan diolah dengan program SPSS 22.00 for windows. (b) untuk menguji hasil dari hipotesis nilai Sig. F ≤ α = 0,05 (0,000 ≤ 0,05) yang artinya bahwa ada pengaruh signifikan secara simultan dari variabel motivasi kerja dan Disiplin kerja terhadap variabel kinerja karyawan dan diketahui nilai Sig.t ≤ α = 0,05 (0,001 ≤ 0,05) untuk motivasi kerja terhadap kinerja karyawan dan nilai Sig.t ≤ α = 0,05 (0,000 ≤ 0,05) untuk disiplin kerja terhadap kinerja karyawan yang artinya menunjukkan pengaruh signifikan secara parsial dari variabel motivasi kerja karyawan dan disiplin kerja karyawan terhadap kinerja karyawan. Kata Kunci : Motivasi Kerja , Disiplin Kerja , Kinerja Karyawan
PENGARUH RETURN ON EQUITY DAN EARNING PER SHARE TERHADAP HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR SUB SEKTOR MAKANAN DAN MINUMAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2012 – 2017 Winda Tristanti; Sari Marliani
BUANA ILMU Vol 4 No 1 (2019): Buana Ilmu
Publisher : Universitas Buana Perjuangan Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36805/bi.v4i1.813

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh rasio keuangan terhadap harga saham pada perusahaan manufaktur sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2012-2017 baik pengaruh secara parsial maupun simultan. Rasio keuangan yang penulis gunakan dalam penelitian ini adalah return on equity (ROE) dan earning per share (EPS). Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur subsektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2012-2017. Dalam penelitian ini sampel yang digunakan sebanyak 11 perusahaan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif. Hasil pengujian hipotesis menunjukan bahwa secara bersama-sama return on equity dan earning per share signifikan terhadap harga saham, dengan nilai determinasi 38,31%. Uji parsial menunjukan bahwa variabel return on equity dan earning per share mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham. Kata Kunci : Return On Equity (ROE), Earning Per Share (EPS), Harga Saham
KAJI TINDAK PENGGUNAAN MEDIA SOSIAL SEBAGAI SARANA PEMASARAN PRODUK KERAJINAN PADA ERA NEW NORMAL (STUDI KASUS PADA USAHA KERAJINAN BATOK BUAH BERENUK) Netti Nurlenawati; Sari Marliani; July Yuliawati
BUANA ILMU Vol 6 No 1 (2021): Buana Ilmu
Publisher : Universitas Buana Perjuangan Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36805/bi.v6i1.1991

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan solusi atas masalah yang dihadapi mitra dalam mempromosikan produk kerajinan batok buah berenuk dengan penggunaan media sosial. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dan metode penelitian tindakan yang dilaksanakan pada bulan April sampai dengan Oktober 2021 di tempat produksi kerajinan batok buah berenuk, Dusun Sumedangan Desa Purwadana Kecamatan Telukjambe Timur Kabupaten Karawang. Penelitian dilakukan melalui tahapan diagnosis permasalahan, perencanaan tindakan, pelaksanaan tindakan, evaluasi dan tahap refleksi. Data dikumpulkan dengan cara observasi, wawancara serta analisis dokumen. Analisis data melalui tahap reduksi data, display data dan penarikan kesimpulan/verifikasi. Hasil dari penelitian adalah masyarakat memiliki keinginan, kebutuhan dan selera yang berbeda beda, namun sebagian besar masyarakat cenderumg memiliki minat pada produk kerajinan yang memiliki nilai guna tinggi, desain modern, unik, awet dan memiliki kekhasan daerah Indonesia. Produk kerajinan batok buah berenuk memiliki peluang untuk dikembangkan menjadi usaha kerajinan khas daerah Karawang. Produk kerajinan batok buah berenuk belum memiliki pesaing dalam pasar online, sehingga memiliki peluang untuk dipromosikan dan dipasarkan melalui media sosial. Kata Kunci: kaji tindak, pemasaran, kerajinan batok buah berenuk. This study aims to provide solutions to problems faced by partners in promoting calabash shell craft products using social media. The study used a qualitative approach and action research methods which were carried out from April to October 2021 at the calabash craft production site, Sumedangan Hamlet, Purwadana Village, Telukjambe Timur District, Karawang Regency. The research was conducted through the stages of problem diagnosis, action planning, action implementation, evaluation and reflection stages. Data were collected by observation, interviews and document analysis. Data analysis uses the Miles and Huberman model which was data reduction, data display and drawing conclusions/verification. The result of the research is that people have different desires, needs and tastes, but most people tend to have an interest in handicraft products that have high use value, modern designs, unique, durable and have the peculiarities of the Indonesian region. Calabash shell craft products have the opportunity to be developed into a craft business typical of the Karawang area. Calabash shell craft products do not yet have competitors in the online market, so they have the opportunity to be promoted and marketed through social media. Keywords: action research, marketing, fruit shell, calabash
MOTIVASI KERJA DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN (Studi pada karyawan PT. Bank Negara Indonesia (Persero)Tbk Cabang Karawang) Sari Marliani
Jurnal Buana Akuntansi Vol 1 No 1 (2016): Jurnal Buana Akuntansi
Publisher : Program Studi Akuntansi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (537.647 KB) | DOI: 10.36805/akuntansi.v1i1.43

Abstract

Abstract This study aims to determine the influence of job satisfaction, work motivation to employee performance. Using by simple random sampling method 40 respondents from taken 160 employees population. Explanatory research use SPSS 20, the data used is primary and secondary data, . The analysis showed that: the relationships among the exogenous variables of job satisfaction and work motivation has a direct influence on the endogenous variable employee performance. Therefore, it is still necessary to improve the performance of an increase in motivation, job satisfaction to employees by providing stimuli. Keyword: Work Motivation, Job Satisfaction, and Employee Performance. Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh motivasi kerja dan kepuasan kerja kerja terhadap kinerja karyawan . Pengambilan sampel dilakukan dengan metode simple random sampling 40 orang responden dari populasi yang berjumlah 160 orang karyawan. Dalam penelitian ini menggunakan SPSS 20, data yang digunakan yaitu data primer dan sekunder, Hasil analisis menunjukkan bahwa : variabel eksogen kepuasan kerja dan motivasi kerja terdapat pengaruh terhadap variabel endogen kinerja karyawan. Oleh karena itu untuk meningkatkan kinerja masih diperlukan adanya peningkatan motivasi, kepuasan kerja dengan memberikan stimuli kepada karyawan. Kata Kunci: Motivasi Kerja , Kepuasan Kerja, dan Kinerja Karyawan