Claim Missing Document
Check
Articles

Found 10 Documents
Search

Rancangan Alat Pelipat Sarung Otomatis Berbasis Mikrokontroler Dalam Penerapan Ergonomis Andi Haslindah Mattalatta; Ahmad Hanafie; Suradi; Syarifuddin Baco
Jurnal Rekayasa Industri (JRI) Vol. 5 No. 1 (2023)
Publisher : Program Studi Teknik Industri, Fakultas Sains dan Teknologi, Universitas Widya Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37631/jri.v5i1.852

Abstract

Kain sarung merupakan pakaian adat masyarakat Indonesia memiliki ukuran yang tidak biasa dengan pakaian lainnya, alat pelipat kain sarung ergonomis antropometri adalah alat digunakan untuk melipat kain sarung yang dikaitkan dengan dimensi tubuh pengguna dan terintegrasi dengan hasil desain alat otomatis. Permasalahan yang dihadapi selama ini adalah membutuhkan ruang yang besar, membutuhkan waktu berkisar 15,86 detik setiap sarung, dan kurang rapi dalam lipatan. Sehingga hasil yang akan diperoleh dari penelitian ini akan lebih efektif dan efesien. Penelitian bertujuan merancang alat pelipat sarung otomatis berbasis mikrokontroler yang ergonomis ditinjau dari antropometri, menguji, dan mengimplementasikan sistem alat pelipat sarung otomatis. Metode digunakan untuk ergonomi antropometri adalah pengamatan langsung terhadap dimensi tubuh pengguna kemudian dilakukan uji statistik dengan uji persentil 95%, sedangkan untuk perancangan alat menggunakan metode research and development (R&B) metode ini digunakan untuk menghasilkan produk tertentu serta menguji dan mengembangkan memproses produk baru. Berdasarkan hasil penelitian rancang bangun alat pelipat sarung otomatis, alat ini mampu melipat sarung dengan rapi dan cepat, menerapkan sistem alat pelipat sarung otomatis berbasis mikrokontroler dalam penerapan ergonomi, dimensi antropometri yang mempengaruhi desain produk, yaitu siku ke tangan 38,70 cm, lutut ke lantai 35,50, siku ke siku 42,88, tangan mencapai 107,94 cm, panjang telapak tangan dan jari-jari 2345 yakni 11,29 cm. Dimensi-dimensi tubuh yang efektif dalam penggunaan alat sehingga pekerja tidak cepat merasakan kelelahan pada tubuh pekerja, sedangkan hasil pengujian alat lipat sarung ini adalah sistem kerja alat lipat sarung diletakkan di papan tulis, maka proses akan dimulai. Motor servo 1 menggerakkan papan pelipat 1, 2 dan 3 secara terus menerus, saat proses berjalan LED menyala dan buzzer terus berbunyi menandakan proses pelipatan telah selesai. Hasil perancangan alat dengan dimensi tubuh antropometri diperoleh hasil perbandingan antara pelipatan sarung otomatis berbasis mikrokontroler 7,50 detik. Dengan waktu yang efesien maka dapat meningkatkan kinerja yang optimal.
Pemanfaatan Limbah Kayu Menjadi Briket Sebagai Energi Alternatif Andi Haslindah; Suradi; Ahmadd Hanafie; Andi Haslinah
Ash-Shahabah : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2022): Volume 1 Issue 1, Juni 2022
Publisher : LPPM Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59638/ashabdimas.v1i1.528

