Claim Missing Document
Check
Articles

Found 13 Documents
Search

PENGARUH PENGGABUNGAN BATU BULAT DENGAN BATU PECAH TERHADAP MODULUS ELASTISITAS PADA CAMPURAN ASPAL BETON (AC-WC) Bulgis Bulgis; Asma Massara; Salim Salim
STABILITA || Jurnal Ilmiah Teknik Sipil Vol 9, No 3 (2021): STABILITA || Jurnal Ilmiah Teknik Sipil
Publisher : Fakultas Teknik Jurusan Sipil Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55679/jts.v9i3.22330

Abstract

Pengadaan agregat batu pecah sebagai bahan campuran aspal membutuhkan  biaya yang besar dalam proses pengolahan dan pengangkutan ke lokasi proyek. Agregat bulat memiliki permukaan yang halus dan licin sehingga menghasilkan interlocking yang lebih kecil. Penggabungan agregat batu pecah dan bulat diharapkan dapat menambah interlocking antara agregat, yang berpengaruh sifat modulus elastisitas campuran. Metode penelitian yang digunakan ialah metode eksperimen di Laboratorium. Agregat bentuk pecah dan bentuk bulat yang digunakan sebagai bahan penyusun pada campuran aspal minyak dalam pembuatan benda uji (briket). dalam penelitian ini  akan divariasikan penggunaan agregat bentuk bulat sebesar 0%, 5%, 10%, 15%, dan 20%. Selanjutnya dilakukan pengujian dengan menggunakan alat uji Kuat Tarik Tidak Langsung, untuk mendapatkan nilai modulus elastisitas campuran. Hasil penelitian hubungan modulus elastisitas terhadap variasi agregat bentuk pecah dan agregat bentuk bulat dengan presentase 0% modulus elastisitas mengalami penurunan hingga presentase 20%, sedangkan nilai regangan semakin bertambah.  Hal ini menunjukkan elastisitas campuran dengan penambahan agregat bulat bertambah, namun daya interlocking agregat berkurang.
PERHITUNGAN INDEKS KEPEMILIKAN SEPEDA MOTOR BERBASIS STRUCTURAL EQUATION MODELING Asma Massara; Andi Hildayanti
Teknosains Vol 15 No 2 (2021): Mei-Agustus
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/teknosains.v15i2.19758

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menunjukkan indeks kepemilikan sepeda motor di Kota Makassar dengan menggunakan metode structural equation modeling (SEM). Metode ini digunakan untuk menentukan model terbaik dalam perhitungan indeks kepemilikan sepeda motor pada masyarakat berpenghasilan rendah pada karakteristik bepergian. Analisis SEM memiliki tujuh tahapan, yaitu: (1) Mengembangkan model teoritis; (2) Mengembangkan diagram jalur; (3) Mengubah diagram jalur menjadi persamaan struktural; (4) Memilih matriks input dan jenis estimasi; (5) Mengidentifikasi model; (6) Menilai kriteria goodness of fit; dan (7) Menginterpretasikan hasil. Untuk mengukur indeks kepemilikan sepeda motor pada masyarakat berpenghasilan rendah terhadap karakteristik bepergian. Berdasarkan hasil penelitian, kepemilikan sepeda motor pada masyarakat berpenghasilan rendah pada karakteristik bepergian memiliki nilai indeks tinggi sebesar 99,3%. Angka tersebut menunjukkan nilai yang tinggi, artinya kepemilikan sepeda motor masyarakat berpenghasilan rendah di Kota Makassar cukup tinggi.
Analisis Kinerja Operasional Angkutan Umum Kota Pare-Pare Abdul Kadir Salim; Asma Massara; Zaifuddin Zaifuddin; Muhammad Arzal; Achmad Jumadi
PENA TEKNIK: Jurnal Ilmiah Ilmu-Ilmu Teknik VOLUME 4 NOMOR 2 SEPTEMBER 2019
Publisher : Faculty of Engineering, Andi Djemma University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51557/pt_jiit.v4i2.592

