Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE SCRAMBLE PADA PEMBELAJARAN IPS DI SEKOLAH DASAR Rosi Siti Rosidah
Jurnal Educatio Vol 1, No 2 (2015)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/je.v1i2.1639

Abstract

Didalam zaman yang semakin cepat maju menuntut sumber daya manusia harus siap bersaing dalam hal apapun. Dengan demikian, bisa mempengaruhi dalam aspek pendidikan. Aspek tersebut merupakan aspek yang sangat penting bagi siswa yang dapat mengubah pemikiran yang luas. Dalam kehidupannya seorang siswa harus mempunyai modal yakni kemampuan siswa untuk mengetahui hal-hal yang bersifat dasar. Dalam hal ini, pembelajaran IPS khususnya di sekolah dasar sebagai dasar pembentuk kepribadian individu-individu yang dapat melatih kemampuan potensi yang telah dimiliki. Pembelajaran dapat dikatakan berhasil bisa dilihat dengan adanya perubahan dalam aspek pengetahuan, sikap atau keterampilan dalam diri siswa. Peran guru dalam pendidikan merupakan langkah utama untuk mencerdaskan siswa-siswa, karena proses pembelajaran bergantung pada siapa yang menyampaikan. Dengan demikian, berdasarkan kenyataannya masih banyak ditemukan permasalahan yang berkaitan dengan hasil belajar siswa, akhirnya hasil belajar pun masih rendah belum menunjukkan hasil yang optimal. Salah satu upaya untuk mengatasi permasalahan diatas, maka perlu adanya peningkatan hasil belajar yaitu dengan menggunakan model scramble. Dalam model ini, diharapkan siswa mampu berpikir secara bekerja sama untuk menyelesaikan permasalahan dengan mencari tahu jawaban yang cocok yang telah disediakan, sehingga siswa terlibat aktif dan fokus dalam pembelajaran. Dalam model ini dapat memberikaan pengalaman secara langsung. Berdasarkan uraian diatas, maka perlu adanya tindakan guru untuk menerapkan model pembelajaran yang dapat meningkatakan hasil belajar pada mata pelajaran IPS.