Abstract

Penggunaan limbah kayu sebagai bahan bakar alternatif dapat menumbuhkan minat masyarakat dengan merubah bentuknya sehingga lebih efektif. Nilai dari diversifikasi produk olahannya menjadi sumber energi akan meningkatkan pendapatan masyarakat bahkan perusahaan. Penelitian ini didasarkan pada analisis data tentang kelayakan briket mulai dari proses sampai uji laboratorium berdasarkan drop test, kerapatan (density), kadar abu, kadar air, laju pembakaran dan suhu briket. Hasil penelitian menunjukkan mempunyai kelayakan yang optimal beradasarkan hasil uji laboratorium meliputi nilai ketahanan dengan bentuk Briket Persegi Panjang A dengan memiliki ketahanan yang terbaik terhadap benturan, dimana rata rata nilai yang diperoleh yaitu 0,04%, Nilai laju pembakaran dengan bentuk Briket persegi panjang B dengan memiliki nilai laju pembakaran yang cepat yakni 0,0049 gr/s, Nilai kadar abu briket menunjukkan hasil penelitian bahwa kandungan kadar abu briket arang pada penelitian ini memenuhi standar Jepang yaitu 5-7 %, dengan bentuk Briket tablet B memiliki nilai kadar abu terendah yakni 3,33%, Nilai kadar air briket atau kandungan kadar air briket pada penelitian ini memenuhi standar Inggris yaitu 3-4%. Dimana briket tablet A, dengannilai kadar airnya terendah yakni 4,2 %, dan Nilai tingkat suhu briket menunjukkan hasil penelitian suhu briket yang tertinggi pada penelitian ini adalah briket Persegi panjang A dimana suhu tertinggi yang dicapai selama pembakaran dalam waktu 1 jam yaitu 260 °celcius.
Perancangan Aplikasi Pelayanan E-Commerce Tanaman Hias Berbasis Web Suradi; Sajiah; Herwin; Muhammad Ramli
Jurnal Teknologi dan Komputer (JTEK) Vol. 1 No. 01 (2021): JTEK: DESEMBER
Publisher : Teknik Informatika Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56923/jtek.v1i01.47

Abstract

Perkembangan internet pada masa kini telah memberikan dampak besar bagi kemajuan berbagai industri. Sistem penjualan yang digunakan dalam proses penjualan tanaman hias barang masih manual yang di akses oleh pelanggan dengan cara mendatangi lokasi dan melihat produk secara langsung. Tujuan penelitian ini untuk merancang sistem aplikasi pelayanan e-commerce tanaman hias berbasis web untuk memudahkan dalam melakukan transaksi penjualan dan pembelian. Metode pengujian yang digunakan adalah metode black-box testing, dimana sistem di eksekusi melalui uji coba dan memeriksa fungsional dari perangkat lunak. Hasil pengujian aplikasi ini adalah pelanggan melakukan registrasi, sehingga pelanggan mendapatkan akun maka pelanggan login ke dalam aplikasi untuk memilih tanaman hias yang ditawarkan di aplikasi, setelah menemukan tanaman yang inginkan maka selanjutnya melakukan pengisian alamat pengiriman dan jenis pembayaran yang kemudian bentuk informasi dengan status pemesanan di proses. Kesimpulan dari pengujian sistem aplikasi ecommerce tanaman hias adalah sudah sesuai dengan yang diinginkan oleh pelanggan dalam memberikan kemudahan mengakses aplikasi secara praktis.
Desain Sistem Informasi Pelayanan Kesehatan Pada Puskesmas Monta Berbasis Web Suradi; Herlinah B; Quratul Uyun; Suryani
Jurnal Teknologi dan Komputer (JTEK) Vol. 1 No. 01 (2021): JTEK: DESEMBER
Publisher : Teknik Informatika Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56923/jtek.v1i01.51

