Engeline Angliadi
Universitas Sam Ratulangi

Published : 16 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 16 Documents
Search

PERBANDINGAN KECEPATAN BERJALAN PADA PASIEN NYERI PUNGGUNG BAWAH MEKANIK SUBAKUT DAN KRONIK MENGGUNAKAN TIMED UP AND GO TEST Kalangi, Patricia; Angliadi, Engeline; Gessal, Joudy
e-CliniC Vol 3, No 1 (2015): Jurnal e-CliniC (eCl)
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/ecl.v3i1.6755

Abstract

Abstract: The purpose of this research is to know and compare the gait velocity between subacute and chronic mechanical low back pain patients using Timed Up and Go Test at Installation Medical Rehabilitation Hospital Prof. Dr R.D. Kandou Manado. This research used observational analytic design with cross-sectional study. The samples choosen using consecutive sampling technique. Data obtained from the gait velocity measurement using Timed Up and Go Test conducted by researcher. From this research obtained the average gait velocity in patient group of subacute mechanical LBP is 18.92 seconds and the average gait velocity in patient group of chronic mechanical LBP is 17.17 seconds. The results of independent t-test hypothesis testing showed that there is a significant difference between gait velocity in subacute and chronic mechanical LBP patients (p = 0.034). Conclusion, gait velocity in chronic mechanical LBP patients is better than subacute mechanical LBP patients.Keywords: Gait velocity, mechanical LBP, TUG testAbstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan membandingkan kecepatan berjalan antara pasien nyeri punggung bawah (NPB) mekanik subakut dan kronik menggunakan Timed Up and Go (TUG) Test di Instalasi Rehabilitasi Medik RSUP Prof. Dr. R.D. Kandou Manado. Penelitian ini menggunakan desain penelitian analitik observasional dengan pengamatan sewaktu (studi cross sectional). Penentuan sampel dilakukan dengan menggunakan teknik consecutive sampling. Data diperoleh dari hasil pengukuran kecepatan berjalan menggunakan Timed Up and Go Test yang dilakukan sendiri oleh peneliti. Dari penelitian ini diperoleh kecepatan berjalan rata-rata pada kelompok pasien NPB mekanik subakut adalah 18,92 detik dan kecepatan berjalan rata-rata pada pasien NPB mekanik kronik adalah 17,17 detik. Hasil uji hipotesis independent t-test menunjukkan bahwa terdapat perbedaan bermakna antara kecepatan berjalan pada pasien NPB mekanik subakut dengan kecepatan berjalan pada pasien NPB mekanik kronik (p = 0,034). Kesimpulan, kecepatan berjalan pasien NPB mekanik kronik lebih baik dibandingkan kecepatan berjalan pada pasien NPB mekanik subakut.Kata kunci: Kecepatan berjalan, NPB mekanik, tes TUG
HUBUNGAN GERAKAN BERULANG LENGAN DENGAN TERJADINYA NYERI BAHU PADA PENATA RAMBUT DI SALON Lumunon, Steicy N.; Sengkey, Lidwina; Angliadi, Engeline
e-CliniC Vol 3, No 3 (2015): Jurnal e-CliniC (eCl)
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/ecl.v3i3.9419

