Claim Missing Document
Check
Articles

Found 19 Documents
Search

PENYULUHAN PEMBINAAN AQIDAH PADA ANAK-ANAK USIA DINI GUNA PENGAMBILAN KEPUTUSAN DALAM ILMU MANJEMEN DI PANTI PENYANTUNAN ANAK -ANAK YATIM PIATU AL MUBAROKAH Eka Rahim; Ermah Ermawati; Laura Komala; Lucia Maduningtias
Jurnal Abdimas Tri Dharma Manajemen Vol 1, No 1 (2019): ABDIMAS
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/ABMAS.v1i1.p118-126.y2019

Abstract

ABSTRAKPengabdian ini berjudul Penyuluhan Pembinaan Aqidah Pada Anak -Anak Usia Dini Guna Pengambilan Keputusan Dalam Ilmu Manajemen Di Panti Penyantunan Anak -Anak Yatim Piatu Al MubarokahTujuan pengabdian ini adalah dengan pembinaan aqidah dalam pengambilan keputusan dalam ilmu manajemen  dalam rangka pencapaian regiulitas dengan resiliensi  pada anak usia dini di panti asuhan Almubarokah. Metode pelaksanaan pengabdian ini dilakukan dalam beberapa kegiatan yaitu tahap survei yaitu sosialisasi dilakukan dengan menyusun berbagai hal yang akan disampaikan pada saat kegiatan pengabdian yang akan dilakukan yang meliputi: penyusunan materi yang akan diberikan, penyusunan jadwal pemberian materi, pembagian tugas tim pengabdian dan survei ke lokasi pengabdian. Tahap sosialisasi yaitu sebelum kegiatan pengabdian dilaksanakan terlebih dahulu dilakukan tahap sosialisasi yaitu melakukan silaturahmi dengan ketua yayasan, menyampaikan maksud dan tujuan pengabdian ini. Pada tahap ini juga dilakukan jalinan kerjasama dan menentukan jadwal kegiatan pengabdian. Tim pelaksana kegiatan pengabdian pada masyarakat adalah dosen Fakultas Ekonomi jurusan manajemen sebanyak 11 orang. Tim pengabdian memberikan materi tentang materi terkait dengan pembinaan aqidah dalam pengambilan keputusan dalam ilmu manajemen  dalam rangka pencapaian regiulitas dengan resiliensi  pada anak usia dini di panti asuhan Almubarokah Cipayung -Ciputat dan bekerjasama dengan Yayasan Panti Asuhan Al Mubarokah .Kesimpulan dari pengabdian ini adalah materi tersampaikan dengan mudah dimengerti serta dipahami oleh para anak usia dini pada panti asuhan Almubarokah Ciputat Kota Tangerang Selatan Banten.Kata Kunci : Pembinaan Aqidah  ,penyuluhan aqidah dan akhlak 
PENDIDIKAN DAN PELATIHAN MEMBANGUN GENERASI MUDA YANG KOMPETEN DAN RELIGIUS Ibrahim Bali Pamungkas; Arief Budiyanto; Wahyu Andri Wibowo; Nanda Rodiyana; Laura Komala
Jurnal Lokabmas Kreatif : Loyalitas Kreatifitas Abdi Masyarakat Kreatif Vol 2, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/jlkklkk.v2i1.p77-83.9860

