Claim Missing Document
Check
Articles

Found 17 Documents
Search

Peningkatan Pemahaman Mata Pelajaran Sains Menggunakan PhET Simulation di SMP AL-Farabi Sinta Siagian; Rischa Devita; Lamtiur Sinambela; Suci Khairan; Abdullah; , Ferdinan Rinaldo Tampubolon
ABDI SABHA (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat) Vol. 4 No. 1 (2023): Februari
Publisher : CERED Indonesia Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53695/jas.v4i1.775

Abstract

Program pengabdian bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan pendidik dan peserta didik tentang teknologi. Para pendidik diharapkan mampu membangun pembelajaran sains menjadi lebih efektif dan inovatif. Adapun teknologi yang diperkenalkan adalah aplikasi PhET simulasi. Metode yang digunakan demi tercapainya tujuan kegiatan pengabdian ini adalah Observasi peserta pelatihan terkait pengetahuan awal tentang aplikasi tersebut dengan cara memberikan pertanyaan awal tentang simulasi. Kemudian dilaksanakan dengan cara memberikan pemahaman dasar tentang aplikasi PhET Simulasi, lalu dilanjutkan dengan implementasi aplikasi tersebut pada pembelajaran sains dengan cara demonstrasi. Hasil pretest 33 siswa tidak pernah mendengar aplikasi PhET Simulasi dan juga menggunakannya. berkaitan dengan alat peraga, siswa-siswi yang menjadi sampel dalam pelaksanaan pengabdian juga belum pernah menggunakannya. selain itu mengenai pemahaman tentang menentukan luas kubus sebanyak 55% siswa masih menjawab salah, dan 61% menjawab salah tentang proses pencernaan, tetapi dalam materi kemagnetan hanya 18% saja yang menjawab salah. setelah dilaksanakannya sosialisai dan pelatihan serta penyampaian materi dengan menggunakan simulasi PhET dan alat peraga ditemukan terjadi peningkatan, di awal siswa-siswi menjawab tidak pernah mendengar maka berubah menjadi pernah mendengar, dan tentang luas kubus seluruh siswa sudah bisa menjawab soal-soal tersebut sebanyak 45%
Analisis Karakteristik Hasil Pengukuran Terhadap Arus Dan Tegangan Pada Suatu Resistansi Sinta Marito Siagian; Samaria Chrisna HS
Jurnal VORTEKS Vol. 2 No. 1 (2021): April 2021
Publisher : Program Studi Teknik mesin, Fakultas Teknik, Universitas Al Azhar Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54123/vorteks.v2i1.34

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui nilai arus dan tegangan pada suatu resistansi melalui pengukuran dengan alat ukur amperemeter dan voltmeter. Metode yang dilakukan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan menggunakan analisis kuantitatif yang memanfaatkan angka atau data pada suatu pengukuran yang terbaca. Adapun tegangan yang dihasilkan pada pengukuran yaitu 160 mV, 350mV, 390mV dengan menggunakan nilai hambatan sebesar 47 ? dan arus yang diperoleh adalah 85mA, 170 mA, 240 mA sedangkan dengan menggunakan hambatan sebesar 220 ? diperoleh nilai tegangan 160 mV, 130 mV, 110 mV dan untuk arus melalui R tersebut diperoleh 129 mA, 109 mA, 83 mA. Pada saat dirangkaikan secara seri maupun paralel nilai tegangan pengukuran dan tegangan dari power supply tidak terlalu berbeda jauh. Namun, hasil perhitungan secara praktik maupun teori didapati perbedaan dengan persentase rata-rata sebesar 3.6%. hal itu terjadi karena adanya nilai tahanan dalam yang terdapat pada suatu alat ukur sebesar 0,01 ohm.
PKM Pelatihan dan Penerapan Pembelajaran Robotika Siswa di SD Muhammadiyah 27 Medan Kec. Medan Perjuangan Kota Medan Cholish; Sinta Marito Siagian; Abdullah; Sutan Pardede; Samaria Chrisna HS; Ferdinan Rinaldo Tampubolon; Gunoro; Muhammad Adam; Faisal Lubis; Ahmad Taufik Rawi
ABDI SABHA (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat) Vol. 4 No. 2 (2023): Juni
Publisher : CERED Indonesia Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53695/jas.v4i2.882

Abstract

Tujuan dilaksanakannya program pengabdian ini adalah agar SD Muhammadiyah 27 Medan lebih kompetitif dalam bidang pemanfaatan teknologi robotika untuk mengembangkan pendidikan karakter di dalam kelas. Modul lengan robot, robot laba-laba dan robot penghindar dibuat sebagai bagian dari layanan dalam rangka penerapan teknik pelatihan untuk merancang sistem teknologi robot. Dengan terciptanya ekstrakurikuler robotika tingkat sekolah dasar yang mampu bersaing dengan sekolah lain, diharapkan pelatihan tersebut dapat menjalin silaturrahmi yang positif antara tim PKM dari Politeknik Negeri Medan dengan SD Muhammadiyah 27 Medan sebagai mitra binaan. Penggunaan teknik pelatihan dan pembelajaran berlangsung secara bertahap. Pertama, mengkaji bagaimana kegiatan dilakukan dengan menumbuhkan rasa kemitraan dengan mitra. Selanjutnya, transfer ilmu yang diperoleh selama pelatihan robotika dasar yang menjadi dasar pengembangan kegiatan ekstrakurikuler robotika berbasis teknologi yang sesuai untuk siswa sekolah dasar. Setelah kegiatan rutin perancangan robot selesai dengan mengikuti lomba dan expo di kota Medan, proses evaluasi dilakukan dengan meninjau sekolah.
Stationary and non-stationary method for solving system of linear equation Ferdinan Rinaldo Tampubolon; Sinta Marito Siagian; Samaria Chrisna; Rischa Devita; Indah Nurhidayati
International Journal of Basic and Applied Science Vol. 12 No. 1 (2023): June: Basic and Applied Science
Publisher : Institute of Computer Science (IOCS)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35335/ijobas.v12i1.173