Abstract

Abstract: Every human being has his/her own activity or job. Higher demand jobs need higher responsibilities of its workers. For instance, hair dressers have to do their job by using their arms with repetitive movements that can result in a shoulder pain. This study aimed to identify the relationship between repetitive hand movements and shoulder pain of salon hairdressers. This was an analytical observational study with a cross sectional design. There were 30 respondents obtained by using the purposive sampling method. The chi square test showed that there was no relationship between repetitive arm movements and shoulder pain among salon hairdressers viewed from the period of working and the pain level (P = 0.800) as well as viewed form the hairdresser’s height and pain level (P = 0.080). Conclusion: There was no significant relationship between the repetitive arm movements and shoulder pain among the salon hairdressers.Keywords: repetitive arm movement, shoulder pain, salon hair dresserAbstrak: Setiap individu tidak terlepas dari aktifitas ataupun pekerjaan. Semakin tinggi tuntutan pekerjaan semakin besar pula beban pekerjaaan dan aktifitas dari pekerja tersebut. Seperti halnya dengan penata rambut di salon harus melakukan pekerjaannya dengan menggunakan lengan secara berulang yang dapat menimbulkan keluhan nyeri bahu. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi adanya hubungan gerakan berulang lengan dengan terjadinya nyeri bahu pada penata rambut di salon. Penelitian ini menggunakan metode analitik observasional dengan rancangan potong lintang. Sejumlah 30 responden diperoleh dengan menggunakan teknik purposive sampling. Hasil uji Chi square menunjukkan tidak terdapat hubungan antara gerakan berulang lengan dengan terjadinya nyeri bahu pada penata rambut di salon dilihat dari lama kerja responden dan tingkat nyeri (P = 0,800), serta tinggi badan responden dan tingkat nyeri (P = 0,800). Simpulan: Tidak terdapat hubungan bermakna antara gerakan berulang lengan dan terjadinya nyeri bahu pada penata rambut di salon.Kata kunci: gerakan berulang lengan, nyeri bahu, peneta rambut di salon
PENGETAHUAN MASYARAKAT MENGENAI PENANGANAN REHABILITASI MEDIK PADA PENDERITA STROKE DI KELURAHAN PINAESAAN KECAMATAN WENANG KOTA MANADO Sundah, Antony B. M.; Angliadi, Engeline; Sengkey, Lidwina
e-CliniC Vol 2, No 3 (2014): Jurnal e-CliniC (eCl)
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/ecl.2.3.2014.5743

