Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENDAMPINGAN DAN PENINGKATAN KAPASITAS DAN KUALITAS PRODUKSI JAMU YANG BERBASIS GREEN SYSTEM Dr. Isfenti Sadalia; Beby Kendida Hasibuan; Imam Bagus Sumatri
ABDIMAS TALENTA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2017): ABDIMAS TALENTA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Talenta Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (579.086 KB) | DOI: 10.32734/abdimastalenta.v2i1.2180

Abstract

Jamu merupakan warisan dari budaya Indonesia. Dimana sejak jaman dahulu sampai sekarang penggunaan jamu masih menjadi alternative pengobatan diminati oleh masyarakat Indonesia. Tujuan utama pengabdian kepada masyarakat ini adalah meningkatkan kapasitas dan kualitas produksi jamu agar dapat meningkatkan produksi jamu tersebut dan juga dapat meningkatkan kualitas dari jamu tersebut. Sehingga produksi dan kuliatas jamu yang dimiliki mitra akan dapat bersaing dengan jamu-jamu milik pabrikan. Mitra akan diajari cara penggunaan teknologi yang tepat dalam memperoduksi jamu dengan kapasitas yang lebih besar serta menghasilkan jamu dengan kualitas terbaik dan juga higienis. Selain itu mitra juga akan diberikan pengetahuan dan didampingi dalam hal pengemasan yang baik dan menarik. Hal ini dilakukan untuk dapat meningkatkan volume penjualan dari produk jamu tersebut. Kegiatan ini diharapkan dapat membantu mitra dalam meningkatkan kapasitas produksi dan juga membantu mitra dalam meningkatkan volume penjualan.