agusty maulidya
Fakultas Keperawatan Universitas Syiah Kuala

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PERBANDINGAN GEJALA ANSIETAS PADA KELOMPOK UMUR LANSIA agusty maulidya; Dara Febriana
Idea Nursing Journal Vol 9, No 3 (2018): Idea Nursing Journal
Publisher : Fakultas Keperawatan-Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (433.346 KB) | DOI: 10.52199/inj.v9i3.12878

Abstract

ABSTRAKKeberadaan populasi lansia di dunia meningkat sangat cepat. Dengan meningkatnya populasi penduduk lansia, akan diiringi dengan masalah kesehatan mereka, salah satunya adalah masalah psikososial akan. Ansietas merupakan salah satu masalah psikososial yang mempengaruhi populasi lansia. Masalah psikososial terjadi karena jarang teridentifikasi oleh profesional keperawatan serta lansia yang tidak memahami masalah psikososial yang dialami. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perbandingan gejala ansietas pada berbagai kelompok umur lansia di Kota Banda Aceh. Jenis penelitian ini deskriptif komparasi dengan pendekatan cross sectional study. Cara penarikan sampel menggunakan metode convinience sampling, dan diperoleh besar sampel sebanyak 201 responden yang didapatkan dengan menggunakan perhitungan rumus slovin. Pengumpulan data menggunakan instrumen baku GAI (Geriatric Anxiety Inventory). Hasil analisis data dengan menggunakan chi-square didapatkan tidak ada perbandingan antara gejala ansietas dengan umur lansia di Kota Banda Aceh (p-value 0,316) dikarenakan responden pada setiap kelompok umur memiliki gejala ansietas lebih banyak dari pada responden yang tidak ada gejala ansietas. Oleh karena itu, diharapkan pihak pelayanan agar dapat memberikan pelayanan yang sesuai dan mampu memberikan asuhan keperawatan pada lansia dengan membantu lansia beradaptasi dalam perubahan fisik, konsep diri, serta fungsi peran sehingga lansia mampu berespon adaptif terhadap ansietas.Kata kunci: Ansietas, lansia dan umur ABSTRACTThe population of the elderly is increasing worldwide and this phenomenon brought with it health problems such as psychosocial anxiety. Anxiety is one of the psycho-social problems affecting the elderly population. Nurses rarely identify this psychosocial problem and the elderly who suffers from it are often unaware of the problem they experience. This study aimed to compare the symptoms of anxiety in various age groups in Banda Aceh. Descriptive comparative with cross-sectional study approach was used in the current study. A total of 201 respondents were drawn using convenience sampling method with solvin formula. Standard GAI instruments (Geriatric Anxiety Inventory) were used to collect the data. The results of the data analysis using the chi-square showed that there was no comparison between anxiety symptoms and the age of the elderly in Banda Aceh (p-value 0.316) because the respondents in each age group had more symptoms of anxiety than those who had no such symptom. Therefore, it is expected that the health service unit provides appropriate services and nursing care to the elderly by helping them to adapt to physical changes, self-concept, role, and functions so that the elderly can respond adaptively to anxiety. Keyword: Anxiety, the elderly and age.