Abstract

Abstract: Medical rehabilitation in patients with stroke is an action to improve motor function, speech, cognitive, and other function are impaired, as well as social and mental readaptation to restore interpersonal relationship and social activity, and train the patient in order to carry out activities of daily living. Stroke is a disease that is caused by blockages in the blood vessels of the brain or the rupture of blood vessels in the brain which leads to reduces oxygen supply to certain parts of the brain therefore the brain tissue is damaged or died. Stroke is more common made disability than dead. Permanent disability occurs because the patient is not get rehabilitation and frequently family indulged excessive helped patients with excessive and makes the patient lying passively waiting for conditions become better. Because that, medical rehabilitation in patient with stroke is very important to be able to restore the condition of stroke patients in order to indulge as normal person. The purpose of this study was to obtain data on the public knowledge of patient with stroke in the rehabilitation of sub-district Wenang district Pinaesaan. This study is a descriptive study with a quantitative approach using cross-sectional methods. Subjects were adult people living in sub-district Wenang district Pinaesaan. From the 89 respondent who are willing to study respondents, by sex obtained 34 respondents (38.2%) men, and 55 respondents (61.8%) women. Based on the level of knowledge, elemantary school education gained 2 respondents (2.2%), high school education 68 respondents (76.4%), and university education 19 respondents (21.3%). Based on public knowledge of medical rehabilitation in stroke patients, good knowledge obtained 34 respondents (38.2%), moderate knowledge obtained 48 respondents (53.9%), and lack of knowledge obtained 7 respondents (7.9%). Conclusion: Based on this study, the level of education affect the knowledge of medical rehabilitation in stroke patients. Keywords: knowledge, Medical Rehabilitation, Stroke.   Abstrak: Rehabilitasi medik pada penderita stroke merupakan tindakan untuk memperbaiki fungsi motorik, wicara, kognitif dan fungsi lain yang terganggu, serta readaptasi sosial dan mental untuk memulihkan hubungan interpersonal dan aktivitas sosisal, dan melatih penderita agar dapat melaksanakan aktivitas kehidupan sehari-hari. Stroke merupakan penyakit yang terjadi akibat penyumbatan pada pembuluh darah otak atau pecahnya pembuluh darah di otak sehingga jaringan otak tersebut rusak atau mati. Stroke lebih sering meninggalkan kecacatan dibandingkan kematian. Kecacatan menetap terjadi karena penderita tidak diberi rehabilitasi dengan baik dan keluarga seringkali memanjakan penderita dengan membantu secara berlebihan dan menjadikan penderita terbaring pasif menunggu kondisi menjadi lebih baik. Karena itu, rehabilitasi medik pada penderita stroke sangat penting untuk dapat mengembalikan kondisi penderita stroke agar dapat beraktivitas seperti orang normal. Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh data pengetahuan masyarakat tentang rehabilitasi pada penderita stroke di kelurahan Pinaesaan Kecamatan Wenang. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif dengan metode cross-sectional. Subjek penelitian adalah masyarakat dewasa yang bermukim di kelurahan Pinaesaan kecamatan Wenang. Dari 89 responden yang bersedia menjadi responden penelitian, berdasarkan jenis kelamin didapatkan 34 responden (38,2%) pria, dan 55 responden (61,8%) wanita. Berdasarkan tingkat pengetahuan, didapatkan pendidikan dasar 2 responden (2,2%), pendidikan menengah 68 responden (76,4%), dan pendidikan tinggi 19 responden (21,3%). Berdasarkan pengetahuan masyarakat tentang rehabilitasi medik pada penderita stroke, didapatkan pengetahuan baik 34 responden (38,2%), pengetahuan sedang 48 responden (53,9%), dan pengetahuan kurang 7 responden (7,9%). Simpulan: Berdasarkan penelitian ini tingkat pendidikan akan mempengaruhi pengetahuan rehabilitasi medik pada penderita stroke. Kata kunci: Pengetahuan, Rehabilitasi Medik, Stroke.
PROFIL PENDERITA OSTEOARTRITIS LUTUT DENGAN OBESITAS DI INSTALASI REHABILITASI MEDIK BLU RSUP PROF. DR. R. D KANDOU MANADO Kusuma, William; Angliadi, Engeline; Angliadi, L. S.
e-CliniC Vol 2, No 3 (2014): Jurnal e-CliniC (eCl)
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/ecl.2.3.2014.6038