Abstract

Pengabdian ini berjudul Membangun Generasi Muda Yang Kompeten dan Religius. Dan berlokasi di Komunitas Arimbin (Anak Rimba Bintaro) komunitas yang sebagian besar kegiatannya berkaitan dengan dunia Pecinta Alam yang berlokasi di Pondok Pucung, Tangerang Selatan. Tujuan pengabdian ini adalah untuk memberikan arahan dan juga bimbingan terhadap anggota Arimbin, terkait dengan pengembangan Kompetensi dan juga nilai – nilai religius individu. Metode pelaksanaan pengabdian ini dilakukan dalam beberapa tahap, yaitu. 1) Tahapan Pendahuluan; dalam tahapan ini meliputi kegiatan survei lapangan dan hubungan dengan objek lokasi pengabdian serta penyusunan rancangan kegiatan dan keluaran dari kegiatan tersebut. 2) Tahapan Sosialisasi; dalam tahapan ini tim yang sudah menyusun dan membentuk rancangan acara kemudian menyampaikan kepada pihak sekolah serta pelaksanaan beserta keluaran yang ditentukan. 3) Tahapan pelaksanaan; tahapan ini adalah pelaksanaan dari rancangan kegiatan yang telah ditetapkan. Kesimpulan dari pengabdian ini adalah peserta (anggota Arimbin) mendapatkan serta memahami nilai-nilai religi yang dapat dipraktikan ke dalam kehidupan sehari-hari serta mengerti akan kompetensi yang dimiliki pada individu serta faktor-faktor yang dapat membuat serta meningkatkan kompetensi. Harapan dari kegiatan pengabdian ini adalah dapat membuka wawasan peserta agar bisa lebih mengembangkan diri terutama dalam hal kompetensi dan juga dapat mempraktikan nilai-nilai religi di dalam kehidupan sosial bermasyarakat.
PENYULUHAN PELUANG BISNIS DAN STRATEGI PEMASARAN PRODUK UMKM DI MASA COVID-19 DI PERMATA HILLS RECIDENCE RAWAKALONG Pusporini Palupi Jamaludin; Elizabeth Tika; Paeno Paeno; Laura Komala; Paringsih Paringsih
PAKDEMAS : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1 No 2 (2022): April
Publisher : Fakultas Pertanian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (433.735 KB) | DOI: 10.58222/pakdemas.v1i2.24

Abstract

Tujuan dari Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat adalah untuk melaksanakan salah satu Tri Darma Perguruan Tinggi yang dilaksanakan oleh dosen dan juga mahasiswa Universitas Pamulang. Dalam Pengabdian kepada masyarakat diharapkan keberadaan perguruan tinggi dapat memberikan kontribusi kepada pengembangan penerapan keilmuan kepada masyarakat. Metode yang digunakan pada pengabdian kepada masyarakat ini penyampaikan materi secara verbal dalam pelaksanaan ini materi dengan melakukan penyuluhan eduaksi mencakup warga perumahan Permata Hills Recidence Rawakalong dalam menangkap peluang bisnis dan melakukan strategi pemasaran dimasa covid-19 agar tetap mempertahankan usahanya dan mengembangkan bisnisnya. Hasil pengabdian masyarakat yang diperoleh adalah warga perumahan Permata Hills Recidence Rawakalong mengetahui apa yang harus dilakukan UMKM disaat masa pandemic covid-19 apakah harus menutup usahanya atau mengganti usaha dalam bentuk lain. Menangkap peluang bisnis dan menerapkan strategi marketing baru salah satunya dengan diversifikasi produk dan melakukan pemasaran secara online. Ilmu yang diperoleh pada pengabdian masyarakat ini harapannya mampu memberikan pengertian kepada warga perumahan Permata Hills Recidence Rawakalong pentingnya mencari peluang - peluang baru dalam bisnis usaha masa covid-19 dan menawarkan produk-produk yang dibutuhkan konsumen dengan harga terjangkau dan mudah didapatkan.
PENGARUH KREATIVITAS GURU TERHADAP MOTIVASI BELAJAR PADA SMK VIA MEDIKA Imbron Imbron; Alvin Praditya; Laura Komala
JURNAL SeMaRaK Vol 4, No 1 (2021): Jurnal Semarak
Publisher : universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/smk.v1i1.9344

