PUTRI, MIFTA HARDIKA RAHMA
Fakultas Ilmu Budaya Universitas Brawijaya

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

STUDI PERBANDINGANCERITA RAKYAT INDONESIA “DANAU TOBA” DENGAN CERITA RAKYAT JEPANG “UO NYOUBOU” PUTRI, MIFTA HARDIKA RAHMA
Jurnal Ilmiah Mahasiswa FIB Vol 1, No 9 (2013)
Publisher : Fakultas Ilmu Budaya Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (523.822 KB)

Abstract

Kata Kunci: Aktan, Struktur Fungsional, Danau Toba, Uo Nyoubou   Kebudayaan mencakup semua hal yang menyangkut kehidupan manusia, baik jasmani maupun rohani. Produk budaya tidak hanya berupa barang material tetapi juga dapat berupa non material seperti dongeng, Dari sekian banyak dongeng atau cerita rakyat di seluruh dunia yang bermotif sama, ternyata ada dongeng dari Indonesia yang memiliki motif sama dengan dongeng di Jepang salah satunya adalah cerita rakyat yang barasal dari Sumatera Utara “Danau Toba” dengan cerita rakyat asal Jepang “Uo Nyoubou”. Selain persamaan motif cerita dalam dongeng tersebut dapat ditemukan pula perbedaan-perbedaan serta persamaan-persamaan dari temuan budaya yang menjadi ciri khas dari kedua dongeng sehingga menarik untuk dikaji. Berdasarkan temuan-temuan budaya yang didapat dari hasil analisis tekstual, peneliti bertujuan untuk menemukan adanya keterkaitan atau pertalian antara kedua cerita rakyat sehingga menimbulkan adanya kesamaan tema dan motif pada kedua cerita Pada penelitian kali ini, penulis menggunakan kajian tekstual berupa unsur intrinsik dan naratologi Greimas yang digunakan untuk menganalisis narasi tekstual cerita rakyat “Danau Toba” dan cerita rakyat “Uo Nyoubou”. Kemudian dari hasil kajian tekstual tersebut penulis membandingkan temuan budaya dari kedua cerita rakyat tersebut. Hasil penelitian kali ini menunjukkan bahwa meskipun terdapat perbedaan dalam analisis temuan budaya, namun melihat dari latar belakang sejarah dan geografi antara suku Batak dan Masyarakat Jepang, menyebabkan munculnya kesamaan tema dalam kedua cerita rakyat tersebut. Bagi penelitian selanjutnya, diharapkan tidak hanya menggali persamaan dan perbedaan unsur budaya yang ada pada cerita rakyat ini, tetapi juga agar dapat dikaji lebih dalam dari segi latar belakang historis, atau sejauh mana efek persuasif cerita rakyat tersebut dapat saling mempengaruhi pola pikir generasi selanjutnya dari masing-masing negara.