Abstract

Abstract: osteoarthritis is derived from greek meaning bone, arthro meaning joint and itis meaning inflammation. Osteoarthritis is a degenerative joint disease that is chronic,progessive runing slow, often inflamed or causes only mild inflammation, and characterized by deterioration and abrasion of articular cartilage as well as by two risk factor are: risk factors that cannot be changed and modifable risk factors. Obesity is a global epidemic in developed countries and developing countries such as Indonesia, particularly in urban strip. This situation is caused by unbalanced energy intake with energy expenditure and excess energy is stored as body fat within a specified period. Objectives: this study aimed to determine the role of risk factor of obesity on the incidence of osteoarthitis of the knee in patients who visit the Rehabilitation Medical Installation BLU Prof. DR. R. D. Kandou Manado. Method: this type of research is descriptive research by taking medical record in medical rehabillitation installation at BLU RSUP Prof. DR. R. D. Kandou Manado. Result: in this study was obtained from descriptive data/medical record(MR) found the number of patients diagnosed with osteoarthritis of the knee by 74 people. Obtained as many as 31 people who have data(weight and height),3 complete lack data because just have weight and 40 people don’t have either weight or height. Research results knee OA patient who come control in the installation of medical rehabillitation only 31are listed the data Body Mass Indeks(weight and height), there are 5 people who have normal BMI, and 26 people who had a BMI of both overweight and obesity excess. Conclusion: from here we may see one of the risk factor for OA knee is obesity Keywords: Knee osteoarthritis, obesity.     Abstrak: Osteoartritis (OA) berasal dari bahasa Yunani yaitu osteo yang berarti tulang, arthro yang berarti sendi dan itis yang berarti inflamasi. Osteoartritis adalah penyakit degeneratif sendi yang bersifat kronik,  berjalan progresif lambat, seringkali tidak meradang atau hanya menyebabkan inflamasi ringan, dan ditandai dengan adanya deteriorasi dan abrasi rawan sendi serta  oleh 2 faktor resiko yaitu: faktor resiko yang tidak dapat diubah dan faktor resiko yang dapat diubah. Obesitas merupakan epidemi global pada negara-negara maju dan negara berkembang seperti di Indonesia,  terutama di daerah perkotaan. Keadaan ini diakibatkan  karena pemasukan energi tidak seimbang dengan pengeluaran energi dan kelebihan energi ini disimpan dalam bentuk lemak tubuh dalam jangka waktu tertentu. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peranan faktor resiko obesitas terhadap angka kejadian osteoartritis lutut pada penderita yang berkunjung di Instalasi Rehabilitasi Medik BLU RSUP Prof. DR. R. D. Kandou Manado. Metode: Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan mengambil data rekam medik di Instalasi Rehabilitasi Medik BLU RSUP Prof. DR. R. D. Kandou Manado.  Hasil: Pada penelitian yang didapatkan dari data deskriptif/rekam medik (RM) didapatkan jumlah penderita yang didiagnosis dengan osteoartritis lutut sebanyak 74 orang. Didapatkan sebanyak 31 orang yang memiliki data BB dan TB, 3 data kurang lengkap yaitu hanya terdapat data BB dan 40 data yang tidak mempunyai baik BB maupun TB. Hasil penelitian menyatakan penderita OA lutut yang datang kontrol di Instalasi Rehabilitasi Medik,hanya 31 yang tercantum data IMT (BB&TB),terdapat 5 orang yang memiliki IMT normal,dan 26 orang yang memiliki IMT berlebih baik overweight maupun obesitas. Simpulan: Dari sini kita bisa melihat salah satu faktor resiko OA lutut adalah obesitas. Kata Kunci: Osteoartritis lutut, Obesitas.
REHABILITASI MEDIK PADA SKOLIOSIS Pelealu, Jane; Angliadi, Leonard S.; Angliadi, Engeline
Jurnal Biomedik : JBM Vol 6, No 1 (2014): JURNAL BIOMEDIK : JBM Maret 2014
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jbm.6.1.2014.4157