Abstract

Transportasi tidak dapat dipisahkan dari kehidupan umat manusia selama hal itu dibutuhkan dalam pendistribusian bahan, pergerakan aktifitas manusia maupun barang sebagai komponen mikro suatu perekonomian. Angkutan merupakan elemen penting dalam perekonomian karena berkaitan dengan distribusi barang, jasa, dan tenaga kerja, serta merupakan inti dari pergerakan ekonomi di kota, berbagai bentuk moda angkutan umum dengan karakteristik dan tingkat pelayanan yang diberikan mewarnai perkembangan sistem angkutan umum kota. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja operasional angkutan umum  saat melayani para penumpangnya dengan pelayanan standar yang telah ditentukan. Dalam survei ini, diharapkan dapat bermanfaat bagi Pemerintah khususnya yang mengelola angkutan umum kota Pare-Pare,. Ketersediaan jumlah armada trayek Lakessi - Lumpue lebih besar dari kebutuhan pergerakan penumpang, yang dapat ditunjukkan dari waktu antara (headway) dan lama perjalanan (waktu sirkulasi), untuk Trayek Lakessi-Lumpue ini adalah sebesar 20,45 menit, lama perjalanan dari Lakessi menuju Lumpue dan kembali ke Lakessi memerlukan waktu 108,30 menit atau 1:48 jam. Jadi Standar Kinerja Operasional Angkutan Umum kota Pare – Pare dapat dikatakan bahwa Angkutan Umum tersebut masih memenuhi standar.Transportation can’t be separated from human life as long as it is needed in the distribution of materials, movement of human activities and goods as micro components of an economy. Transportation is an important element in the economy because it relates to the distribution of goods, services, and labor, and is the core of the economic movements in the city, various forms of public transport mode with the characteristics and level of service Given the development of the city's public transport system. This research aims to analyse the operational performance of public transport when serving its passengers with predefined service standards. In this survey,it is expected to benefit the Government, especially those who manage the public transportation of Pare-Pare city. The availability of a fleet of Lakessi-Lumpue routes is greater than the need for passenger movements, which can be demonstrated from the headway and length of travel (circulation time), for the Lakessi-Lumpue route is 20.45 minutes long, The journey from Lakessi to Lumpue and back to Lakessi takes 108.30 minutes or 1:48 hours. So, the public transport operational Performance standard of Pare-Pare can be said that the public transport still meets the standards.
Analisis Dampak Lalu Lintas Kegiatan Transaksi Mobile terhadap Kinerja Jalan Nasional : Studi Kasus : Jalan Poros Sungguminasa - Takalar Nursafanah Dzakiyah Almakassari; Lambang Basri Said; Asma Massara
Jurnal Konstruksi : Teknik, Infrastruktur dan Sains Vol. 1 No. 2 (2022): Jurnal Konstruksi : Teknik, Infrastruktur dan Sains
Publisher : Program Pascasarjana UMi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pasar sayur merupakan salah satu pasar tradisional milik Pemerintah Kabupaten Gowa, Pasar ini didirikan bertujuan untuk mengurangi dampak kemacetan akibat adanya pasar subuh disepanjang Jalan Poros Sungguminasa - Takalar, sehingga tidak ada lagi hambatan atau kemacetan pada pengguna jalan akibat adanya penjual sayur di bahu jalan. Namun, pembangunan pasar sayur ini juga tentu memliki dampak yang negatif terhadap kondisi lalu lintas disekitarnya, dan tentunya akan mengurangi kinerja jalan. Metode analisis yang digunakan adalah analisis V/C ratio untuk mengetahui kinerja jalan, kemudian dibandingkan antara kinerja jalan eksisting dana prediksi kinerja jalan setelah pembangunan pasar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Nilai V/C ratio Ruas batas Sungguminasa – Takalar tanpa adanya pembangunan pasar eksisting adalah 0,88, sedangkan nilai V/C Ratio akibat dari adanya pasar adalah sebesar 0,96.
Studi Experimental Campuran Split Mastic Asphalt (SMA) Dengan Subtitusi Polimer Elvaloy Terhadap Nilai Durabilitas Dengan Modulus Elastisitas Muhammad Syarif N; St. Maryam H; Asma Massara
Jurnal Konstruksi : Teknik, Infrastruktur dan Sains Vol. 1 No. 7 (2022): Jurnal Konstruksi : Teknik, Infrastruktur dan Sains
Publisher : Program Pascasarjana UMi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Salah satu upaya yang juga dapat dilakukan untuk meningkatkan kinerja pelayanan dari perkerasan jalan adalah dengan menerapkan suatu teknologi pada material aspal yang dikenal dengan istilah Polymer Modified Asphalt (PMA), yang bertujuan untuk menghasilkan campuran dengan stabilitas yang lebih baik pada temperatur tinggi. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis pengaruh durabilitas terhadap nilai kuat tarik tidak langsung dengan menggunakan Aspal modifikasi Polimer Elvaloy. Metode yang di gunakan dalam mengelola data yaitu metode analisis regresi dari permodelan pada grafik. Dari hasil analisis campuran Split Mastic Asphalt (SMA) dengan penambahan Polimer Elvaloy, hasil pengujian Indirect Tensile Strength (ITS) menunjukkan nilai kuat tarik mengalami peningkatan, nilai regangan mengalami peningkatan dan nilai modulus elastisitas memiliki nilai fleksibilitas yang baik.
Model Bangkitan Pergerakan Kendaraan (Studi Kasus Kawasan Kampus Universitas Muhammadiyah Makassar) Asma Massara; Putri Ayu Hartini Hatta Hatta; Indah Ayu Purbani
Jurnal Teknik Sipil MACCA Vol 5 No 1 (2020): Jurnal Teknik Sipil MACCA Februari 2020
Publisher : Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (445.389 KB) | DOI: 10.33096/jtsm.v5i1.11

