Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

ANALISIS PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, BUDAYA ORGANISASI DAN KOMPENSASI TERHADAP SEMANGAT KERJA PEGAWAI PADA PT INDONESIA COMNETS PLUS DIVISI CONTACT CENTER PLN 123 SITE JAKARTA Nariah, nariah
KREATIF : Jurnal Ilmiah Prodi Manajemen Universitas Pamulang Vol 7, No 2 (2019): KREATIF
Publisher : Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/jk.v7i2.y2019.p59-72

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh secara parsial maupun simultan Gaya Kepemimpinan, Budaya Organisasi Dan Kompensasi Terhadap Semangat Kerja Pegawai Pada PT Indonesia Comnets Plus Divisi Contact Center Pln 123 Site Jakarta.Jenis penelitian ini adalah asosiatif dengan pendekatan deskriptif dan kuantitatif. Adapun populasi dalam penelitian ini sebanyak 296 responden dan menggunakan teknik sampling random tidak berstrata dengan teknik slovin untuk menentukan jumlah sampel sehingga diperoleh sampel sebanyak 170 responden. Adapun alat analisis menggunakan analisis regresi linear berganda dengan bantuan Software SPSS 24.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, secara parsial terdapat Pengaruh  antara Gaya Kepemimpinan (X1) Terhadap Semangat Kerja (Y) dengan nilai thitung 2,035 > t table 1,974. Secara Parsial Terdapat Pengaruh antara Budaya Organisasi (X2) Terhadap Semangat Kerja (Y) dengan nilai thitung 3,878 > t table 1,974. Secara Parsial antara Kompensasi (X3) Terhadap Semangat Kerja (Y) dengan nilai thitung 2,991 > t table 1,974. Terdapat Pengaruh Secara Simultan Antara Gaya Kepemimpinan (X1), Budaya Organisasi (X2) dan Kompensasi (X3) Terhadap Semangat Kerja (Y) dengan nilai Fhitung 63,567 > Ftabel 2,66. Kontribusi ketiga variabel bebas R2 sebesar 53,5% terhadap Semangat Kerja (Y) dan sisanya sebesar 46,5% dipengaruhi oleh faktor lainnyaKata Kunci : Gaya Kepemimpinan, Budaya Organisasi, Kompensasi Dan Semangat Kerja
Pengaruh Disiplin Kerja dan Budaya Organisasi terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Godong Ijo Asri Depok Jawa Barat Oktavianti, Nopi; Sari, Yeni Liana; Nariah, Nariah
Jurnal Ilmiah Swara MaNajemen (Swara Mahasiswa Manajemen) Vol. 4 No. 2 (2024): Jurnal Ilmiah Swara MaNajemen (Swara Mahasiswa Manajemen)
Publisher : UNPAM PRESS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/jism.v4i2.43314

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh positif dan signifikan antara Disiplin Kerja dan Budaya Organisasi secara simultan terhadap Kinerja Karyawan pada Pt Godong Ijo Asri Depok. Metode yang digunakan adalah metode survey dengan pendekatan kuantitatif. Populasi yang digunakan adalah 50 karyawan/orang, dan teknik pengumpulan sampel dalam penelitian ini adalah sampel jenuh dengan sampel sebanyak 50 responden. Hasil penelitian ini adalah Disiplin Kerja (X1) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Karyawan (Y) yang ditunjukan oleh hasil uji hipotensis secara simultan dimana nilai thitung > ttabel atau 13,287 > 2,012, sehingga H0 ditolak dan Ha diterima artinya terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara Disiplin Kerja terhadap Kinerja Karyawan. Budaya Organisasi (X2) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Karyawan (Y) yang ditunjukan oleh hasil hipotensis secara simultan dimana thitung > ttabel atau 12,490 > 2,012, sehingga H0 ditolak dan Ha diterima artinya terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara Budaya Organisasi terhadap Kineja Karyawan. Disiplin Kerja (X1) dan Budaya Organisasi (X2) berpengaruh secara simultan terhadap Kinerja Karyawan (Y) yang ditunjukan oleh hasil uji hipotensis dimana Fhitung > Ftabel atau 119,434 > 3,191, sehingga H0 ditolak dan Ha diterima. Artinya terdapat pengaruh positif san signifikan secra simultan antara Disiplin Kerja dan Budaya Organisasi Terhadap Kinerja Karyawan.
Pemberdayaan Masyarakat Melalui Pengembangan Kewirausahaan Berbasis Potensi Lokal Masyarakat Kp. Babakan Sabrang Desa Puraseda Luewiliang Bogor Nariah, Nariah; Putri, Laila Listiani; Hernawati, Sri Purni
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat : Kreasi Mahasiswa Manajemen Vol. 4 No. 1 (2024): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat : Kreasi Mahasiswa Manajemen
Publisher : Unpam Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/kmm.v4i1.38189

Abstract

Kegiatan Pengabdian ini bertujuan untuk pemberdayaan masyarakat melalui pengembangan kewirausahaan berbasis potensi lokal masyarakat kp. babakan sabrang desa Puraseda Luewiliang Bogor kualitas SDM Kegiatan dilaksanakan pada tanggal 16-17 September 2023 di Kp. Babakan Sabrang RT.03/04 Puraseda Leuwiliang Kabupaten Bogor. Hasil kegiatan menunjukan bahwa sebelum pelaksanaan PKM, para peserta masih kurang memahami apa pentingnya teknologi digital, namun setelah pelaksanaan kegiatan dilakukan peserta kegiatan PKM ini warga paham bahwa Dengan adanya kegiatan ini menjadikan warga tersebut dapat memahami serta dapat memanfaatkan sumber kekayaan komoditas diwilayah mereka banyak masyarakat yang berprofesi sebagai petani, artinya bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat bir pletok ini akan mudah didapatkan atau bahkan dipanen sendiri, sehingga kualitas yang dihasilkannyapun dapat lebih baik serta dapat memperbesar keuntungan bagi pelaku usaha iniuntuk mendapatkan keuntungan yang lebih maksimal.