Mohammad Amir
Pendidikan Ekonomi, IKIP Muhammadiyah Maumere

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Peran Guru dalam Pembelajaran Mata Pelajaran Ekonomi Kelas X di SMA Muhammadiyah Maumere Samsul H Jaudin; Mohammad Fitri; Mohammad Amir
Economics and Education Journal (Ecoducation) Vol 3 No 1 (2021): ECODUCATION : Economics and Education Journal
Publisher : Program Studi Pendidikan Ekonomi, IKIP Budi Utomo Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33503/ecoducation.v3i1.854

Abstract

Pendidikan tidak terlepas dari pentingnya peran guru. Guru dalam pendidikan tidak hanya berperan sebagai pengajar ataupun pendidik melainkan juga guru memiliki multi peran seperti, pengajar dan pendidik, guru sebagai fasilitator dan mediator, pembimbing dan motivator, pengelola pembelajaran dan sumber belajar, orangtua dan teladan, serta evaluator dan demonstrator. Namun pada kenyataannya tidak semua guru dapat menjalankan perannya dengan baik dalam proses pembelajaran misalnya penggunaan metode pembelajaran yang di gunakan guru dalam kegiatan pembelajaran bahwa sebagaian guru hanya menggunakan salah satu metode saja dalam hal ini ceramah dll atau metode mengajar yang hanya berpatokan pada buku, Selain itu dalam proses pembelajaran guru dituntut dapat memanfaatkan media pembelajaran secara optimal, sehingga akan mempengaruhi proses pembelajaran dan tujuan yang akan dicapai akan tetapi tidak semua guru dapat menggunakan media pembelajaran selama proses pembelajaran hal ini juga dikarenakan keterbatasan media pembelajaran yang di sediakan sekolah. Sebagai pengelola kelas, hendaknya guru mampu mengelola kelas sebagai lingkungan belajar serta merupakan aspek dari lingkungan sekolah yang perlu diorganisir namun terkadang guru hanya melaksanakan tugasnya yaitu mengajar tanpa memperhatikan pengelolaan kelas yang baik. Selain itu guru juga sebagai model dan teladan bagi peserta didik, guru hendakknya menjadi panutan siswa dalam bertindak sehingga terciptanya tujuan pembelajaran salah. Guru hendaknya mampu mengusahakan sumber belajar yang berguna serta dapat menunjang pencapaian tujuan dan proses belajar mengajar, baik yang berupa narasumber, buku teks, majalah ataupun surat kabar. Dengan demikian, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran guru dalam pembelajaran mata pelajaran ekonomi kelas X di SMA Muhammadiyah Maumere dan untuk mengetahui bagaimana proses pembelajaran mata pelajaran ekonomi kelas X di SMA Muhammadiyah Maumere. Metode dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan tujuan untuk memahami fenomana yang terjadi secara holistik dengan deskripsi dalam bentuk kata kata dan bahasa pada sautu konteks alamiah dengan memanfaatkan berbagai metode ilmiah dengan teknik reduksi data, triangulasi serta menarik kesimpulan. Hasil dalam penelitian ini menjelaskan bagaimana guru dalam menjalankan perannya tidak hanya sebagai pengajar atau pendidik semata, akan tetapi dalam menjalankan tugasnya guru memiliki multi peran seperti: Seperti guru sebagai fasilitator dan mediator, pembimbing dan motivator, pengelola pembelajaran dan sumber belajar, orangtua dan teladan, serta evaluator dan demonstrator. Hasil penelitian ini juga menjelaskan bagaimana proses pembelajaran mata pelajaran ekonomi mulai dari perencanaan pembelajaran, pelaksanaan pembelajaran hingga pada kegiatan penilaian proses belajar mengajar.