Abstract

Tujuan bangkitan pergerakan adalah menghasilkan model hubungan yang mengaitkan parameter tata guna lahan dengan jumlah pergerakan yang menuju kesatuan zona yang digunakan dalam meramalkan jumlah pergerakan yang dilakukan oleh seseorang pada setiap zona asal dengan menggunakan data rinci mengenai tingkat bangkitan pergerakan, atribut sosial ekonomi serta tata guna lahan. Dalam setiap waktu perkulihan di Universitas Muhammadiyah Makassar, intensitas arus kendaraan meningkat khususnya sekitar area kampus mengalami kepadatan, dan karena lokasi tersebut penghubung antara makassar dan kabupaten gowa, jadi meningkatnya volume kendaraan seiring terjadinya bangkitan pergerakan kendaraan pada daerah tersebut. Data primer didapatkan melalui survei langsung, yaitu menghitung kendaraan pribadi dan umum serta membagikan kuisioner kepada mahasiswa, dosen ataupun karyawan. Sedangkan data sekunder didapatkan seperti peta lokasi kampus. Data hasil survey dianalisis dengan metode regresi untuk mendapatkan model yang terbaik berdasarkan nilai Determinasi (R2), nilai konstanta regresi, banyaknya variabel bebas dan tanda koefisien regresi. Dari 6 (enam) variabel bebas yang direncanakan, hanya 4 (empat) variabel bebas yang memenuhi. Dari 4 (empat) variabel tersebut menghasilkan 15 (lima belas) model bangkitan. Model yang dipilih sesuai kriteria yakni Y = 40,52 + (-12,075)X1 + (-200,941)X2 + 122,348X3 + 87,017X6 dengan nilai R2 = 0,876.
Analisis Tarikan Kendaraan dan Ketersediaan Parkir di Terminal Daya Kota Makassar Arief Wijaya; Fauziah Badaron; Asma Massara
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 2 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i2.1046

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis jumlah tarikan kendaraan pada Terminal Daya di Kota Makassar serta menganalisis ketersediaan lahan parkir di terminal tersebut. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat empat variabel yang mempengaruhi jumlah tarikan kendaraan pada Terminal Daya. Variabel pertama adalah aksesibilitas, dengan koefisien pengaruh sebesar 0,162 atau 16,2%. Variabel kedua adalah fungsi layout, dengan koefisien pengaruh sebesar 0,182 atau 18,1%. Variabel ketiga adalah manajemen operasional, dengan koefisien pengaruh sebesar 0,330 atau 33%. Variabel terakhir adalah fasilitas terminal, dengan koefisien pengaruh sebesar 0,41 atau 41%. Dengan demikian, keempat variabel ini memiliki pengaruh signifikan terhadap jumlah tarikan kendaraan di Terminal Daya di Kota Makassar. Selain itu, penelitian ini juga menganalisis ketersediaan lahan parkir di Terminal Daya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketiga jenis parkir, yaitu angkutan kendaraan antar propinsi (AKAP), angkutan kendaraan dalam propinsi (AKDP), dan angkutan kendaraan non-bus, masih memenuhi kebutuhan ketersediaan parkir yang ada di terminal tersebut.
Analisis Pengaruh Layanan Terminal Terhadap Kepuasan Pengguna Pada Terminal Daya Kota Makassar Gariel Achmad Fadhil*; Asma Massara; Fauziah Badaron
JIM: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Sejarah Vol 8, No 3 (2023): Juni, socio-economics, community law, cultural history and social issues
Publisher : Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24815/jimps.v8i3.25721

