Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

RANCANG BANGUN SISTEM KOMPUTERISASI AKUNTANSI PT. PITA TRANS LINE Rina Nugrahwati
Jurnal INSYPRO (Information System and Processing) Vol 1 No 1 (2016)
Publisher : Prodi Sistem Informasi UIN Alauddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1289.089 KB) | DOI: 10.24252/insypro.v1i1.2291

Abstract

Proses pengelolaan keuangan pada PT. Pita Trans Line dikatakan belum terkomputerisasi, dengan mengandalkan kertas untuk pengarsipan data keuangan, sehingga sering terjadi kesalahan dalam proses perhitungan membuat kinerja pegawai kurang efisien, dan untuk mendapatkan informasi keuangan tersebut membutuhkan waktu yang lama. Hal ini merupakan suatu hambatan sehingga bila staf keuangan sedang berada di luar perusahaan, maka tidak bisa dilakukan transaksi dan membuat pimpinan sulit mengetahui keadaan keuangan secara cepat. maka perlu dibangun sistem informasi akuntansi yang dapat memudahkan kinerja bagian keuangan dan pimpinan dalam proses pengolahan data keuangan dan dapat memberikan informasi keuangan yang lebih sistematis. Metode pengembangan aplikasi ini yaitu metode waterfall, sedang metode pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan studi literatur. Adapun metode perancangan yang digunakan adalah Data Flow Diagram (DFD), sedang metode pengujian menggunakan Blackbox. Bahasa pemrograman yang digunakan adalah PHP dan dbms MySQL. Sistem ini mencakup beberapa konten yaitu beranda, master data, serta pelaporan. Hasil dari pengujian Blackbox menyimpulkan bahwa fungsi yang diharapkan semuanya berhasil sesuai dengan yang diinginkan. Dengan dibangunnya sistem informasi akuntansi ini maka dapat memudahkan kinerja staf keuangan dalam mengelola aktivitas dan menganalisa laporan keuangan pada PT. Pita Trans Line dengan lebih baik.