This Author published in this journals
All Journal JURNAL BIOEDUCATION
Jumeliana Memel
Prodi Pendidikan Biologi UM Pontianak

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pembelajaran Biologi Berbasis Media Audio Visual Pada Materi Pencemaran Lingkungan Terhadap Hasil Belajar Siswa SMP Negeri 1 Sajingan Besar Jumeliana Memel; Mahwar Qurbaniah
JURNAL BIOEDUCATION Vol 6, No 1 (2019): JURNAL BIOEDUCATION
Publisher : Universitas Muhammadiyah Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (721.539 KB) | DOI: 10.29406/bio.v6i1.1135

Abstract

Media pembelajaran yang efektif diperlukan untuk mengatasi  rendahnya hasil belajar peserta didik pada materi pencemaran lingkungan. Salah satu media pembelajaran yang dapat digunakan adalah media audio visual. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui  perbedaan hasil belajar siswa yang diajar dengan menggunakan media audio visual pada materi pencemaran lingkungan di kelas VII SMP Negeri 1 Sajingan Besar. Metode penelitian yang digunakan adalah Quasi Experimental Design dengan rancangan Nonequivalent Control Group Design. Penentuan sampel menggunakan teknik purposive sampling, kelas VII B sebagai kelas eksperimen dan kelas VII A sebagai kelas kontrol. Perlakuan di kelas eksperimen menggunakan media audio visual dan di kelas kontrol menggunakan LKS. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik pengukuran dan observasi langsung. Alat pengumpul data yang digunakan adalah tes dan lembar observasi. Hasil peneitian menunjukan rata-rata hasil belajar kelas eksperimen adalah 73,382 sedangkan kelas kontrol  adalah 61,470. Berdasarkan hasil uji U-Mann Whitney diperoleh Zhitung (32.500) > Ztabel (-6.732), sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan hasil belajar peserta didik yang diajar menggunakan media audio visual dan LKS .Kata kunci: Media audio visual, hasil belajar, materi pencemaran lingkungan.