Kalimah
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Peningkatan Kompetensi Guru MAN 2 Kulon Progo Dalam Menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Kurikulum Merdeka Melalui Teknik Coaching and Mentoring Kalimah
Indonesian Journal of Action Research Vol. 2 No. 2 (2023): On Procces
Publisher : Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14421/ijar.2023.22-05

Abstract

Tujuan – Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan kompetensi guru dalam menyusun perangkat pembelajaran Kurikulum Merdeka melalui teknik coaching and mentoring di MAN 2 Kulon Progo. Metode – Jenis Penelitian ini adalah penelitian tindakan yang menggunakan model penelitian Kemis dan Mc Taggart. Model Mc Taggart ini terdiri dari empat komponen yang berurutan yaitu perencanaan, tindakan, pengamatan dan refleksi, yang dalam pelaksanaan dan pengamatannya dilakukan secara bersamaan. Subjek dalam penelitian ini adalah seluruh guru MAN 2 Kulon Progo yang berjumlah 63 guru. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis statistik deskriptif. Adapun indikator keberhasilan penelitian tindakan ini adalah terjadinya peningkatan skor rata-rata hasil pemberian tindakan kepada seluruh guru pada tiap siklus, indikator, dan mencapai ketuntasan klasikal ≥80%. Hasil – Temuan dari penelitian ini yaitu penyusunan perangkat pembelajaran Kurikulum Merdeka untuk meningkatkan kompetensi guru MAN 2 Kulon Progo dengan menggunakan teknik coaching and mentoring dikatakan berhasil. Untuk simpulan hasil tindakan adalah pada siklus I yaitu diperoleh jumlah guru yang paham dengan rata-rata nilai sebesar 21%. Adapun guru yang tidak paham sebesar 79%. Adapun rerata nilai untuk guru yang paham pada siklus II sebesar 85,7%, dan tidak paham sebesar 14,3%. Oleh karena itu, pemberian tindakan ini dapat dikatakan berhasil