Claim Missing Document
Check
Articles

Found 11 Documents
Search

HARGA DIRI DAN OPTIMISME TERHADAP WORK FAMILY ENRICHMENT PADA TENAGA KESEHATAN WANITA Dewi Anggraini; Amalia Juniarly; Marisya Pratiwi
Insight: Jurnal Ilmiah Psikologi Vol 23, No 2: Agustus 2021
Publisher : Universitas Mercu Buana Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26486/psikologi.v23i2.1454

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara harga diri dan optimisme terhadap work family enrichment pada tenaga kesehatan wanita. Adapun hipotesis dari penelitian ini adalah ada hubungan harga diri dan optimisme terhadap work family enrichment pada tenaga kesehatan wanita. Populasi pada penelitian ini adalah tenaga kesehatan wanita di salah satu Rumah Sakit Umum Daerah di Kota X dengan jumlah sampel penelitian sebanyak 90 orang. Skala yang digunakan dalam penelitian ini adalah skala harga diri, skala optimisme dan skala work family enrichment. Skala tersebut diujicobakan terlebih dahulu pada 50 tenaga kesehatan wanita yang memiliki karakteristik yang sama dengan sampel penelitian.
PENGARUH NEED OF AFFILIATION (N-Aff) DAN KETERLIBATAN KERJA TERHADAP ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR (OCB) PADA GENERASI MILLENNIAL (GEN Y) PERUSAHAAN INFORMASI DAN KOMUNIKASI DI PALEMBANG Dewi Anggraini; Amalia Juniarly; Rachmawati Rachmawati; Annisa Irindita Pradani
Inquiry: Jurnal Ilmiah Psikologi Vol 8 No 2 (2017)
Publisher : Universitas Paramadina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (250.46 KB)

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh need of affiliation dan keterlibatan kerja terhadap Organization Citizenship Behavior (OCB) pada karyawan generasi millennial (gen Y) di perusahaan yang bergerak pada bidang informasi dan komunikasi di Palembang. Hipotesis penelitian adalah terdapat pengaruh need of affiliation dan keterlibatan kerja terhadap OCB; terdapat pengaruh need of affiliation terhadap OCB; terdapat pengaruh keterlibatan kerja terhadap OCB.Subjek penelitian adalah karyawan generasi millennial di perusahaan tersebut sebanyak 360 orang dengan sampel penelitian 177 orang. metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian inimenggunakan skala need of affiliation; keterlibatan kerja dan Organization Citizenship Behavior. Hasil hipotesis menunjukkan bahwa ada pengaruh antara need affiliation dan keterlibatan kerja terhadap OCB; ada pengaruh need affiliation terhadap OCB dan ada pengaruh keterlibatan kerja terhadap OCB pada generasi millennial perusahaan yang bergerak di bidang informasi dan komunikasi di Palembang.
Emotional Intelligence, Subjective Wellbeing, and Work-Family Conflict Among University Lecturers Amalia Juniarly; Ayu Purnamasari; Dewi Anggraini; Heni Andini
ANIMA Indonesian Psychological Journal Vol. 33 No. 4 (2018): ANIMA Indonesian Psychological Journal (Vol. 33, No. 4, 2018)
Publisher : Laboratory of General Psychology, Faculty of Psychology, Universitas Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (324.221 KB) | DOI: 10.24123/aipj.v33i4.1798

Abstract

The purpose of this study is to determine the role of emotional intelligence and subjective wellbeing in predicting work-family conflict. The participants for the study were 182 female lecturers at University of Sriwijaya, and the pilot study of the measuring scales was conducted with 52 lecturers. The scales used were the scales of emotional intelligence, subjective well-being and work-family conflict. Data analysis employed multiple linear regression. The results of the analysis were that there is a significant role for emotional wellbeing and subjective wellbeing concerning work-family conflict.
Job Involvement and Quality of Work Life Among Non-Permanent Teachers Adhelya Anindyta; Dewi Anggraini
Jurnal Penelitian Psikologi Vol. 13 No. 1 (2022): Jurnal Penelitian Psikologi
Publisher : Program Studi Psikologi Fakultas Psikologi dan Kesehatan Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29080/jpp.v13i1.715

Abstract

Kualitas kehidupan kerja dalam pendidikan penting untuk pengembangan keberhasilan siswa dan kinerja guru yang efektif. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh keterlibatan kerja terhadap kualitas kehidupan kerja di kalangan guru tidak tetap. Populasi penelitian ini adalah 272 guru tidak tetap yang mengajar di SMK Negeri Bandar Lampung. Sampel penelitian sebanyak 152 guru dengan teknik kuota sampling. Instrumen yang digunakan adalah skala kualitas kehidupan kerja dan skala keterlibatan kerja. Analisis data menggunakan regresi sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterlibatan kerja berkontribusi terhadap kualitas kehidupan kerja. Ketika guru terlibat dalam semua kegiatan pendidikan maka kualitas kehidupan kerja mereka juga meningkat
Penyesuaian Diri Pada Anggota OSIS Kelas XI Terhadap Kegiatan Daring Di Sekolah Maudina Azzahra; Dewi Anggraini
Jurnal Altifani Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 2 No. 3 (2022): Mei 2022 - Jurnal Altifani Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Indonesian Scientific Journal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25008/altifani.v2i3.227

