Arum, Ruki Ambar
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Strategi peningkatan penjualan produk pertanian cabai di Kabupaten Sinjai Asir, Muhammad; Wahab, Abdul; Yani, Nurul Fitrah; Arum, Ruki Ambar; Ramlah, Ramlah
JPPI (Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia) Vol 9, No 2 (2023): JPPI (Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia)
Publisher : Indonesian Institute for Counseling, Education and Theraphy (IICET)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29210/020231803

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi dan kendala yang dihadapi dalam peningkatan penjualan produk pertanian (cabai) petani atau kelompok-kelompok tani di Kecamatan Sinjai Borong, Kabupaten Sinjai, Provinsi Sulawesi Selatan. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif, yaitu penulis menggambarkan hasil observasi dan wawancara dengan beberapa petani dan kelompok tani. Penelitian ini dilaksanakan dari bulan Maret sampai Agustus 2021. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi peningkatan penjualan produk pertanian (cabai) yang diterapkan adalah memperhatikan kualitas produk (cabai), menjaga hubungan kerjasama dengan pelanggan dan memperluas target pasar (distribusi). Kemudian kendala yang dihadapi adalah kendala dalam aspek ekonomi yaitu permodalan, pemasaran yaitu transportasi dan pengemasan produk, serta sarana dan prasarana (alat pertanian) yang digunakan masih tradisional. Diharapkan ada dukungan permodalan dari perbankan, peningkatan keterampilan petani dan bantuan alat pertanian modern, serta penguatan kelembagaan petani dari pemerintah.