Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

APLIKASI PEMESANAN CATERING DI KOTA BANDAR LAMPUNG BERBASIS WEB nauval pradana
Jurnal Informatika dan Rekayasa Perangkat Lunak Vol 1, No 2 (2020): Vol 1, No 2 (Desember 2020)
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (692.613 KB) | DOI: 10.33365/jatika.v1i2.611

Abstract

Konsumen semakin terlatih dengan penggunaan Internet menjadi pasar potensial bagi banyak perusahaan. Di sisi lain, bagi pebisnis lokal, ini merupakan cara meningkatkan pelayanan kepada pelanggan dan memperluas jangkauan untuk menambah pelanggan baru. Untuk industri catering. ketersediaan teknologi informasi dan komunikasi dapat digunakan untuk dua tujuan tersebut, termasuk industri catering yang dapat memberikan layanan dan produk kepada pengguna akhir dan penjual perantara. Secara khusus artikel kali ini akan membahas bagaimana mengembangkan perangkat sistem informasi online untuk manajemen bisnis catering. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini (Cetering Plase Research), yaitu penelitian dilakukan dengan cara mendatangi tempat secara langsung dan dengan pengumpulan data sekunder.. Pembangunan website dilakukan dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dan HTML dengan database MySQL. Kemudian dilakukan pengujian ISO 25010 berdasarkan tiga karakteristik yaitu Functional Suitability, Performance Efficiency dan Usability. Hasil dari penelitian ini akan menghasilkan sebuah website yang dapat mengimplementasikan aplikasi promosi dan pemasaran paket catering, promosi serta penyampaian informasi paket catering dan harga paket secara detail kepada konsumen serta dilengkapi dengan transaksi penjualan paket catering