Abstract

Puskesmas merupakan salah satu instansi yang bergerak disalah satu pelayanan jasa kesehatan masyarakat. Banyaknya pasien yang datang akan menimbulkan antrian yang panjang dalam melayani pasien. Selain itu Kondisi yang terjadi saat ini terdapat kendala dalam pendaftran pasien, pendataan data pasien, pengumpulan data pasien dan pencarian data pasien. Puskesmas Monta masih menggunakan media pembukuan atau sistem konvesional dalam pendaftaran pasien dan antrian pasien. Hal ini rawan sekali terjadinya kesalahan dalam pencatatan pada laporan. tujuan penelitan adalah merancang sistem berbasis interface mengenai pelayanan kesehatan dalam hal pendaftaran pasien yang berbasis web dengan metode R&D (Research and Development) dan metode pengujian menggunakan Black box texting. Perancangan sistem informasi antrian pasien tersebut dioperasikan dengan menginput data pasien pada laman web serta menampilkan laporan (report). Hasil pengujian penelitian adalah menampilkan tampilan sederhana dan memberikan kemudahan bagi masyarakat (pasien) melakukan pendaftaran berbasis online dan penyajian laporan secara cepat dan tepat dibandingkan secara manual, sehingga pekerjaan dapat lebih maksimal.
Perancangan Sistem Pintu Otomatis Menggunakan ESP32CAM Suradi; Ahmad Martani; Irma Arfiani; Sarli
Jurnal Teknologi dan Komputer (JTEK) Vol. 2 No. 01 (2022): JTEK: JUNI
Publisher : Teknik Informatika Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56923/jtek.v2i01.60

Abstract

Berbagai Permasalahan selalu mengancam keamanan pemilik rumah, dikarenakan saat ini masih menggunakan kunci manual. Sehingga diperlukan sistem keamanan yang berfungsi secara otomatis serta memberikan informasi yang terjadi didalam rumah untuk mengo ntrol keamanan secara jarak jauh. Tujuan Penelitian ini merancang sistem keamanan pintu otomatis. dengan menggunakan ESP32cam, library research, dalam mendeteksi keamanan kunci pintu otomatis serta memberikan informasi realtime kepada pemilik rumah jika ada pembobolan secara paksa. Penelitian ini menggunakan metode Research And Development sebagai proses untuk mengembangkan atau menyempurnakan Perancangan sistem pintu Otomatis. Hasil pengujian sistem alat adalah diawali dengan mengaktifkan hotspot android dan dikoneksikan ke wifi ESP32Cam. Setelah terkoneksi masukkan kode ip otomatis, jika tampilan deteksi wajah aktif, proses scan wajah terdeteksi, maka selenoid lock akan terbuka otomatis selama 5 detik. Sebaliknya jika scan wajah tidak terdeteksi akan ada notifikasi wajah tidak terbaca. Kesimpulan dari hasil pengujian, tingkat akurasi dan kecepatan sistem otomatisasi pintu menggunakan sensor wajah dan kamera ESP32Cam beroperasi dengan baik.
Perancangan Aplikasi Absensi Peserta Magang Berbasis Android Menggunakan Jaringan Intranet (Studi Kasus Disnaker Provinsi Sulawesi Selatan) Suradi; Haris Tehuayo; Suharni; Zulfitriadi Muhajir
Jurnal Teknologi dan Komputer (JTEK) Vol. 3 No. 01 (2023): JUNI
Publisher : Teknik Informatika Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56923/jtek.v3i01.79

Abstract

Absensi merupakan sebuah kegiatan dalam membuat data guna mengetahui jumlah kehadiran pada suatu kegiatan. Pengambilan data absensi peserta magang pada Disnaker Provinsi Sulawesi Selatan masih menggunakan metode manual yaitu dalam bentuk kertas dengan menggunakan tanda tangan. Hal ini ditemukan banyak kekurangan yaitu data absensi akan mudah rusak dan hilang, sehingga dalam pengolahan data menjadi kurang efektif. Tujuan penelitian merancang aplikasi absensi peserta magang berbasis android menggunakan jaringan intranet guna memonitoring kehadiran, izin dan kegiatan harian peserta magang pada jam kerja. Penelitian ini bersifat kualitatif dengan menggali informasi peserta magang dan jaringan intranet yang diteliti dengan melakukan observasi langsung ke lokasi penelitian, dapat diuji dan menghasilkan suatu aplikasi yang diharapkan. Metode pengujian sistem black-box, yaitu dilakukan pemeriksaan kelayakan dan kualitas penggunaan aplikasi telah berfungsi dengan baik atau tidak. Hasil pengujian aplikasi, user melakukan login dengan verifikasi username dan password untuk masuk menu utama. User (pembimbing) menginput izin, melihat riwayat absensi dan kegiatan, sedangkan user (peserta magang) mengakses tampilan absensi masuk dan pulang. Kesimpulan aplikasi menunjukkan fungsional input dan output secara umum berjalan dengan baik, memberikan kemudahan mengakses rekap absensi dibandingkan sistem manual yang saat ini digunakan.
Pengembangan Cerita Interaktif dan Game Edukasi Sejarah Kerajaan Fena Laisela Di Pulau Buru Sebagai Media Pembelajaran Berbasis Android Suradi; Rosmiati; Fahri El Fazza; Indra. R Hamzah
Jurnal Teknologi dan Komputer (JTEK) Vol. 2 No. 02 (2022): JTEK: DESEMBER
Publisher : Teknik Informatika Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56923/jtek.v2i02.92

