Ramlan Ramlan
Jurusan Fisika, Universitas Sriwijaya

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Menentukan Fungsi Kerja dan Frekuensi Ambang Material Katoda Melalui Percobaan Efek Fotolistrik Ramlan Ramlan; Ahmad Aminuddin Bama
Jurnal Penelitian Sains No 5 (1999)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1317.467 KB) | DOI: 10.56064/jps.v0i5.368

Abstract

Fungsi kerja dan frekuensi ambang bahan merupakan karakteristik alamlah daru suatu bahan yang berkenaan dengan kemampuan bahan tersebut untuk melepaskan elektron (fotoelektron) akibat penyinaran cahaya. Dalam penelitian ini akan dipelajari tentang cara mendapatkan frekuensi ambang dan fungsi kerja dari suatu bahan dengan menggunakan percobaan efek fotolistrik. Sekaligus akan ditunjukkan perbandingan antara konstanta planck dengan muatan elektron (h/e), terlepas dari bahan apapun yang dipakai sebagai bahan uji (target), hanya dengan plot grafik frekuensi vs tegangan penghenti. Dari percobaan yang dilakukan diperoleh fungsi kerja dan frekuensi ambang bahan material katoda (setiap target) berturut-turut 2, 0405 eV dan 5,30 x 1014 Hz. Sedangkan h/e adalah 3,85X10-15 V/Hz.
Pengukuran Status Energi Terkuantisasi Atom Merkuri Ramlan Ramlan; Arsali Arsali; Ahmad Aminuddin Bama
Jurnal Penelitian Sains No 4 (1998)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (911.911 KB) | DOI: 10.56064/jps.v0i4.236

Abstract

Hasil spektroskopi optik (S-0) menunjukkan bahwa emisi maupun absorbsi radiasi atomik terjadi hanya untuk frekuensi distrik. Hal ini menandakan adanya kuantisasi energi dari atom. Sedangkan hasil dari Franck-Hertz (F-H) yang menandakan adanya energi untuk mengeksitasi atom ke tingkat energi di atas tingkat dasar. Energi elektron minimum yang diperlukan untuk mengeksitasi atom itu adalah 4,9 eV. Masalahnya adalah bagaimana mengaitkan pengalaman dari eksperimen F-H dan S-0 sehingga diperoleh hasil yang cocok dengan yang ada pada buku-buku teks. Tujuan dari penelitian ini adalah menentukan status energi terkuantisasi dari atom merkuri dengan cara eksperimen F-H dan S-0. Hal ini dilakukan untuk pengambilan data-data yang diperlukan dan mempelajari spektrum atom Merkuri. Dari eksperimen yang didapatkan energi eksitasi 4,969 ± 0,082 eV bersesuaian dengan panjang gelombang 2536,5 D di dalam daerah ultraviolet. Dari kedua percobaan tersebut (F-H dan S-0), menunjukkan bahwa hanya transisi atomik tertentu yang diizinkan dan transisi tertentu ini mengindikasikan kediskritan dari tingkat energi atom Merkuri.