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adakah pengaruh kreativitas guru terhadap motivasi siswa pada SMK Via Medika Ciputat. Metode penelitian ini mengunakan pendekatan assosiatif metode deskriptif kuantitatif. Penelitian ini juga mengunakan teknik sampling dimana teknik sampling yaitu teknik sampling jenuh dengan sampel sebanyak 75 responden. Analisis data dengan menggunakan analisis regresi, analisis koefisien,korelasi, analisis koefisien determinasi dan uji hipotesis. Hasil penelitian kreativitas guru pada SMK Via Medika Ciputat adanya pengaruh positif dan signifikan antara kreativitas guru terhadap motivasi siswa yang diperoleh dari persamaan regresi Y = 15,063 + 0.615 X. Nilai konstanta sebanyak 15,063 dan koefisien regresi 0,615,koefisien regresi bernilai angka yang menunjukan positif.Nilai koefisien korelasi sebanyak 0,918 atau memiliki pengaruh yang sangat kuat dan hasil nilai koefisien determinasi sebanyak 58.2% dan sisanya sebanyak 41.8% dipengaruhi dengan beberapa faktor lain.Uji hipotesis diperoleh t hitung > t tabel yaitu 10.09>1.66 yang artinya bahwa H0 ditolak dan Ha diterima, artinya Kreativitas Guru (X) memiliki pengaruh yang cukup signifikan kepada terhadap Motivasi Siswa (Y).
Membangun Kreativitas dan Kemandirian Masyarakat di Masa Pandemi Covid - 19 Laura Komala; Arief Budiyanto; Wahyu Andri Wibowo; Alvin Praditya; Ibrahim Bali Pamungkas
DEDIKASI PKM Vol 1, No 2 (2020): DEDIKASI PKM UNPAM
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/dedikasipkm.v1i2.6384

Abstract

COVID-19 adalah  virus yang menyebabkan gangguan pada sistem pernapasan , infeksi paru-paru yang berat hingga dapat menyebabkan kematian. Di indonesia pandemic covid 19 yang saat ini terus mengalami eskalasi. Tidak hanya berpotensi meengakibatkan kontraksi pertumbuhan ekonomi, serta virus ini tidak hanya menyebabkan tingginya angka kematian diseluruh dunia tetapi juga menyebabkan merosotnya ekonomi yang perlahan “membunuh” negara-negara di seluruh dunia dan juga mengakibatkan jumlah pengangguran dalam jumlah yang besar. Dalam dunia yang sangat terhubung dan terintegrasi, dampak penyakit diluar kematian ( mereka yang meninggal) dan morbiditas (mereka yang tidak dapat bekerja untuk jangka waktu tertentu) telah terlihat sangat jelas sejak adanya wabah covid-19 ini. Pengabdian Kepada Masyarakat ini berjudul Membangun Kreativitas dan Kemandirian Masyarakat di Masa Pandemi Covid-19 Tujuan umum dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah membantu masyarakat Kelurahan Pondok Jaya Kecamatan Pondok Aren Kota Tangerang Selatan dalam meringankan beban ekonomi masyarakat jelang era new normal.
Pendidikan dan Pelatihan Membangun Kreativitas dan Kemandirian Siswa Smk Via Medika, Ciputat Ibrahim Bali Pamungkas; Arief Budiyanto; Alvin Praditya; Wahyu Andri Wibowo; Laura Komala
DEDIKASI PKM Vol 1, No 3 (2020): DEDIKASI PKM UNPAM
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/dedikasipkm.v1i3.6679

