SERA, DEASSA CHINTIA
Fakultas Ilmu Budaya Universitas Brawijaya

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

DEIKSIS WAKTU DALAM DRAMA CLEOPATRA NA ONNATACHI KARYA OOISHI SHIZUKA SERA, DEASSA CHINTIA
Jurnal Ilmiah Mahasiswa FIB Vol 3, No 4 (2014)
Publisher : Fakultas Ilmu Budaya Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (313.74 KB)

Abstract

Sera, Deassa Chintia. 2014.  Deiksis Waktu Dalam Drama  Cleopatra na Onnatachi  Karya  Ooishi Shizuka. Program Studi Sastra Jepang, Universitas Brawijaya. Pembimbing: (I) Dra. Ismi Prihandari, M.Hum. (II) Sri Aju Indrowaty, M.Pd.  Kata Kunci: Deiksis Waktu, Referen, Referensi, Drama  Bahasa digunakan sebagai alat untuk saling berkomunikasi antar individu atau kelompok.  Ilmu yang mempelajari  bahasa disebut linguistik, salah satu cabang linguistik adalah pragmatik. Dalam penelitian  ini, penulis mengambil obyek kajian pragmatik yaitu, deiksis waktu dan menjawab dua rumusan masalah yaitu (1) Apa saja bentuk deiksis waktu dalam drama Cleopatra na Onnatachi? (2) Bagaimanakah  jenis  referensi pada deiksis waktu dalam drama Cleopatra na Onnatachi? Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Sumber data yang digunakan adalah deiksis waktu yang terdapat dalam drama Cleopatra na Onnatachi Karya Ooishi Shizuka. Analisis yang digunakan adalah dengan melakukan klasifikasi terhadap keterangan waktu, tabulasi dan analisis data. Dari kasil analisis pada penelitian ini  ditemukan 64 kata deiksis waktu yang terdiri dari 47 kata deiksis waktu bentuk perubahan ruang, seperti今日  (きょう/kyou/hari ini)  dan 昔  (むかし/mukashi/dahulu).  17 kata deiksis waktu bentuk perubahan waktu, seperti 日  (にち/nichi/hari), 今  (いま/ima/sekarang). Kata deiksis waktu yang telah terkumpul  tersebut mengandung 19 kata referensi eksofora, yaitu今日  (きょう/kyou/hari ini), 昔  (むかし/mukashi/dahulu), 頃  (ころ/koro/ketika) dan今 (いま/ima/sekarang). 19 kata referensi katafora, seperti今晩  (こんばん/konban/malam hari)  dan 将来  (しょうらい/shourai/masa depan). 26 kata referensi  anafora, seperti日  (にち/nichi/hari), 時  (とき/toki/saat) dan後 (あと/ato/setelah). Penelitan serupa dapat dilakukan menggunakan jenis deiksis  yang sama atau menggunakan jenis deiksis yang lain, misalnya jenis deiksis persona, deiksis ruang, dll. Selain itu,  menggunakan  obyek penelitian yang  belum pernah digunakan agar hasilnya dapat lebih variatif, misalnya komik, novel, siaran berita dalam bahasa jepang.