Abstract

Sejarah atau ilmu sejarah merupakan sebuah ilmu pengetahuan yang memeriksa mengenai cerita atau kisah mengenai insiden masa lampau. Penelitian ini mengacu untuk membuat perancangan cerita interaktif dan game edukasi kerajaan Fena Laisela dengan harapan agar masyarakat dapat lebih mengenal dan mencintai cerita kebudayaan mereka sendiri. Tujuan penelitian dilakukan untuk bagaimana merancang dan membangun aplikasi cerita interaktif dan game edukasi kerajaan Fena Laisela berbasis android dan Menguji aplikasi cerita interaktif dan game edukasi kerajaan Fena Laisela berbasis android. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode pengembangan Perangkat lunak RAD (Rapid Application Development) dimana metode ini berfokus pada pengembangan aplikasi secara cepat, melalui pengulangan dan feedback berulang-ulang. Hasil penelitian ini yaitu aplikasi cerita interaktif dan game edukasi sejarah kerajaan Fena Laisela berbasis android. Fitur - fitur yang dimiliki yaitu video animasi sejarah, game edukasi sejarah, profil tentang aplikasi dan fitur bantuan untuk memudahkan informasi penggunaan aplikasi. Pengujian dan implementasi sistem android ini sesuai dengan hasil yang diharapkan dimana fungsional video animasi dan game edukasi sebagai media pembelajaran tentang sejarah Kerajaan Fena Laisela dapat dirasakan oleh masyarakat.
Sistem Pakar Diagnosa Hama dan Penyakit Tanaman Cabai Berbasis Android Dengan Metode Forward Chaining Suradi; Syarifuddin Baco; Bowasis Umar; Murdianto; Siti Trisnayanti Sri Rezky Simamora
Jurnal Teknologi dan Komputer (JTEK) Vol. 3 No. 01 (2023): JUNI
Publisher : Teknik Informatika Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56923/jtek.v3i01.132

Abstract

Cabai salah satu tanaman yang kerap diserang hama dan penyakit saat musim hujan adapun jenis hama seperti lalat buah, kutu daun dan kutu kebul serta jenis penyakit yaitu virus kuning, busuk buah dan rebah kecamba hal ini menyebabkan penurunan produksi cukup tinggi. Tujuan penelitian adalah merancang aplikasi sistem pakar berbasis android, yang membantu petani dalam memberikan informasi tentang cara pengendalian hama dan penyakit pada tanaman cabai Metode pengujian yang digunakan black box dimana fitur pemilihan gejala dan diagnosa pada aplikasi telah berjalan sukses serta mengevaluasi tampilan aplikasi. yang praktis sesuai kebutuhan pengguna. Cara kerja aplikasi dimulai dengan masuk ke dalam aplikasi pakar cabai yang kemudian akan menampilkan halaman utama aplikasi. Setelah itu klik menu hama penyakit pada halaman utama, akan tampil dua pilihan menu yaitu hama dan penyakit, pilihlah salah satu menu antara hama atau penyakit, jika user memilih menu hama maka akan tampil daftar gejala hama setelah itu pilihlah beberapa daftar gejala untuk melakukan diagnosa dengan mengklik tombol diganosa. Setelah mengklik diagnosa akan tampil hasil diagnosa hama yang berisikan keterangan dan solusi begitupula dengan menu penyakit. Kesimpulan aplikasi dapat mengidentifikasi gejala dan memberikan solusi serta tampilan yang sederhana sehingga mudah dipahami.
Analisa dan Perancangan Sistem Pengendalian Kualitas Untuk Mengurangi Jumlah Cacat Produk Dari P Roses Cutting D Engan Metode Qcc Pada PT. Maruki Internasional Indonesia Suradi; Amaliah Chintami D.A; Nur Isnayanti B; Jumarni; Muh.Yaasiinul Firrizqi
Jurnal Teknologi dan Komputer (JTEK) Vol. 3 No. 02 (2023): DESEMBER
Publisher : Teknik Informatika Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56923/jtek.v3i02.142

