Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGGUNAAN MEDIA DAKOTA DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA DI SEKOLAH DASAR Lusi Andiyani
Jurnal Educatio Vol 2, No 2 (2016)
Publisher : Universitas Majalengka

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31949/je.v2i2.1643

Abstract

Dalam pesatnya  kemajuan teknologi ini pendidikan sangatlah penting karena pendidikan merupakan proses pembelajaran , pengetahuan, keterampilan dan kebiasaan sekumpulan manusia yang di wariskan dari satu generasi ke generasi selanjutnya. Untuk meningkatkan manusia yang lebih baik. Dan salah satu bidang studi yang harus di kuasai dalam bidang pendidikan yaitu matematika karena bidang studi matematika sangat di perlukan dan pasti akan ada di setiap jenjang pendidikan mulai dari sekolah dasar sampai ke perguruan tinggi. Matematika adalah bidang ilmu yang membahas tentang angka dan perhitungan yang menjadi dasar berhitung di semua pelajaran, tetapi hampir setiap jenjang pendidikan merasa takut pada bidang studi matematika terutama jenjang sekolah dasar karena mereka berfikir matematika itu sulit dan terlalu abtrak untuk di pelajari. Namun jika pembelajaran matematika di buat lebih menarik dan menyenangkan dengan cara menerapkan media cocok dan di anggap menyenangkan oleh siswa seperti penerapan media dakota untuk pelajaran matematika materi FPB dan KPK di sekolah dasar mereka akan merasa senang terhadap matematika.media dakota sangat cocok di gunakan untuk mata  pelajaran matematika materi FPB dan KPK karena dakota adalah salah satu mainan anak-anak yang bisa di jadikan media pembelajaran. Jadi dengan penggunaan media dakota anak menjadi  senang dalam belajar dan tidak merasa takut dan jenuh dan itu dapat bepengaruh terhadap  penonsgkatan hasil belajar.