Abstract

COVID-19 telah menyebabkan banyak perubahan di berbagai sektor di dunia. Salah satu sektor yang terkena dampaknya ialah Pendidikan. Banyak murid dan civitas akademik yang harus mengalihkan sistem pendidikan dari tatap muka menjadi berbasis daring. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mengetahui cara penyesuaian diri bagi murid SMA. Partisipan dari kegiatan ini adalah Anggota OSIS SMAN 18 Palembang kelas XI yang berjumlah 22 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan ialah observasi, wawancara tak terstruktur, dan survei. Hasil dari pengumpulan data yang telah dilakukan dapat ditarik kesimpulan bahwa masih ada beberapa anggota yang merasa kesulitan dalam menyesuaikan jadwal antara pendidikan dan organisasi, terlebih beberapa dari mereka memiliki lebih dari satu organisasi. Kemudian, Intervensi yang digunakan ialah Psikoedukasi dalam bentuk mini seminar yang dibagi menjadi tiga sesi (Pre-test, Materi dan Tanya jawab, dan post-test). Hasil yang didapatkan dari intervensi, bahwa kegiatan ini dirasa cukup efektif untuk membantu peserta memahami penyesuaian diri selama sekolah daring.
Meningkatkan kesehatan mental dengan membangun hubungan kelekatan antara orang tua dan anak Dewi Anggraini; Amalia Juniarly; Sayang Ajeng Mardhiyah; Maya Puspasari
Jurnal Pengabdian Masyarakat: Humanity and Medicine Vol 1 No 2 (2020): Jurnal Pengabdian Masyarakat: Humanity and Medicine
Publisher : Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32539/Hummed.V1I2.19

Abstract

Improves Mental Health by Develop Attachment between Parents and Children. Mental health is an optimal and harmonious condition of physical, intellectual and emotional development and takes into account all aspects of human life. Therefore, a mentally healthy child is a child who is able to deal with problems in his life. The parenting style greatly affect aspects of child growth and development especially the attachment relationship between parents and children. This output point activity aims to improve mental health of their children by building close relationships between parents and children. This event was carried out in Sementul Village, Rantaubayur District, Musi Banyuasin, South Sumatra. The participant of this event are students from preschool, primary school and junior high school with their mother. The results of the observations during the activity showed the community needs education about attachment between parents and children, so it takes efforts from various professional such as educational psychologist and development psychologist.
IMPULSIVE BUYING DAN GAYA HIDUP HEDONISME PADA PRIA METROSEKSUAL Dewi Anggraini; Amanda Utami Putri
Psychology Journal of Mental Health Vol 1 No 1 (2019): Psychology Journal of Mental Health
Publisher : Program Studi Psikologi Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (579.236 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara gaya hidup hedonisme dengan impulsive buying pada pria metroseksual. Hipotesis penelitian ini antara lain terdapat hubungan antara gaya hidup hedonisme dengan impulsive buying pada pria metroseksual. Populasi penelitian ini adalah pria yang termasuk dalam kriteria pria metroseksual di kota Palembang. Sampel penelitian sebanyak 100 orang dan untuk uji coba sebanyak 50 orang. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan teknik purposive sampling. Penelitian ini menggunakan dua buah skala sebagai alat ukur, yaitu skala gaya hidup hedonisme dan skala impulsive buying yang mengacu pada aspek-aspek gaya hidup dari Plummer (1974) dan karakteristik hedonisme dari Susianto (Kasali, 2003), kemudian karakteristik impulsive buying dari Rook (1987). Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan korelasi pearson product moment. Dari hasil pengujian didapatkan hasil hipotesis bahwa terdapat hubungan antara gaya hidup hedonisme dengan impulsive buying R=0,313, P=0,002(p<0,05). Dengan demikian hipotesis yang diajukan diterima.
Perceived Organizational Support dan Keterlibatan Kerja Pada Perawat Kontrak Fidelia Rerian Putri; Dewi Anggraini
Psychology Journal of Mental Health Vol 2 No 2 (2020): Psychology Journal of Mental Health
Publisher : Program Studi Psikologi Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (379.477 KB)