Abstract

Abstract: Scoliosis is one of the spine deformities in which a person’s spine is bend laterally associated with or without a rotation of the vertebrae. There are several variations in the etiology, onset, prognosis, and therapy of scoliosis, but the effects of untreated scoliosis are the same, as follows: pain, and disturbances in balance, cardiopulmonal function, emotion, behaviour, and ADLs (activities in daily living). The most common symptoms of scoliosis are abnormal deformity of spine which can cause pain, decrease of quality of life, disability, comestic disturbance, functional limitation, pulmonary problems, probabilty of progression at adulthood, dan pyschological disturbance. In physical examination, midline shift of spinous process, asymmetry of the back, rib hump, asymmetry of the scapula, hip, shoulder and pelvis, as well as leg length discrepancy must be carefully examined. Besides that, a radiological examination showing the Cobb angle is also important to do. The therapy of scoliosis includes observation, rehabilitation therapy namely physical modalities, orthoses/brace, exercise, or invasive therapy such as operation. Additionally, the prognosis of scoliosis depends on sex, curve angle at first recognition, type and rotation of curve, and age of onset.Keywords: scoliosis, spine, rehabilitation, exercise, orthoses  Abstrak: Skoliosis adalah deformitas tulang belakang yang ditandai oleh lengkungan ke lateral dengan atau tanpa rotasi tulang belakang. Etiologi, onset, prognosis, dan terapi skoliosis dapat bervariasi, namun akibat skoliosis yang tidak diterapi sama, yaitu nyeri, yang disertai gangguan dalam keseimbangan, fungsi kardiopulmonal, emosional dan perilaku, serta aktivitas kehidupan sehari-hari (AKS). Gejala yang paling umum dari skoliosis ialah adanya suatu lekukan yang tidak normal dari tulang belakang yang dapat berakibat nyeri, penurunan kualitas hidup dan disabilitas, deformitas yang mengganggu secara kosmetik, hambatan fungsional, masalah paru, kemungkinan terjadinya progresifitas saat dewasa, dan gangguan psikologis. Hal-hal yang harus diperhatikan pada pemeriksaan fisik ialah deviasi prosesus spinosus dari garis tengah, punggung yang tampak miring, rib hump, asimetri dari skapula, pinggul, bagian atas dan bawah trunkus (bahu dan pelvis), serta perbedaan panjang tungkai. Selain itu, pemeriksaan radiologik untuk melihat sudut Cobb juga penting untuk dilakukan. Terapi skoliosis dapat berupa observasi, terapi rehabilitasi yaitu pemberian modalitas, ortosis/brace, latihan, atau terapi invasif seperti operasi. Prognosis skoliosis dipengaruhi oleh jenis kelamin, ukuran kurva saat pertama kali ditemukan, tipe dan rotasi kurvatura dan usia saat onset skoliosis.Kata kunci : skoliosis, tulang belakang, rehabilitasi, latihan, ortosis
PENGARUH TRANSCUTANEOUS ELECTRICAL NERVE STIMULATION DENGAN DAN TANPA TERAPI LATIHAN TERHADAP NYERI DAN KINERJA FISIK PADA PENDERITA OSTEOARTRITIS LUTUT Jiemesha, Inge; Angliadi, Engeline
Jurnal Biomedik : JBM Vol 6, No 3 (2014): JURNAL BIOMEDIK : JBM
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jbm.6.3.2014.6325

Abstract

Abstract: Osteoarthritis (OA) of the knee is a chronic degenerative joint disease which causes disability affecting the quality of life. Its management may include pharmacological and non-pharmacological treatment. In the non-pharmacological treatment there are a variety of treatment options. This study aimed to prove the effect of Transcutaneous Electrical Nerves Stimulation (TENS) with and without exercise on pain and physical performance in patients with knee OA. There were thirty five patients with knee OA who met the inclusion criteria that visited the Medical Rehabilitation Department of Prof. Dr. R.D. Kandou Hospital. The samples were divided into 2 groups: TENS with exercise therapy and TENS without exercise therapy. Each group undergone their therapy for 6 weeks with a frequency of 2 times per week. Pain was measured by using the Numeric Rating Scale (NRS) and physical performance was measured by using the Timed-Up and Go test (TUG) and the Stair Climb Test (SCT). There were 91.4% females meanwhile overweight and obese patients were 34.3%. The results showed that there were significant differences in pain and physical performance between before and after TENS with exercise (P <0.001) as well as before and after TENS without exercise (P < 0.001). There was no difference in pain and physical performance between the two groups. Conclusion: TENS with and without exercise can reduce pain and improve physical performance in patients with knee osteoarthritis.Keywords: knee osteoarhtritis, TENS, pain, physical performanceAbstrak: Osteoartritis (OA) lutut adalah penyakit degeneratif sendi yang bersifat kronis dan menyebabkan disabilitas yang memengaruhi kualitas hidup penderita. Tatalaksana OA lutut terdiri dari farmakologi dan non-farmakologi dengan bermacam-macam pilihan terapi. Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan pengaruh Transcutaneous Electrical Nerves Stimulation (TENS) dengan dan tanpa terapi latihan terhadap nyeri dan kinerja fisik pada penderita OA lutut. Sebanyak 35 penderita OA lutut lama maupun baru yang memenuhi kriteria inklusi, yang berkunjung ke Poliklinik Rehabilitasi Medik RSUP Prof Dr. R.D. Kandou dan bersedia mengikuti penelitian. Sampel dibagi menjadi 2 kelompok: diberikan TENS dengan terapi latihan dan yang tanpa terapi latihan selama 6 minggu dengan frekuensi 2 kali per minggu. Nyeri diukur dengan Numeric Rating Scale (NRS) dan kinerja fisik diukur dengan Timed-Up and Go test (TUG) dan Stair Climb Test (SCT). Dari hasil analisis 35 subyek penelitian didapatkan 32 orang (91,4%) subyek wanita, serta indeks massa tubuh yang overweight dan obese sebanyak 34,3 %. Hasil uji perbedaan nyeri dan kinerja fisik sebelum dan sesudah TENS dengan terapi latihan memperlihatkan perbedaan bermakna (P <0,001). Hasil perbedaan nyeri dan kinerja fisik sebelum dan sesudah TENS juga memperlihatkan perbedaan bermakna (P <0,001). Pada hasil uji perbedaan nyeri dan kinerja fisik pada kedua kelompok didapatkan tidak terdapat perbedaan antara keduanya. Simpulan: TENS dengan dan tanpa terapi latihan dapat mengurangi nyeri dan meningkatkan kinerja fisik pada penderita osteoartritis lutut.Kata kunci: osteoartritis lutut, TENS, nyeri, kinerja fisik
REHABILITASI MEDIK PADA PENDERITA DISFAGIA Pandaleke, Jenny J. C.; Sengkey, Lidwina S.; Angliadi, Engeline
Jurnal Biomedik : JBM Vol 6, No 3 (2014): JURNAL BIOMEDIK : JBM
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jbm.6.3.2014.6321

