Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Jurnal Peternakan (Jurnal of Animal Science)

KOMPOSISI BOTANIS DAN PRODUKSI BIOMASA HIJAUAN DI KECAMATAN KUANTAN TENGAH, KABUPATEN KUANTAN SINGINGI RIAU Infitria Infitria; Pajri Anwar; Jiyanto Jiyanto
Jurnal Peternakan (Jurnal of Animal Science) Vol 6, No 1 (2022): Jurnal Peternakan ( Jurnal Of Animal Science )
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jac.v6i1.6422

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui jenis hijauan yang tumbuh di Kecamatan Kuantan Tengah, Kabupaten Kuantan Singingi. Penelitian diawali dengan survey (observasi lapang dan penentuan lokasi) kemudian pengambilan sampel hijauan pada 5 Desa yaitu desa Jake, Beringin, Pintu Gobang, Kari, Sungai Jering. Masing-masing Desa diambil 5 lokasi, setiap lokasi diambil 5 titik. Kemudian dilanjutkan dengan identifikasi jenis hijauan dan perhitungan produksi hijauan. Alat yang digunakan untuk pengambilan sampel hijauan terdiri dari kuadran 0,5 x 0,5 m2, gunting rumput, sabit, kantong plastik ukuran 10 dan ukuran 2 kg, karung, tali plastik, dan alat tulis. Perhitungan hijauan dengan persentase hijauan, perhitungan produksi hijauan dilakukan dengan rata rata tiap desa. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa terdapat 14 jenis hijauan, yang terdiri atas rumput, legum, dan gulma. Kesimpulan dari penelitian ini adalah hijauan yang paling dominan tumbuh di Kecamatan Kuantan Tengah adalah dari jenis rumput/gramineae 66,71% yaitu rumput Bede (Brachiaria decumbens) 14,52% dan leguminosae 24,79%. Produksi biomas hijauan tertinggi di Desa Kari99,.95 ton/ha/th.
KUALITAS ORGANOLEPTIK SUSU KAMBING PASTEURISASI DENGAN PENAMBAHAN KAYU SECANG (Caesalpinia Sappan L.) Cici Syafni Guswira; Yoshi Lia Anggrayni; Jiyanto Jiyanto
Jurnal Peternakan (Jurnal of Animal Science) Vol 6, No 1 (2022): Jurnal Peternakan ( Jurnal Of Animal Science )
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jac.v6i1.6417

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan kayu secang dengan level berbeda terhadap kualitas organoleptik susu kambing pasteurisasi. Penelitian ini telah dilaksanakan pada bulan September sampai bulan Desember 2020 bertempat di Laboratorium Dasar Fakultas Pertanian Universitas Islam Kuantan Singingi. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan analisis sensori uji rangking dengan 4 perlakuan yaitu A: sediaan kayu secang level 0%, (kontrol), B: sediaan kayu secang level 2%, C: sediaan kayu secang level 4%, D: sediaan kayu secang level 6%. Parameter yang diamati adalah uji organoleptik yang terdiri dari warna, aroma, rasa dan tingkat kesukaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan kayu secang terhadap susu kambing pasteurisasi berpengaruh sangat nyata (P<0.01) terhadap warna, aroma, rasa dan tingkat kesukaan pada susu kambing pasteurisasi. Perlakuan terbaik dari penelitian ini pada perlakuan B yaitu penambahan level kayu secangsebanyak 2%. Nilai rata-rata hasil penilaian uji rangking terhadap warna, aroma, rasa dan tingkat kesukaan yaitu 2.93, 1.43, 1.50 dan 1.43.
KUALITAS FISIK DAN NUTRISI FERMENTASI JERAMI PADI DENGAN PENAMBAHAN BERBAGAI JENIS GULA Infitria Infitria; Pajri Anwar; Jiyanto Jiyanto
Jurnal Peternakan (Jurnal of Animal Science) Vol 7, No 1 (2023): Jurnal Peternakan ( Jurnal Of Animal Science )
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jac.v7i1.10106

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui kualitas fisik dan nutrisi jerami fermentasi dengan berbagai jenis penambahan gula. Penelitian terdiri atas tiga tahap yaitu survey, pengambilan jerami padi dan kualitas fisik dan nutrisi fermentasi jerami padi. Rancangan penelitian menggunakan RAL (Rancangan Acak Lengkap) dengan  4 perlakuan dan 5 ulangan. Perlakuan yang digunakan adalah P0= Kontrol, P1= fermentasi jerami dengan penambahan gula pasir, P2= fermentasi Jerami dengan penambahan gula merah, P3= Fermentasi jerami dengan penambahan sirup marjan, P4= fermentasi jerami dengan penambahan  sari kurma. Parameter yang diamati adalah kualitas  fisik berupa warna, aroma/bau dan tekstur. Kualitas nutrisi berupa kandungan bahan kering, abu, serat kasar, protein kasar, lemak kasar dan BETN. Hasil penelitian memperlihatkan kualitas fisik fermentasi jerami padi berupa warna, aroma, tekstur dan suhu memperlihatkan perbedaan antara perlakuan P0 kontrol dengan P1, P2, P3 dan P4 dengan penambahan berbagai jenis gula. Begitu juga dengan kualitas nutrisi memperlihatkan kandungan yang berbeda. Kesimpulan dari penelitian ini adalah perlakuan terbaik pada kualitas fisik dan kualitas nutrisi yaitu perlakuan P4 dengan penambahan sari kurma, protein kasar 9.86% dan serat adalah 27.32%.