Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Edukasi Pencegahan Infeksi pada Keluarga dan Pengunjung Pasien di Unit Intensive RS Pasar Rebo Jakarta Lusianah, Lusianah; Subhan, Muhammad; Anderson; Sumaryati, Ati; Fitria, Leni; Yenni, Dwi Mai; Hariawan, Owik; Maha, Sri Wati
SENADA : Semangat Nasional Dalam Mengabdi Vol. 1 No. 1 (2020): SENADA : Semangat Nasional Dalam Mengabdi
Publisher : Perkumpulan Dosen Periset Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keselamatan pasien telah menjadi perhatian global. Salah satu sasaran keselamatan pasien adalah pencegahan infeksi. Pencegahan infeksi di rumah sakit atau infeksi nosocomial harus dilakukan secara komprehensif dan melibatkan semua pihak yang ada di tatanan pelayanan diantaranya adalah keluarga dan pengunjung pasien. Pencegahan infeksi yang dimaksud adalah mencuci tangan dan etika batuk. Selama ini pencegahan infeksi lebih ditekankan kepada para pemberi pelayanan, sedangkan pihak keluarga dan pengunjung belum medapatkan perhatian yang serius untuk mencegah transmisi silang penyebaran infeksi di rumah sakit. Maka dari itu perlu adanya edukasi mengenai cuci tangan dan etika batuk. Target luaran yang diharapkan yaitu adanya peningkatan pengetahuan, pemahaman dan ketrampilan pencegahan infeksi. Metode yang digunakan adalah edukasi, pelatihan dan evaluasi skill cuci tangan dan etika batuk. Hasilnya menunjukkan bahwa 75% peserta mampu menjawab mengenai pengertian infeksi nosocomial, 65% mampu menjawab etiologi infeksi nosocomial, 80% mampu menjawab cara penularan infeksi nosokomial dan 75% mampu menjawab pencegahan infeksi nosocomial. 75% peserta dapat menunjukkan cara mencuci tangan 6 langkah dan etika batuk dengan benar sesuai daftar tilik. Untuk selanjutnya diharapkan keluarga dapat menerapkan pengetahuan dan ketrampilan yang telah diperoleh dan mengajarkannya kepada anggota keluarga atau pengunjung lainnya dengan metode dan cara yang sama