Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENYULUHAN MAMA MUDA (MASYARAKAT MAWAS COVID-19 MULAI DARI HARI INI) DI DESA DUWET KECAMATAN WONOSARI KABUPATEN KLATEN Khasanah, Defi Karmila Uswatun; Rahmawati, Desinta; Wijayanto, Mustofa Tri; Hastuti, Novita Dwi; Yasinta, Tia; Dewi, Noviana; Qurrohman, Muhammad Taufiq
Conference on Innovation and Application of Science and Technology (CIASTECH) CIASTECH 2020 "Peranan Strategis Teknologi Dalam Kehidupan di Era New Normal"
Publisher : Universitas Widyagama Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Coronavirus Disease-2019/COVID-19 telah menggemparkan dunia pada awal tahun 2020 karena menyebabkan pandemi. Hingga sekarang ini kasus terkonfirmasi COVID-19 terus mengalami peningkatan. Berbagai cara telah dilakukan pemerintah untuk memutus rantai penularan COVID-19 seperti melakukan Lockdown, PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar), dan sekarang masyarakat harus menerapkan kebiasaan baru di masa New Normal. Pengetahuan mengenai kebiasaan baru di masa New Normal untuk mencegah penularan COVID-19 harus diterapkan pada masyarakat. Tujuan dilakukannya penyuluhan ini adalah untuk mengetahui tingkat pemahaman masyarakat di Desa Duwet Kecamatan Wonosari Kabupaten Klaten tentang kebiasaan yang harus dilakukan pada masa pandemi COVID-19. Penyuluhan ini dilakukan selama 2 hari dengan metode penyuluhan daring via zoom tentang bahaya Covid-19 dan kesehatan mental pada hari pertama dan luring praktek 3M sekaligus pengenalan teknologi cuci tangan tanpa sentuh pada hari kedua. Penyuluhan ini mengambil data menggunakan kuisioner pre test dan post test yang diberikan kepada 10 peserta yang merupakan perwakilan ibu-ibu PKK sekaligus kader kesehatan. Hasil analisis data disimpulkan bahwa pengetahuan masyarakat mengalami perbedaan yang signifikan antara hasil pre-test dan post-test. Hal ini menunjukkan bahwa masyarakat di Desa Duwet Kecamatan Wonosari Kabupaten Klaten sudah mengalami peningkatan pengetahuan tentang protokol kesehatan pandemi COVID-19.Â