Angki Purwanti
Departemen Farmasi, FMIPA UI

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Penyuluhan dan Pemeriksaan Tekanan Darah Pada Lansia Di RW 06 Jatiwarna Pondok Melati Bekasi Angki Purwanti; Rizana Fajrunni’mah; Michael Alfian Grey
Genitri: Jurnal Pengabdian Masyarakat Bidang Kesehatan Vol 2 No 2 (2023): Desember
Publisher : Politeknik Kesehatan Kartini Bali

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36049/genitri.v2i2.153

Abstract

Hipertensi merupakan penyakit tidak menular yang banyak diderita lansia, kondisi hipertensi yang tidak terkendali dapat memunculkan berbagai komplikasi. Pengetahuan yang baik diperlukan agar lansia mampu melakukan tindakan pengendalian hipertensi Tujuan pengabdian adalah untuk meningkatkan pengetahuan tentang hipertensi dan melakukan pemeriksaan kesehatan berupa pengukuran tekanan darah lansia. Peningkatan pengetahuan melalui kegiatan penyuluhan dan tekanan darah diukur menggunakan alat tensimeter. Peserta pengabdian sebanyak 54 orang lansia yang berumur (55 – 90) tahun. Hasil pre test lansia yang memperoleh nilai dengan kategori ”kurang” ”cukup” dan ”baik” adalah 18 (33,3)% orang, 22 (40,7%) orang dan 14 (25,9%) orang. Hasil post test lansia yang memperoleh nilai dengan kategori ”kurang” ”cukup” dan ”baik” adalah sebanyak 4 (7,4%) orang, 10 (18,5%) orang dan 40 (74,1%) orang. Hasil pemeriksaan tekanan darah lansia diperoleh 26 (48,14%) orang dengan tekanan darah normal, 9 (16,67%) orang pre hipertensi, 9 (16,67%) orang termasuk dalam hipertensi I dan 10 (18,52%) orang tergolong dalam kategori hipertensi II. Setelah kegiatan penyuluhan terjadi peningkatan pengetahuan lansia peserta pengabdian tentang hipertensi. Kegiatan penyuluhan dan pemeriksaan kesehatan pada lansia di wilayah pengabdian hendaknya dilakukan secara rutin dan berkesinambungan serta melibatkan lebih banyak lagi lansia.