Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pelatihan Teknis Fungsional Pamong Belajar PKBM Samaturu 1 Kendari Makkulau, Makkulau; Baharuddin, Baharuddin; Yahya, Irma; Laome, Lilis; Wibawa, Gusti N.A.
Jurnal Pengabdian Masyarakat Ilmu Terapan (JPMIT) Vol 1, No 1 (2019)
Publisher : Vokasi Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (134.527 KB) | DOI: 10.33772/jpmit.v1i1.10082

Abstract

Kebutuhan akan pamong belajar yang profesional adalah suatu hal yang urgen. Salah satu bentuk peningkatan kualitas kegiatan belajar mengajar, pengkajian program, dan pengembangan model PAUDNI pada Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) dan satuan PAUDNI adalah dengan pembinaan pamong belajar. Tujuan kegiatan pelatihan ini adalah untuk memberikan pedoman bagi pamong belajar dan pihak yang berkepentingan agar memiliki pengertian dan pemahaman yang sama tentang ketentuan jabatan fungsional pamong belajar dan angka kreditnya. Kerangka pemecahan masalah kegiatan pelatihan ini dilakukan dalam beberapa tahapan, yaitu: (1) persiapan, (2) inventarisasi peserta pelatihan, (3) penyusunan materi pelatihan, (4) penyajian materi pelatihan, (5) evaluasi hasil kegiatan, dan (6) penyusunan laporan. Pelaksanaan kegiatan berlangsung dengan lancar sesuai dengan jadwal yang telah direncanakan. Hasil yang diperoleh dari kegiatan ini adalah pamong belajar yang menjadi peserta pelatihan ini telah mampu memahami jabatan fungsional pamong belajar dan angka kreditnya.