Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Pontianak Nutrition Journal (PNJ)

Skor Diet Quality Index for Adolescent Remaja Usia 15 – 18 Tahun Di Jakarta Vidyarini, Andra
Pontianak Nutrition Journal (PNJ) Vol 5, No 1 (2022): Maret 2022
Publisher : Poltekkes Kemenkes Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30602/pnj.v5i1.922

Abstract

Status gizi pada remaja dapat mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan serta berlanjut hingga usia dewasa. Rendahnya kualitas konsumsi menjadi salah satu penyebab langsung masalah status gizi pada remaja. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis status gizi dan kualitas konsumsi makan remaja melalui Diet Quality Index for Adolescents. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 70 orang yang merupakan siswa/siswi SMA Muhammadiyah di DKI Jakarta. Pengambilan data dilakukan selama bulan September 2021 melalui google form. Hasil penelitian menunjukkan 45,71% responden memiliki status gizi normal dengan skor DQI – A menunjukkan nilai buruk (rata – rata 40,33 dari 100). Indikator DQI – A dengan nilai terendah adalah kualitas konsumsi pangan dimana responden kurang mengkonsumsi buah dan sayur. Hasil ini menunjukkan bahwa status gizi normal belum tentu memiliki kualitas konsumsi yang baik. Uji hubungan pearson (p<0.01) menunjukkan bahwa indikator dan skor DQI – A tidak memiliki hubungan signifikan dengan status gizi. Intervensi berupa pendidikan gizi dapat menjadi langkah awal dalam memperbaiki kualitas konsumsi pangan