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji tentang; (1) Faktor-faktor apa yang mempengaruhi tingkat kepuasan penumpang terhadap pelayanan terminal Daya Kota Makassar. (2) Faktor yang paling dominan berpengaruh terhadap tingkat kepuasan penumpang terhadap pelayanan Terminal Daya Kota Makassar. Metode yang digunakan Analisis Deskriptif Kualitatif menggunakan Program Statistic Package for Social Science (SPSS,Ver 21). Variabel yang menjadi hipotesis mencakup pada tujuh variabel bebas, yaitu; Fasilitas Fisik; Ketanggapan; Kehandalan; Keamanan; Empaty; Aksesibilitas dan Kenyamanan. Hasil yang diperoleh;  Model Persamaan Regeresi : Y = 0.765 + 0.032X1 – 0.342X2  + 0.264X3 + 0.795X4 + 0.231X5 - 0,140X6 + 0.526X7;  X1; Fasilitas Fisik berpengaruh 0,032; X2; Ketanggapan 0,342; X3; Kehandalan 0264; X4; Keamanan 0,795; X5; Empaty 0,231; X6; Aksesibilitas 0,140 dan X7; 0,52.
Studi Experimental Campuran Stone Matrix Asphalt (SMA) Dengan Penambahan Zat Aditif Polyrethane Terhadap Ketahanan Deformasi Dan Modulus Elastis Rahmad Alirusi; St. Maryam H; Asma Massara
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 3 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i3.2688

Abstract

Tujuan dari penelitian ini menganalisis pengaruh zat aditif polyutrahane terhadap nilai Modulus Elastisitas dan ketahanan deformasi pada campuran Stone Matrix Asphalt (SMA). Metode analisis yang digunakan adalah Data dari hasil pengujian Marshall kemudian diproses dengan analisis regresi dan korelasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan zat aditif polyutrethane pada campuran Stone Matriks Asphalt (SMA) meningkatkan stabilitas dinamis pada kadar penambahan Polyutrethane 2% dan semakin menurun dengan penambahan kadar Polyutrethane. Sedangkan pada Laju Deformasi dengan penambahan Polyutrethane menurunkan kecepatan deformasi secara signifikan yang menunjukkan ketahanan campuran dalam menerima beban semakin baik. Sedangkan pada nilai Modulus Elastis pada penambahan polyutrethane terkecil pada kadar 2% sebesar 694268,85 Kpa dan semakin meningkat dengan bertambahnya kadar Polyutrethane.
Studi Experimental Campuran Ac-Wc dengan Polimer Elvaloy Terhadap Nilai Modulus Elastis dan Angka Poison dengan Variasi Suhu Campuran Cakrawangsa Nurkandi; Hanafi Ashad; Asma Massara
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 3 No. 3 (2023): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v3i3.2689

Abstract

Salah satu upaya yang juga dapat dilakukan untuk meningkatkan kinerja pelayanan dari perkerasan jalan adalah dengan menerapkan suatu teknologi pada material aspal yang dikenal dengan istilah Polymer Modified Asphalt (PMA), dengan menambahkan polimer elvaloy ke dalam aspal yang bertujuan untuk menghasilkan campuran dengan stabilitas yang lebih baik pada temperatur tinggi. Elvaloy adalah nama untuk Reactive Ethylen Terpolimer (RET) yang bereaksi dengan fraksi aspal untuk meningkatkan kekakuan dan elastisitas yang membentuk jaringan disekitar aspal. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis pengaruh penggunaan Polimer Elvaloy dengan nilai Modulus Elastisitas dan angka poison pada campuran Asphalt Concrete-Wearing Course dengan Variasi Suhu Pencampuran. Metode yang di gunakan dalam mengelola data yaitu metode analisis regresi dari permodelan pada grafik. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa analisis campuran Asphalt Concrete Wearing Course (AC-WC) yang ditambah Polimer elvaloy penambahan kadar polimer elvaloy memiliki nilai stabilitas yang tinggi . Akan tetapi penambahan kadar polimer elvaloy yang berlebihan pada aspal akan menurunkan nilai stabilitas pada campuran. Hasil analisis variasi suhu pada campuran aspal beton, hasil pengujian dengan penambahan polimer elvaloy meningkatkan nilai kuat tarik pada suhu 150˚ dari Variasi 0% hingga Variasi 1% dan terjadi penurunan nilai kuat tarik dari Variasi 3%, sampai Variasi 4%. Hal ini disebabkan karena semakin banyak penambahan polimer elvaloy akan mengurangi nilai persentase aspal pada campuran maka campuran akan menjadi kaku sehingga campuran akan lebih mudah retak atau hancur..