Abstract

Kualitas produk salah satu model penting yang menjadi fokus pelanggan dalam memilih barang atau produk, Produk cacat disebabkan oleh beberapa faktor, seperti kerusakan material atau kurangnya ketelitian pekerja pada saat proses produksi. Tujuan penelitian merancang sistem aplikasi pengendalian kualitas produk dari proses cutting guna menentukan kategori penyebab tertinggi terjadinya cacat pada produksi. Metode QCC (Quality Control Circle) dimana metode ini memiliki tahapan perbaikan kualitas dengan siklus PDCA (Plan-Do-Check[1]Action), fishbone diagram, dan seven tools untuk mengimplementasikan dengan cara membuat sistem pendukung keputusan pengendalian kualitas agar produk yang dikirim ke proses selanjutnya bisa bermutu. Hasil pengujian aplikasi yaitu pengguna memasukkan username, password yang telah terdaftar sebelumnya. Halaman admin menginput data produk, data cacat, data produksi, dan peta kendali kualitas produk, nomor produksi, nama material, tanggal produksi, total sample dan total defect pada produk. Kesimpulan pada aplikasi pengendalian kualitas produk yang dibuat memiliki fitur website dengan pemrosesan data tersimpan secara terpusat dan terintergrasi pada database yang menarik, sederhana dan simple dimana fungsional input dan output berjalan dengan baik yang mampu menginput data-data produk cacat terbesar sehingga memudahkan perusahaan.
Pengembangan Aplikasi Absensi Peserta Magang Berbasis Android Menggunakan Jaringan Intranet (Studi Kasus Disnaker Provinsi Sulawesi Selatan) Suradi; Haris Tehuayo; Anugrah Ilahi
Jurnal Teknologi dan Komputer (JTEK) Vol. 3 No. 02 (2023): DESEMBER
Publisher : Teknik Informatika Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56923/jtek.v3i02.143

Abstract

Jaringan intranet merupakan protokol Internet (TCP/IP) dalam memberikan informasi bersifat privat via jaringan yang di bangun melalui situs web internal. Masalah /kekurangan yang ditemukan dilokasi penelitian yaitu peserta magang masih bisa mewakilkan dirinya kepada orang lain ketika melakukan absen dengan cara memberikan username dan password kepada teman untuk mengakses aplikasi dalam melakukan taransaksi absensi. Tujuan penelitian mengembangkan aplikasi absensi peserta magang berbasis android guna memonitoring kehadiran secara real-time dengan melakukan scan wajah dan tanda tangan digital. Metode penelitian Research and Development menghasilkan aplikasi dengan pengembangan akurasi keefektifan mendekteksi wajah melalui scan disertai tanda tangan digital. Metode pengujian sistem black-box dilakukan untuk mengecek kelayakan dan kualitas pengembangan aplikasi berfungsi dengan baik atau tidak. Hasil pengujian, user menginput username dan password pada halaman login untuk masuk ke menu utama dimana menu utama terdiri dari menu datang dan menu pulang. Di menu datang terdapat identitas peserta magang, keterangan hadir, scan wajah dan tanda tangan digital, sedangkan di menu pulang hanya melakukan tanda tangan digital. Kesimpulan keefektifan rekapan dan pengarsipan absensi peserta magang secara sistematis berdasarkan hasil pengujian yang akurat.