Florentinus Budi Setiawan
Program Studi Teknik Elektro, Universitas Katolik Soegijapranata

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Implementasi Object Tracking untuk Deteksi Titik Laser Menggunakan Raspberry Pi 4 Lies Teddy Galang Ramadhan; Florentinus Budi Setiawan; Slamet Riyadi; Leonardus Heru Pratomo
Sistemasi: Jurnal Sistem Informasi Vol 10, No 2 (2021): Sistemasi: Jurnal Sistem Informasi
Publisher : Program Studi Sistem Informasi Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (616.195 KB) | DOI: 10.32520/stmsi.v10i2.1288

Abstract

AbstrakPenelitian ini menyajikan sistem pan-tilt servo yang dapat mengikuti objek yang telah ditentukan. Perlu tercapainya pelacakan yang otomatis dan dapat terpantau melalui monitor. Sistem pada alat ini menggunakan raspberry pi atau komputer kecil, pi camera, pan-tilt servo, laser dan metode template matching. Template matching adalah metode pada pengolahan citra digital untuk menemukan bagian-bagian kecil dari gambar yang cocok dengan gambar template. Raspberry pi terhubung pi camera, kamera berfungsi menangkap gambar pada objek setelah disinari  titik laser yang digerakkan oleh pan-tilt servo. Menggunakan motor servo yang rasio torsi terhadap beban dan keakuratan.  Pengenalan warna atau color recognition dilakukan menggunakan openCV yang terinstall pada raspberry pi. Hasil pada alat ini berupa software yang dapat melakukan object tracking dari penangkapan pi camera dengan jarak objek 2 meter.Kata kunci: camera, raspberri pi,pan-tilt servo, template matching. AbstractThis study presents the pan-tilt servo system to follow an object that has been determined.Need to achieve automatic tracking and can be observed through the monitor.The system in this tool uses a raspberry pi or small computer, pi camera, pan-tilt servo, laser and template matching methods.Template matching is a method of processing the digital image to find small parts of the image that matches the template image.Raspberry pi connected to pi camera, the camera functions to capture images of objects after being illuminated by a laser point which is moved by a pan-tilt servo.Using a servo motor which has the ratio of torque to load and accuracy. Color recognition or color recognition is done using openCV installed on the raspberry pi. The result of this tool is software that can perform object tracking from the capture of the pi camera with an object distance of 2 meters. Keywords: camera, raspberri pi,pan-tilt servo, template matching.
Pulse Injection Method to Increase Precision of Rotary Encoder on Switched Reluctance Motors Nelson Roberto Duarte; Slamet Riyadi; Leonardus Heru Pratomo; Florentinus Budi Setiawan
JOURNAL OF INFORMATICS AND TELECOMMUNICATION ENGINEERING Vol 4, No 2 (2021): EDISI JANUARY 2021
Publisher : Universitas Medan Area

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31289/jite.v4i2.4425

Abstract

Penggunaan switched reluctance motor (SRM) dalam aplikasi industri banyak diterapkan, hal ini dikarenakan SRM memiliki kelebihan antara lain tidak menggunakan magnet permanen serta kontruksi sederhana berupa inti besi pada rotor dan belitan stator. SRM membutuhkan informasi posisi rotor dalam pengoperasianya. Informasi posisi rotor yang sering digunakan adalah sensor hall effect yang sudah terpasang di dalam body motor walaupun adanya kelemahan terhadap akurasi. Untuk mendapatkan akurasi yang baik maka rotary encoder digunakan sebagai informasi posisi rotor. Rotary encoder memiliki tingkat kepresisian yang tinggi tapi dalam pemasangannya dibutuhkan sinkronisasi terhadap posisi rotor. Injeksi pulsa dilakukan untuk mencari kesesuaian antara posisi rotor dengan rotary encoder. Pada makalah ini diusulkan kendali SRM dengan informasi posisi rotor berasal dari pulsa rotary encoder. Hasil dari injeksi pulsa digunakan untuk menentukan profil induktansi pada posisi tertentu. Berdasarkan profil induktansi didapatkan sinkronisasi antara posisi rotor dengan pulsa rotary encoder. Untuk mendukung tercapainya metode analisis yang diusulkan dilakakukan pengujian pada laboratorium
ANALISIS PERUBAHAN GERAK DENGAN METODE DUA SUMBU KOORDINAT BERBASIS RASPBERRY PI 4 Bagas Ardi Prabowo; Florentinus Budi Setiawan; Arifin Wibisono
Prosiding Seminar Nasional Teknik Elektro, Sistem Informasi, dan Teknik Informatika (SNESTIK) 2022: SNESTIK II
Publisher : Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (94.641 KB) | DOI: 10.31284/p.snestik.2022.2790

Abstract

Pada era yang semakin maju ini seperti perkembangan teknologi elektronik yang memiliki banyak fungsi dan kegunaan. Salah satu yaitu teknologi elektronik pada kamera berfungsi sebagai mendeteksi pergerakan menggunakan laser untuk mendeteksi pergerakan tanah di jalan. Kamera  ini menggunakan Modul Kamera Rasberry pi v2 yang dimana merupakan produk kamera resmi yang diciptakan agar kompatible dengan perangkat modul Rasberry pi. Tujuan utamanya adalah agar bisa mendeteksi laser yang dilihat dari kamera menggunakan program yang di pantau dari layar lcd komputer. Yang akan dibahas pada penelitian ini adalah menjelaskan bagaimana cara kerja sistem pendeteksi laser dengan kamera yang akan dikembangkan. Pada penelitian ini akan menggunakan hardware seperti Raspberry Pi, modul Kamera v2, dan laser. Tujuan dari Computer vision sebagai teknik komputer atau mesin agar dapat meniru kemampuan perseptual mata manusia dan otak, atau bahkan dapat mengunggulinya untuk tujuan tertentu. Pada penelitia ini ini menjelaskan bagaimana cara kerja sederhana sistem deteksi pergerakan tanah menggunakan metode dua sumbu koordinat berbasis Raspberry pi 4 yang kemudian akan dikembangkan lebih lanjut. Pada penelitian ini akan menggunakan beberapa hardware utama seperti Raspberry pi 4 beserta unit kamera yang mendukung untuk pemrograman Computer vision. Hasil pada alat ini berupa pembacaan titik koordinat yang direkam oleh pi camera melalui 5 percobaan jarak yang berbeda yang tepat pada lubang dan tepat pada lubang.