Alam, Hafid Kurnia
Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Brawijaya

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN TERHADAP MOTIVASI KERJA DAN KINERJA (Studi pada Karyawan PT. PLN Persero APJ Malang) Alam, Hafid Kurnia; Musadieq, Moch. Al; Susilo, Heru
Jurnal Administrasi Bisnis Vol 1, No 2 (2013): APRIL
Publisher : Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (269.116 KB)

Abstract

Setiap karyawan membutuhkan gaya kepemimpinan seorang pemimpin yang dapat menumbuhkan motivasi kerja, karena dengan motivasi kerja yang tinggi, maka kinerja para karyawan menjadi lebih terarah dan tujuan perusahaan dapat lebih cepat tercapai. Subjek dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan PT. PLN (Persero) APJ Malang. Sampel dalam penelitian ini diambil sebanyak 44 orang dengan menggunakan teknik Proportional Random Sampling. Alat analisis yang digunakan adalah analisis jalur (path analysis). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial Gaya Kepemimpinan Orientasi Tugas berpengaruh signifikan terhadap Motivasi Kerja sebesar 20% dan terhadap Kinerja Karyawan sebesar 38%. Kemudian, Gaya Kepemimpinan Orientasi Karyawan berpengaruh signifikan terhadap Motivasi Kerja sebesar 55,1% dan terhadap Kinerja Karyawan sebesar 65,8%. Selain itu, secara simultan Gaya Kepemimpinan Orientasi Tugas dan Gaya Kepemimpinan Orientasi Karyawan berpengaruh signifikan terhadap Motivasi Kerja sebesar 39,8% dan terhadap Kinerja Karyawan sebesar 32,7%. Lebih lanjut, Motivasi Kerja berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Karyawan sebesar 64,5%. Oleh karena itu, PT. PLN (Persero) APJ Malang disarankan untuk lebih meningkatkan Gaya Kepemimpinan Orientasi Tugas dikarenakan secara keseluruhan rata-rata item variabel tersebut masih memiliki pengaruh yang rendah.   Kata Kunci : Gaya Kepemimpinan, Motivasi Kerja, dan Kinerja.