This Author published in this journals
All Journal Jurnal Teknik ITS
Muhammad Naufal
Departemen Teknik Mesin Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Studi Eksperimen Kinerja Turbin Angin Savonius dengan Returning Blade di Samping Gedung Pada Jarak G/D=1,5769 dari Dinding Muhammad Naufal; Tri Yogi Yuwono
Jurnal Teknik ITS Vol 11, No 1 (2022)
Publisher : Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat (DRPM), ITS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12962/j23373539.v11i1.83284

Abstract

Energi merupakan kebutuhan pokok bagi manusia pada zaman sekarang mulai dari kebutuhan rumah tangga sampai dengan kebutuhan di bidang indsutri. Ketersediaan cadangan batu bara akan habis dalam kurun waktu 71 tahun. Energi baru terbarukan dapat menjadi sebuah solusi untuk menangani masalah dan meinpisnya cadangan batu bara, salah satunya pemanfaatan energi angin dengan turbin angin Savonius. Pada penelitian ini digunakan turbin angin Savonius yang memiliki 2 sudu turbin dengan diameter sudu turbin (D) 165,2 mm, tinggi turbin (H) 294,4 mm, diameter poros (b) 19 mm, dan diameter end plates (????0) 321 mm. Turbin diletakkan di samping kayu triplek sebagai model dinding bangunan dengan returning blade di sebelah dinding pada G/D = 1,5769. Variasi kecepatan angin yang digunakan yaitu 4 hingga 10 m/s. Hasil yang didapatkan pada penelitian ini adalah turbin angin Savonius dengan menggunakan dinding dapat meningkatkan performa turbin angin Savonius pada kecepatan 5 hingga 10 m/s, dengan nilai coefficient of power tertinggi pada kecepatan 7 m/s sebesar 0,0386 pada TSR 0,459. Nilai coefficient of moment tertinggi pada kecepatan angin 7 m/s dengan nilai sebesar 0,1394. Penggunaan model dinding juga meningkatkan kemampuan self starting pada kecepatan 4 hingga 9 m/s, di mana nilai coeffcient of static torque mininum mendekati nilai 0.