Abstract

Pengabdian ini berjudul Pendidikan dan Pelatihan Membangun Kreativitas dan Kemandirian Siswa SMK Via Medika, Ciputat. Tujuan pengabdian ini adalah untuk memberikan arahan dan juga bimbingan terhadap siswa SMK Via Medika, hal pengembangan kreativitas dan kemandirian agar dapat mengembangkan potensi diri. Metode pelaksanaan pengabdian ini dilakukan dalam beberapa tahap, yaitu. 1) Tahapan Pendahuluan; dalam tahapan ini meliputi kegiatan survei lapangan dan hubungan dengan objek lokasi pengabdian serta penyusunan rancangan kegiatan dan keluaran dari kegiatan tersebut. 2) Tahapan Sosialisasi; dalam tahapan ini tim yang sudah menyusun dan membentuk rancangan acara kemudian menyampaikan kepada pihak sekolah serta pelaksanaan beserta keluaran yang ditentukan. 3) Tahapan pelaksanaan; tahapan ini adalah pelaksanaan dari rancangan kegiatan yang telah ditetapkan. Kesimpulan dari pengabdian ini adalah siswa antusias terhadap pelakasanaan kegiatan yang bersifat dalam pengembangan diri sehingga membangkitkan daya kreativitas dan kemandirian yang pada akhirnya berujung kepada kewirausahaan. Harapan dari kegiatan pengabdian ini adalah dapat membuka wawasan siswa agar bisa lebih mengembangkan diri terutama dalam hal kreativitas dan kemandirian belajar. Sehingga akan dapat memberikan dampak baik di lingkungan keluarga, sekolah ataupun lingkungan masyarakat pada umumnya.
Sosialisasi Dampak Covid 19 Pada Ekonomi Dan Manajemen Keuangan Keluarga di RT 03/03 Sawah Baru Ciputat Tangerang Selatan Pusporini Palupi Jamaludin; Elizabeth Tika K; Laura Komala; Paringsih Paringsih
Jompa Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 1 No. 3 (2022): Jompa Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : Yayasan Jompa Research and Development

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat adalah untuk melaksanakan salah satu Tri  Darma Perguruan Tinggi yang dilaksanakan oleh dosen dan juga mahasiswa Universitas Pamulang. Kegiatan Pengabdian kepada masyarakat ini diharapkan keberadaan dalam  perguruan tinggi dapat memberikan kontribusi kepada pengembangan penerapan keilmuan kepada masyarakat. Metode yang disampaikan  pada pengabdian kepada masyarakat ini penyampaikan materi secara verbal melalui media via zoom dalam pelaksanaan ini materi dengan melakukan Pengabdian kepada masyarakat ini dapat dilaksanakan dengan memberikan kepada pendampingan pada ibu rumah tangga yang anggota keluarganya secara ekonomi terkena dampak pandemi Covid-19. Dengan Adanya pandemi ini,yang mengakibatkan kepala keluarga terkena dampak pemberhentian hubungan kerja, begitupun juga yang menjadi para pelaku usaha mikro dan kecil berampak seperti mengalami penurunan omzet. Maka kami selaku para dosen melakukan kegiatan Sosialisasi dampak covid 19 pada ekonomi dan manajemen keuangan kelaurga di RT 03/03 Sawah Baru Ciputat Tangerang Selatan. Hasil pengabdian masyarakat yang diperoleh adalah Warga  antusias dalam menyimak pemaparan materi yang diberikan dari Pengabdian Kepada Masyarakat. Hal tersebut dilanjutkan dengan sesi tanya jawab  terkait dengan materi tersebut dengan memberikan juga pandangan cara pengelolaan keuangan keluarga saat pandemi covid 19 ini. Ilmu yang diperoleh pada pengabdian masyarakat ini harapannya para ibu rumah tangga hal ini harus pahami perbedaan kebutuhan juga keinginan. Penuhi terlebih dahulu baiknya  kebutuhan utama lalu  alokasikan dari hal  keuangan untuk keinginan pribadi lainnya.
Pembentukan Generasi Mandiri Dan Kreatif Sesuai Profil Pelajar Pancasila Laura Komala; Arief Budiyanto; Imbron Imbron
DEDIKASI PKM Vol 4, No 1 (2023): DEDIKASI PKM UNPAM
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/dedikasipkm.v4i1.27540