Abstract

Abstract: Dysphagia is a common symptom in clinical pratice, suffered by all age groups, and associated with multiple systemic disorders, inter alia: diabetes mellitus, hyperthyroidism, lupus erythematosus, dermatomyositis, stroke, as well as Parkinson’s and Alzheimer’s diseases. The diagnosis of dysphagia is based on anamnesis, physical examination (including examination of the patient during eating or drinking), and supporting examination, such as videofluorographic swallowing study (VFSS) and fiberoptic endoscopic evaluation of swallowing (FEES). The management of dysphagia in the medical rehabilitation field requires a teamwork consisting of a physical therapist, a speech therapist, an occupational therapist, rehabilitation nurses, as well as a nutritionist and several other specialists. The occurence of dysphagia is closely connected with malnutrition, dehydration, respiratory tract infections, duration of hospitalization, and even death. Therefore, early diagnosis and treatment are very important in the management of dysphagia.Keywords: dysphagia, rehabilitationAbstrak: Disfagia sering ditemukan dalam praktek klinik, dan bisa diderita oleh semua kelompok usia dan berhubungan dengan multiple systemic disorders, antara lain diabetes melitus, hipertiroidisme, lupus eritematosus, dermatomiositis, stroke, serta penyakit Parkinson dan Alzheimer. Diagnosis disfagia ditegakkan melalui anamnesis, pemeriksaan fisik (termasuk pemeriksaan saat penderita makan atau minum), dan pemeriksaan penunjang seperti videofluroskopi dan fiberoptic endoscopic evaluation of swallowing (FEES). Penanganan dalam bidang rehabilitasi medik membutuhkan kerjasama tim yang terdiri dari seorang dokter spesialis kedokteran fisik dan rehabilitasi, ahli terapi bicara, ahli terapi okupasi, perawat rehabilitasi, dan juga membutuhkan kerjasama dengan seorang ahli gizi dan beberapa bidang spesialisasi yang lain. Disfagia sangat berhubungan dengan terjadinya malnutrisi, infeksi saluran pernapasan, dehidrasi, bertambahnya jumlah hari rawat, dan bahkan kematian. Oleh karena itu, diagnosis dan penanganan dini sangat dibutuhkan dalam penatalaksanaan disfagia.Kata kunci: disfagia, rehabilitasi
DISPLASIA PERKEMBANGAN PANGGUL AWAL (LAHIR HINGGA USIA 4 BULAN) Sumarna, Vivi; Angliadi, Engeline
Jurnal Biomedik : JBM Vol 7, No 1 (2015): JURNAL BIOMEDIK : JBM
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jbm.7.1.2015.7286

