Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : E-JURNAL JUSITI : Jurnal Sistem Informasi dan Teknologi Informasi

Sistem Pakar Diagnosa Dan Tatalaksana Penyakit Demam Berdarah Dengue Menggunakan Jaringan Saraf Tiruan Backpropagation Ahyuna Ahyuna; Komang Aryasa
E-JURNAL JUSITI : Jurnal Sistem Informasi dan Teknologi Informasi Vol 6 No 1 (2017): e-jurnal JUSITI
Publisher : Universitas Dipa Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kematian  akibat  Demam Berdarah Dengue (DBD) di Indonesia khususnya di kawasan Timur Indonesia masih sangat tinggi. Kematian disebabkan oleh beberapa faktor yang salah satu faktor penyebabnya adalah keterlambatan dalam proses diagnosa. Mendiagnosa sedini mungkin penderita DBD serta memberi pertolongan dengan segera diharapkan dapat mencegah kematian. Sejalan dengan perkembangan komputer saat ini bukan hanya digunakan sebagai mesin ketik yang dapat bekerja lebih cepat dan otomatis. Oleh karena  itu para ahli dibidang tertentu khususnya dibidang kedokteran mencoba menggantikan komputer menjadi suatu alat bantu yang dapat menirukan cara kerja otak manusia dalam proses mendiagnosa suatu penyakit, sehingga diharapkan akan tercipta komputer yang dapat menimbang dan mengambil keputusan sendiri (Expert System) / sistem cerdas/pakar. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merancang suatu sistem pakar dalam mendiagnosa penyakit demam berdarah dengue menggunakan jaringan saraf tiruan backpropagation. Jaringan saraf tiruan  backpropagation merupakan salah satu sistem pemrosesan yang dirancang dan dilatih untuk memiliki kemampuan seperti yang dimiliki oleh otak manusia dalam menyelesaikan permasalahan yang rumit dengan melakukan proses belajar melalui perubahan bobot sinapsisnya. Jaringan saraf mensimulasi struktur proses-proses otak (fungsi syaraf biologis) dan kemudian membawanya kepada perangkat lunak kelas baru yang dapat mengenali pola-pola yang kompleks serta belajar dari pengalaman-pengalaman masa lalu. Hasil penelitian ini diharapkan dapat membatu para medis (dokter, asisten dokter, perawat) dalam mendiagnosa penderita penyakit DBD serta diharapkan kepada masyarakat luas dapat mengetahui sedini mungkin gejala penyakit DBT sehingga dapat dengan segera melakukan tindakan medis.
PERANCANGAN SISTEM APLIKASI PEMBELAJARAN TIK SECARA VIRTUAL DENGAN MENGGUNAKAN ADOBE FLASH PADA SMA NEGERI 5 MAKASSAR Herlinda Herlinda; Ahyuna Ahyuna
E-JURNAL JUSITI : Jurnal Sistem Informasi dan Teknologi Informasi Vol 6 No 2 (2017): e-jurnal JUSITI
Publisher : Universitas Dipa Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan yang hendak dicapai dalam pelaksanaan penelitian ini adalah untuk merancang dan membangun sebuah aplikasi yang tidak hanya berfungsi sebagai teori pembelajaran TIK semata melainkan dapat menghadirkan media pembelajaran TIK dalam bentuk aplikasi dan tampilan secara virtual. Pada dasarnya, para siswa-siswi ini sebagian besar kurang memahami dalam menangkap suatu materi yang diberikan oleh guru nya, dikarenakan para siswa-siswi kelas III menengah atas  ini merasa bosan pada suasana belajar di dalam kelas dan merasa jenuh pada metode pembelajaran yang diberikan oleh guru nya.Untuk itu kami akan membuat suatu aplikasi media pembelajaran TIK secara virtual berbasis adobe flash, virtual dalam hal ini kita akan membuat seperti tampilan didalam kelas yang tampilan nya dibuat berbeda pada tampilan dalam kelas pada umum nya dengan fasilitas nya seperti suara pembawa materi, tutorial video dan soal latihan yang berhubungan dengan mata pelajaran TIK. Aplikasi media pembelajaran TIK ini akan dijalankan disebuah PC/Laptop dengan menggunakan Adobe Flash. Cara atau metode yang digunakan yaitu dengan metode teknik Black Box dimana pengujian ini melibatkan pengujian interface untuk memastikan bahwa kode tersebut memenuhi persyaratan fungsional dan berfungsi. Hasil yang diperoleh bisa dikatakan berhasil karena aplikasi media pembelajaran TIK ini berjalan dengan baik dan sesuai harapan