Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Komunikasi Universitas Garut: Hasil Pemikiran dan Penelitian

EFEKTIVITAS KAMPANYE KREATIF BNN MELALUI GARUT COLOUR RUN Raden Ismira Febrina; Chotijah Fanaqi
Jurnal Komunikasi Universitas Garut: Hasil Pemikiran dan Penelitian Vol 8, No 1 (2022): April 2022 Jurnal Komunikasi Universitas Garut : Hasil Pemikiran dan Penelitian
Publisher : Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jk.v8i1.1267

Abstract

Abstrak Penelitian ini dilatarbelakangi oleh tingginya kasus penyalahgunaan narkoba di kalangan remaja. Untuk mencegah semakin meningkatnya angka prevalansi penyalahgunaan Narkoba pada generasi muda, BNN Garut melakukan rangkaian sosialisasi gerakan anti narkoba dengan menyelenggarakan Garut Colour Run. Bertemakan “warnai hidup tanpa narkoba”. Penelitian ini bertujuan untuk mensosialisasikan bahaya penyalahgunaan narkoba dan menyelamatkan generasi muda dari bahaya narkoba. Teori yang dipergunakan dalam studi ini adalah referensi yang berkaitan dengan efektivitas komunikasi, sinergitas atau koordinasi antar instansi dalam edukasi dan sosialisasi tentang penyalahgunaan narkoba. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif dengan menggunakan teknik observasi dan wawancara dan studi dokumentasi melalui data sekunder. Analisis data dilakukan secara verbalistik dengan tahap reduksi data, dan penyajian data agar mendapatkan data yang objektif. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa kegiatan Garut Colour Run dinyatakan efektif sebagai rangkaian sosialisasi dan penyelematan generasi muda dari bahaya penyalahgunaan narkoba karena mampu menghadirkan antusiasme untuk melakukan hal yang positif. Sinergitas atau kerjasama dengan beberapa elemen masyarakat juga menjadi salah satu kunci dari keberhasilan BNN dalam menggalang kerjasama untuk sama-sama melakukan pencegahan penyalahgunaan narkoba di kalangan masyarakat. Kata-kata kunci: Efektivitas Komunikasi; Penyalahgunaan; Narkoba; Generasi Muda Abstract This research is motivated by the high cases of drug abuse among adolescents. To prevent the increasing prevalence of drug abuse in the younger generation, BNN Garut conducted a series of socialization of the anti-drug movement by organizing the Garut Color Run. The theme is "color life without drugs". This study aims to socialize the dangers of drug abuse and save the younger generation from the dangers of drugs. The theory used in this study is a reference related to the effectiveness of communication, synergy or coordination between agencies in education and socialization about drug abuse. This study uses a qualitative approach using observation and interview techniques and documentation studies through secondary data. Data analysis was carried out verbally with the data reduction stage, and data presentation in order to obtain objective data. The results of this study concluded that the Garut Color Run activity was declared effective as a series of socialization and saving the younger generation from the dangers of drug abuse because it was able to bring enthusiasm to do positive things. Synergy or collaboration with several elements of society is also one of the keys to BNN's success in garnering cooperation to jointly prevent drug abuse in the community. Keywords: Communication Effectivenes; Abuse; Drug; Young Generation
Motif Penggunaan Media Sosial Tiktok Bagi Remaja Raden Ismira Febrina; Ieke Sartika Iriany; Fajar Surya Firdaus
Jurnal Komunikasi Universitas Garut: Hasil Pemikiran dan Penelitian Vol 9, No 2 (2023): Oktober 2023 Jurnal Komunikasi Universitas Garut : Hasil Pemikiran dan Penelitia
Publisher : Universitas Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52434/jk.v9i2.3175

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan motif, pengalaman dan makna penggunaan media sosial TikTok sebagai eksistensi diri mahasiswa Kabupaten Garut. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan Fenomenologi. Teknik pengumpulan data yang dilakukan melalui observasi partisipan, wawancara mendalam, serta studi kepustakaan. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa motif penggunaan media sosial TikTok bagi mahasiswa itu terdapat motif ‘Karena’ dan motif ‘Untuk’. Dalam penelitian ini ditemukan Motif ‘Karena’ mahasiswa menggunakan TikTok ialah 1) Pengguna media sosial TikTok sangat banyak; 2) Fitur-fitur yang ada di TikTok sangat menarik; 3) Adanya peluang untuk mendapatkan penghasilan. Motif ‘Untuk’ terdiri dari 1)Untuk mengekspresikan diri; 2)Untuk mengisi waktu luang; 3)Untuk memanfaatkan aplikasi untuk sarana menadapatkan penghasilan. Adapun pengalaman yang didapatkan mahasiswa pengguna TikTok di kabupaten Garut baik itu pengalaman positif dan juga negative, serta Makna Penggunaan Media Sosial TikTok Sebagai Eksistensi Diri oleh mahasiswa di Kabupaten Garut ialah 1) Sebagai media yang dapat memenuhi kebutuhandiri; 2)Mendapatkan followers dan likes agar lebih dapat dikenal; 3) Sebagai media yang dapat memberikan dampak positif.MOTIF PENGGUNAAN MEDIA SOSIAL TIKTOK BAGI MAHASISWA DI KABUPATEN GARUT