Abstract

Abstract: Developmental dysplasia of the hip refers to a continuum of abnormalities of the immature hip that can range from subtle dysplasia to dislocation. The identification of risk factors, including breech presentation and family history, should heighten a physician’s suspicion of this condition. The diagnosis is based on physical examination. Palpable hip instability, unequal leg lengths, and asymmetric thigh skinfolds may be present in newborns with a hip dislocation, whereas gait abnormalities and limited hip abduction are more common in older children. The role of ultrasonography is controversial, but it is generally used to confirm the diagnosis and to assess hip development once the treatment is initiated. Bracing is the first-line treatment in children aged less than six months. Surgery is an option for children with unsuccessful non-operative treatment and in children who are diagnosed after six months of age. It is important to confirm the diagnosis of the developmental dysplasia of the hip in the early stage to improve the result of treatment and to decrease the risks of complications. Keywords: hip, developmental dysplasia, immature, instability, bracing   Abstrak: Displasia perkembangan panggul mengacu pada serangkaian abnormalitas pada panggul imatur yang mencakup displasia ringan hingga dislokasi. Identifikasi faktor-faktor risiko yang meliputi letak sungsang dan riwayat keluarga, harus menigkatkan kecurigaan dokter akan displasia perkembangan panggul. Diagnosis ditegakkan melalui pemeriksaan fisik. Instabilitas panggul yang dapat dipalpasi, panjang tungkai yang tidak sama, dan lipatan kulit paha yang asimetris dapat ditemukan pada bayi baru lahir dengan dislokasi panggul, sedangkan abnormalitas gait dan keterbatasan abduksi panggul lebih umum pada anak-anak yang lebih tua. Peran ultrasonografi masih kontroversial tetapi secara umum untuk mengonfirmasi diagnosis dan menilai perkembangan panggul sejak dimulainya perawatan. Penggunaan brace merupakan perawatan lini pertama pada anak-anak berusia kurang dari enam bulan. Pembedahan merupakan pilihan bagi anak-anak dengan perawatan nonoperatif yang gagal dan pada anak-anak yang didiagnosis setelah berusia enam bulan. Displasia perkembangan panggul sangat penting ditegakkan sejak dini untuk meningkatkan hasil perawatan dan mengurangi risiko komplikasi. Kata kunci: panggul, displasia perkembangan, imatur, instabilitas, brace
REHABILITASI MEDIK PADA POLIOMIELITIS Pontoh, Lely M.; Angliadi, Engeline
JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 7, No 2 (2015): JURNAL BIOMEDIK : JBM
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jbm.7.2.2015.9327