Abstract

System of Linear Equation  where  is a non-singular and square matrix .  Method for solving System of Linear Equation consist of direct method and indirect method. Further indirect methods were divided into two, that is stationary and non-stationary. This research will conduct a comparative study of several indirect methods and direct methods in solving several cases of Linear equation systems. Some methods that will be compared in this research are jacobi, gauss-seidel, SOR, conjugate and biconjugate gradient. Testing several methods for some kind of matrix is useful to understand the characteristics of each method in solving different types of matrices. The result show that non-stationary such as conjugate and biconjugate has a less computation and faster to convergence compared to stationary method for several symmetric and non-symmetric matrices
KARAKTERISTIK KAPASITAS PERBANDINGAN MASSA MATEIAL TiO2:rGO PADA SUPERKAPASITOR Sinta Marito Siagian; Samaria Chrisna HS; Ferdinan R Tampubolon; Suci Khiarani; Agustina Ginting; Rischa Devita
Jurnal Syntax Fusion Vol 3 No 10 (2023): Jurnal Fusion: Jurnal Nasional Indonesia
Publisher : Rifa' Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54543/fusion.v3i10.369

Abstract

The aim of this research is to analyze the capacitance value of a supercapacitor using TiO2 and coconut shells as organic rGO from natural waste. The method used to produce this material is to use wet chemistry by adding H2SO4 to coconut shell carbon to improve its electrolyte properties. After that, when applying a supercapacitor, phosphoric acid is used. The results obtained from this research are that the highest value is in a ratio of 1:1 at a value of 489 µF with a decrease in the last measurement at a value of 426 µF, while the lowest capacitance value is in a ratio of 1:3. Based on the measurement results obtained a capacitance value of 58 µF and a reduction value capacity up to 53 µF.
Pengembangan Algoritma Tabu Search Berbasis Bilangan Grey Untuk Optimalisasi Flexible Job Shop Dengan Ketidakpastian Ferdinan R Tampubolon; Sinta Siagian; Samaria Chrisna HS; Rischa Devita
Jurnal Syntax Fusion Vol 3 No 10 (2023): Jurnal Fusion: Jurnal Nasional Indonesia
Publisher : Rifa' Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54543/fusion.v3i10.370

Abstract

This research aims to make a step-by-step process to determine the most optimal completion time for the Flexible Job Shop Scheduling case. Flexible Job Shop Scheduling which not only aims to sequence operations on jobs but also chooses the machine to be used in processing an operation makes this scheduling more complicated than ordinary Job Shop Scheduling. This scheduling involves interval-shaped gray numbers to accommodate uncertainty in job ordering time. This further extends the complexity of scheduling. To solve this case a metaheuristic algorithm namely Tabu Search will be used. This algorithm uses mutation on the solution a number of iterations until it produces the best solution. The use of a tabu list in the Tabu Search algorithm to ensure the search is not trapped in the local minimum.
Implementasi Multimedia Interaktif pada Kegiatan Ibadah Minggu GBKP Majelis Tanjung Raja Sinta Marito Siagian; Ferdinan Rinaldo Tampubolon; Agustina Ginting; Lamtiur Sinambela; Samaria Chrisna HS
Bhinneka Tunggal Ika : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 1 No. 02 (2023): Bhinneka Tunggal Ika : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Rifa Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi saat ini sangat mendukung setiap kegiatan salah satunya adalah kegiatan keagamaan dan Easyworship merupakan salah satu dari aplikasi teknologi. Adapun tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah mentransfer pengetahuan dan teknologi pada masyrakat non produktif salah satunya adalah gereja. Dengan adanya kegiatan sosialisasi dan pelatihan easyworship mampu meningkatkan potensi pemuda-pemudi terhadap kreativitas dan inovatif dalam pelayanan peribadatan. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah pelatihan dengan membentuk small grup agar pelatihan ini lebih fokus kepada individu dan terkesan tidak monoton. Tim pengusul juga mendampingi tiap kelompok jika pada saat pelaksanaanya ada kendala yang dihadapi. Hasil dari kegiatan pengabdian ini adalah pemuda-pemudi di GBKP Tanjung Raja memperoleh pemahaman tentang aplikasi tersebut dan mereka juga semakin antusias untuk mengembangkan kemampuan masyarakat dalam mengoperasikan aplikasi easyworship yang menjadi perwujudan telah adanya kolaborasi teknologi di tempat tersebut.