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui hubungan perceived organizational support (POS) dengan keterlibatan kerja pada perawat kontrak di Rumah Sakit Umum (RSU) X, dengan hipotesis yaitu ada hubungan antara perceived organizational support (POS) dengan keterlibatan kerja pada perawat kontrak di RSU X. Perawat Kontrak di Rumah Sakit Umum X merupakan populasi dari penelitian ini dengan jumlah sampel 123 perawat. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah non-probability sampling berupa sampling insidental. Proses pengukuran dalam penelitian ini menggunakan skala keterlibatan kerja yang mengacu pada aspek keterlibatan kerja dari Yoshimura (1996) dan Skala perceived organizational support (POS) dari Eisenberger, Huntington, Hutchison dan Sowa (1986), kemudian data dianalisis dengan menggunakan analisis pearson’s product moment. Hasil analisis menunjukkan nilai R = 0,494 dan nilai P = 0,000 (p < 0,05), maka dapat ditarik kesimpulan bahwa perceived organizational support (POS) memiliki hubungan yang signifikan terhadap keterlibatan kerja, maka hipotesis yang diajukan dapat diterima.
Body Image Dengan Self-Esteem Di Masa Emerging Adulthood Pada Wanita Pageant Alma Mustika Rahmi; Dewi Anggraini
Psychology Journal of Mental Health Vol 4 No 1 (2022): Psychology Journal of Mental Health
Publisher : Program Studi Psikologi Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui adanya hubungan antara body image dengan self-esteem di masa emerging adulthood pada wanita pageant. Hipotesis dalam penelitian ini yaitu ada hubungan antara body image dengan self-esteem. Penelitian ini memiliki partisipan sebanyak 100 wanita pageant on duty. Purposive sampling merupakan teknik sampling yang digunakan pada penelitian ini. Penelitian ini menggunakan dua skala psikologis sebagai alat ukurnya, yaitu skala self-esteem yang berpedoman pada aspek-aspek Coopersmith (dalam Khairat & Adiyanti, 2015) dan skala body image berpedoman pada aspek-aspek Muth dan Cash (dalam Nurfajri, 2017). Untuk analisis datanya menggunakan correlation pearson product moment. Berdasarkan hasil pengujian, didapatkan hasil r=0,455, F=890,073, p=0,000 (p<0,05). Hal tersebut berarti bahwa hipotesis penelitian diterima, yaitu ada hubungan antara body image dengan self-esteem.
UPAYA PENINGKATAN PENGETAHUAN MENGENAI ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR MELALUI KEGIATAN E-LEARNING Dwi Agustina; Dewi Anggraini
JMM (Jurnal Masyarakat Mandiri) Vol 7, No 5 (2023): Oktober
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/jmm.v7i5.17400

Abstract

Abstrak: Organizational Citizenship Behavior (OCB) atau perilaku ekstra peran merupakan suatu hal yang dibutuhkan oleh organisasi agar dapat bersaing dengan para pesaingnya. Namun, kenyataan yang terjadi di lapangan adalah masih minimnya perilaku mengenai OCB yang ditunjukkan oleh karyawan. Sehingga hal ini membutuhkan suatu kegiatan yang dapat membantu karyawan mengenal mengenai OCB. Tahapan asesmen yang dilakukan untuk melihat Organizational Citizenship Behavior pada karyawan Human Resources Department PT.X Palembang adalah observasi, survey, dan wawancara. Metode E-Learning menjadi bentuk intervensi yang dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan pengetahuan karyawan mengenai Organizational Citizenship Behavior (OCB) yang dapat membantu mereka memberikan kontribusi yang lebih baik untuk organisasi. Sasaran utama kegiatan ini adalah karyawan Human Resources Department PT. X Palembang dan sebanyak 8 karyawan telah berpartisipasi dalam kegiatan E-Learning. Pelaksanaan kegiatan terdiri dari 3 tahap, yaitu asesmen (observasi, survey dan wawancara) secara luring, intervensi yaitu penyampaian materi e-learning dan tahap evaluasi yang dilaksanakan secara daring. Untuk menilai keberhasilan dari kegiatan E-Learning, diadakan kegiatan Post-Test tanpa memberikan Pre-Test terlebih dahulu dengan tujuan mengukur sejauh mana karyawan dapat memahami materi yang telah dibagikan. Kegiatan E-Learning memperoleh hasil yang baik yaitu terjadinya peningkatan pengetahuan karyawan mengenai OCB, hal ini dilihat dari nilai rata-rata Post-Test yaitu sebesar 8,75 dari 10 poin.Abstract: Organizational Citizenship Behavior (OCB) or extra role behavior is something needed by organizations in order to compete with their competitors. However, the reality that occurs in the field is that there is still a lack of behavior regarding OCB shown by employees. So this requires an activity that can help employees learn about OCB. The assessment stage carried out to see the Organizational Citizenship Behavior in employees of the Human Resources Department of PT. X Palembang is observation, survey, and interview. The E-Learning method is a form of intervention carried out with the aim of increasing employee knowledge about Organizational Citizenship Behavior (OCB) which can help them make a better contribution to the organization. The main target of this activity is employees of the Human Resources Department of PT. X Palembang and as many as 8 employees have participated in E-Learning activities. The implementation of activities consists of three stages: offline assessment (observation, survey, and interview), e-learning material delivery, and online evaluation. To assess the success of E-Learning activities, Post-Test activities are held without providing Pre-Test first with the aim of measuring the extent to which employees can understand the material that has been shared. E-Learning activities obtained good results, namely an increase in employee knowledge about OCB, this can be seen from the average Post-Test score of 8.75 out of 10 points.