Abstract

Abstract: Poliomyelitis (polio, infantile paralysis) is caused by a type of virus that has three serotypes: PV1, PV2, and PV3. Spreading of polio viruses from person-to-person is by faecal-oral route. Typical manifestations of poliomyelitis occur when the viruses spread, infect, and replicate in the cells of the central nervous system. The characteristic and most severe form of clinical manifestation of polio infection is paralytic polio that usually presents as asymmetrical permanent paralysis of the leg. The diagnosis of polimyelitis is confirmed based on anamnesis, physical examination, and additional examination. Medical rehabilitation programs are applied during acute, sub acute, recovery, and chronic phases.Keywords: poliomyelitis, virus, paralysis, diagnosis, medical rehabilitationAbstrak: Poliomielitis (polio, paralisis infantil) disebabkan oleh sejenis virus yang terdiri dari 3 serotipe, yaitu: PV1, PV2, dan PV3. Cara penularan penyakit ini dari manusia ke manusia melalui jalur fekal-oral. Manifestasi poliomielitis disebabkan karena penyebaran virus yang menginfeksi dan bereplikasi di dalam sel-sel sistem saraf pusat. Karakteristik dan bentuk manifestasi klinik yang paling berat dari infeksi polio ialah polio paralitik yang biasanya menyebabkan paralisis permanen asimetris pada tungkai. Diagnosis poliomielitis ditegakkan melalui anamnesis, pemeriksaan fisik, dan pemeriksaan penunjang. Program rehabilitasi medik diterapkan pada fase akut, fase sub akut, fase penyembuhan, dan fase kronis poliomielitis.Kata kunci: poliomielitis, virus, paralisis, diagnosis, rehabilitasi medik
TORTIKOLIS MUSKULAR KONGENITAL Kawatu, Imelda E.; Angliadi, Engeline
JURNAL BIOMEDIK : JBM Vol 5, No 3 (2013): JURNAL BIOMEDIK : JBM
Publisher : UNIVERSITAS SAM RATULANGI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35790/jbm.5.3.2013.4334

Abstract

Abstract: Torticollis, or wryneck, is a group of symptoms based on many causes that clinically manifests itself as a crooked or rotated neck. Congenital muscular torticollis is the most common type of congenital torticolllis which occurs in four per 1000 births and one per 300 live births with 75% of these cases on the right side. It was found that 90.1% of plagiocephalic cases incured this torticollis. In this condition, due to contractions of the neck muscles, the head turns and tilts to one side, meanwhile the chin points to the opposite side. Congenital muscular torticollis is caused by a shortening of the sternocleidomastoid muscle due to trauma during labour or abnormal fetal position in utero. Signs and symtoms of congenital muscular torticollis are recognized as early as two months after birth in which the head turns to one side associated with neck muscle hypertrophy, muscle spasm, and a limited range of motion (ROM). The management of congenital muscular torticollis consists of pharmacological, non-pharmacological, and surgical treatments. The prognosis is stated as good if there is a good improvement after 6 months of rehabilitation, but it is stated bad if there is no improvement after 6 months of treatment with a continuation of the asymetrical face. Keywords: congenital muscular torticollis, management   Abstrak: Tortikolis adalah kekakuan leher yang menimbulkan spasme otot yang secara klinis bermanifestasi sebagai leher yang bengkok atau terputar. Tortikolis bukan merupakan suatu diagnosis melainkan kumpulan gejala dengan berbagai gangguan yang mendasarinya. Tortikolis muskular kongenital ialah bentuk yang paling umum dari tortikolis kongenital dengan insiden sekitar 4 per 1000 kelahiran, dan 1 dari setiap 300 kelahiran hidup. Pada tortikolis muskular kongenital terjadi kontraksi otot-otot leher (75% terbanyak pada sisi kanan) yang menyebabkan posisi kepala turn dan tilt ke satu sisi dan dagu mengarah ke sisi yang berlawanan. Penyebab terjadinya tortikolis muskular kongenital ialah pemendekan otot sternokleidomastoid akibat trauma selama proses persalinan, atau posisi bayi dalam kandungan. Umumnya, gejala dan tanda klinis diketahui pada 2 bulan pertama dimana kepala mengarah ke arah sisi sakit, pembesaran otot-otot leher, spasme otot, dan keterbatasan lingkup gerak sendi leher. Penanganan tortikolis muskular kongenital terdiri dari farmakologis, non-farmakologis, dan pembedahan. Prognosis disebut baik bila tercapai hasil yang baik setelah 6 bulan terapi dengan penanganan rehabilitasi, dan memburuk bila tidak terdapat perubahan dalam 6 bulan terapi ditandai oleh wajah yang asimetris. Kata kunci: tortikolis muskular kongenital, penanganan