p-Index From 2019 - 2024
0.562
P-Index
This Author published in this journals
All Journal Jurnal TEKNOKES
Syaifudin Syaifudin
Jurusan Teknik Elektromedik, Poltekkes Kemenkes Surabaya

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Incubator Analyzer Portabel Berbasis Pemrograman Visual Dilengkapi Penyimpanan ke Sd Card Agistya Ananda Charisa; Bedjo Utomo; Syaifudin Syaifudin
Jurnal Teknokes Vol 12 No 2 (2019): September
Publisher : Jurusan Teknik Elektromedik, POLTEKKES KEMENKES Surabaya, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (670.053 KB)

Abstract

Menurut peraturan pemerintah, alat kesehatan yang digunakan di sarana pelayanan kesehatan wajib untuk dilakukan uji kalibrasi secara berkala, setidaknya satu tahun sekali. Salah satu contoh alat yang digunakan untuk kalibrasi adalah Incubator Analyzer. Tujuan umum penulisan karya tulis ilmiah ini adalah untuk menganalisis hasil data pengukuran suhu dan air flow modul incubator analyzer dengan INCU test II. Tujuan khusus penulisan karya tulis ilmiah ini adalah melakukan analisis data suhu dan air flow dengan metode after only. Suhu adalah derajat panas atau dingin yang diukur berdasarkan skala tertentu dengan menggunakan thermometer. Sedangkan Air flow meter, adalah perangkat yang mengukur aliran udara, yaitu berapa banyak udara mengalir melalui tabung. Ini tidak mengukur volume udara yang lewat melalui tabung, mengukur kecepatan yang sebenarnya dari udara yang mengalir melalui perangkat dalam segmen waktu yang ditetapkan. Sensor DS18B20 dapat mendeteksi suhu dengan cukup baik dimana didapatkan error terbesar pada DS18B20 0,071372741%, pada Sensor Ultrasound dapat mendeteksi Airflow dengan error 0,6%. Menggunakan pengiriman data dengan bluetooth HC-05 yang ditampilkan pada Delphi. Dari data yang dihasilkan dapat disimpulkan bahwa alat laik digunakan.
Incubator Analyzer Menggunakan Aplikasi Android Hidayah Nur Annisa Samputri; Syaifudin Syaifudin; Dyah Titisari
Jurnal Teknokes Vol 12 No 1 (2019): April
Publisher : Jurusan Teknik Elektromedik, POLTEKKES KEMENKES Surabaya, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (742.753 KB)

Abstract

Incubator analyzer merupakan perangkat yang dirancang untuk mengukur kondisi-kondisi yang ada di dalam alat incubator seperti suhu, kelembaban, kebisingan, dan aliran udara. Inkubator bayi berfungsi untuk menjaga temperatur di sekitar bayi supaya tetap stabil, atau dengan kata lain dapat mempertahankan suhu bayi dalam batas tubuh normal. “Incubator Analyzer Menggunakan Bluetooth Tampil Android” ini memiliki parameter suhu menggunakan sensor DS18B20 untuk pembacaan T1, T2, T3, T4, dan T5, menggunakan sensor Thermocouple K-type untuk pembacaan Tmatras dengan range suhu yang dapat diukur 30-50°C, kebisingan menggunakan Analog sound sensor V2 dengan range 40-60 dB, kelembaban dengan range 50-90 %RH, dan air flow meter dengan range 0-0,35 m/s yang kemudian diolah oleh Arduino Atmega 328 kemudian ditampilkan pada Android, dan disimpan pada memori internal Android. Berdasarkan dari hasil pengujian pada Baby Incubator dengan suhu setting 340C dan 360C, didapatkan nilai error terbesar 7,3138% untuk pembacaan sensor suhu dan nilai error terbesar 8,8403% untuk pembacaan sensor kebisingan. Setelah melakukan proses studi literature, perencanaan, percobaan, pembuatan modul, pengujian alat, dan pendataan, secara umum dapat disimpulkan bahwa alat ‘Incubator Analyzer menggunakan Bluetooth Tampil Android’ dapat digunakan dan sesuai dengan perencanaan.
Alat Ukur Konsentrasi Dan Flow Oksigen Pada Ventilator Yunaifi Niswatul Firdaus; Syaifudin Syaifudin; M.Prastawa Assalim Tetra Putra
Jurnal Teknokes Vol 12 No 1 (2019): April
Publisher : Jurusan Teknik Elektromedik, POLTEKKES KEMENKES Surabaya, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (568.683 KB)

Abstract

Oxygen Analyzer merupakan alat ukur kadar oxygen dalam suatu gas yang berperan penting dalam berbagai bidang industri maupun bidang kesehatan. Dalam bidang kesehatan oxygen analyzer difungsikan untuk mengukur kadar gas oksigen pada tabung oksigen, alat terapi oksigen, outlet gas medis, ventilator, Continuous Positive Airway Pressure (CPAP) serta Baby Incubator yang dilengkapi dengan pemberian oxygen di dalamnya. Alat ini menggunakan sensor KE-25 untuk mendeteksi kadar oksigen dan sensor OCS 03F untuk aliran oksigen, kemudian di tampilkan pada LCD karakter 2X16. penelitian ini menggunakan metode pre eksperimental dengan jenis peneltian after only design. Berdasarkan hasil pengukuran pada alat ventilator di rumah sakit maka diperoleh tingkat rata - rata kesalahan pembacaan (error(%)) pada kadar oksigen yaitu 0,421504%, sedangkan pada aliran oksigen yaitu 0,49285%.