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat oleh Tim Dosen Universitas Pamulang ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan pengertian kepada Siswa SMK Via Medika agar menjadi pribadi yang mandiri dan juga kreatif sesuai dengan profil Pelajar Pancasila. Metode yang digunakan pada Pengabdian masyarakat ini berupa Penyampaian materi yang dilakukan menggunakan infocus secara offline, simulasi terhadap permasalahan yang terjadi pada sosial kemasyarakatan dan diakhiri dengan diskusi serta tanya jawab. Hasil pengabdian masyarakat oleh Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pamulang dapat membuahkan hasil yang positif terlihat dari antusias dan bersemangat dalam mengikuti pemberian materi, tanya jawab dan diskusi, serta bertambahnya pemahaman mengenai profil pelajar Pancasila yang mandiri dan kreatif serta dapat menumbuhkan jiwa nasionalisme.
PERAN GENERASI MILENIAL DALAM MENINGKATKAN KOMPETENSI SDM YANG BERDAYA SAING DI ERA PANDEMI Pusporini Palupi Jamaludin; Elizabeth Tika Kristina; Laura Komala; Paringsih Paringsih
SWARNA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2023): SWARNA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, Januari 2023
Publisher : LPPM Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi 45 Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55681/swarna.v2i1.297

Abstract

Tujuan dari Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat adalah untuk melaksanakan salah satu Tri Darma Perguruan Tinggi yang dilaksanakan oleh dosen dan juga mahasiswa Universitas Pamulang.SDM yang dipandang penting dalam pengembangan SDM bidang pendidikan pendidikan memiliki peran dalam mengembangkan ilmu pengetahuan, mendesiminasikan, mensosialisasikan, dan mengaplikasikannya. Melalui perannya tersebut, pendidikan akan menghasilkan masyarakat pembelajar (learning society) yang diekspresikan dengan gemar mencari informasi, menggunakan, dan mengkomunikasikannya. generasi milenial sebagian besar tumbuh dan berkembangan melalui pendidikan, sehingga pendidikan menjadi wahana bagi pengembangan generasi milenial. Untuk itu, maka pendidikan memerlukan SDM yang kompeten sebagai aset bagi proses pengembangan generasi milenial yang siap akan problematika dan tantangan, SDM yang kompeten tersebut dicapai melalui proses pengembangan. Dengan demikian, SDM menjadi bagian penting dalam proses pengembangan pendidikan bagi generasi milenial. Dalam Pengabdian kepada masyarakat diharapkan keberadaan perguruan tinggi dapat memberikan kontribusi kepada pengembangan penerapan keilmuan kepada masyarakat. SDM yang berkualitas yang dibutuhkan diperoleh melalui proses, sehingga dibutuhkan suatu program pendidikan dan pelatihan untuk mempersiapkan dan pengembangan kualitas SDM yang sesuai dengan transformasi sosialMetode yang digunakan pada pengabdian kepada masyarakat ini penyampaikan materi secara verbal dalam pelaksanaan ini materi dengan melakukan Pengabdian kepada masyarakat dilaksanakan dengan memberikan pembimbingan dan pendampingan pada anak remeja di daerah Bojong Sari Depok. Hasil pengabdian masyarakat yang diperoleh adalah remaja antusias memperhatikan penyampaian pada saat pemberian materi dari Pengabdian Kepada Masyarakat. Hal tersebut dilanjutkan dengan sesi tanya jawab terkait dengan materi tersebut.
Pengaruh Kompetensi dan Motivasi Terhadap Kinerja Guru di Sekolah Permata Madani Islamic School Hafis Laksmana Nuraldy; Imbron Imbron; Laura Komala
Jurnal Arastirma Vol 3, No 1 (2023): JURNAL ARASTIRMA
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/arastirma.v3i1.28188

Abstract

Tujuan. Penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh secara parsial maupun simultan antara Kompetensi Dan Motivasi Terhadap Kinerja Guru Pada sekolah Permata Madani Islamic School di kabupaten Bogor.Metode. Dalam penelitian ini berjenis asosiatif dengan pendekatan deskriptif dan kuantatif deskriptif. Adapun populasi dan sampel dalam penelitian ini sebanyak 67 respondenHasil. Penlitian ini terdapat pengaruh yang signifikan secara simultan antara Kompetensi dan Motivasi kerja terhadap kinerja guru dipertama madani Islamic School.Implikasi. Dalam meningkat Kinerja guru madani Islamic School diperlukanya trening berjejang dalam meningkatkan kompetensi guru serta sekaligus dapat meningkat motivasi guru dalam memaksimal menyelesaikan tanggung jawab sebagai guru.