Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

PENGARUH PENGGUNAAN TEPUNG BUAH JAMBU BIJI MERAH DALAM RANSUM TERHADAP PERTUMBUHAN TULANG AYAM BROILER Hastuti, Desi Tri; Mahfuds, Luthfi Djauhari; Sarengat, Warsono
Animal Agriculture Journal Vol 2, No 2 (2013): Volume 2, Nomor 2, Tahun 2013
Publisher : Animal Agriculture Journal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (204.672 KB)

Abstract

ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penggunaan tepung buah jambu biji merah dalam ransum terhadap pertumbuhan tulang ayam broiler. Ayam broiler umur 16 hari unsex strain MB 202 sebanyak 120 ekor dengan bobot rata – rata 389,33 ± 7,9 g. Dua puluh unit petak kandang dengan masing-masing unit berisi 6 ekor ayam. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap dengan 5 perlakuan dan 4 ulangan, T0 (kontrol) : ransum tanpa penggunaan tepung buah jambu biji merah; T1 : ransum dengan penggunaan tepung buah jambu biji merah 1,7%; T2 : ransum dengan penggunaan tepung buah jambi biji merah 3,4% ; T3 : ransum dengan penggunaan tepung buah jambu biji merah 5,1%; T4 : ransum dengan vitamin C 500 ppm. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan prosedur analisis ragam dengan uji F pada taraf 5 % dan apabila hasil analisis menunjukkan pengaruh perlakuan yang nyata akan dilanjutkan dengan uji wilayah ganda Duncan dengan program SAS versi 9.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan dengan penggunaan tepung buah jambu biji merah level 1,7% berpengaruh terhadap lingkar tulang tibia dan panjang tulang tarsometatarsus, namun tidak berpengaruh terhadap bobot hidup, panjang, berat, dan lingkar tulang femur, panjang, berat tulang tibia, berat dan lingkar tulang tarsometatarsus.Kata kunci : broiler, ransum, jambu biji merah, pertumbuhan tulangABSTRACT The goals of this study is to find out the utilization of red guava fruit meal in the diet on broiler bone growth. Broiler chickens at 16 days old unsex strain MB 202 ammount 120 with average weight 389,33 ± 7,9 g. Twenty unit cages with each unit placed 6 broiler chicken This research used completely randomized design with 5 treatments and 4 replications, T0 (control): rations without red guava fruit meal, T1: ration with red guava fruit meal 1,7%, T2: ration with red guava fruit meal 3,4%, T3: ration with red guava fruit meal 5,1%. The data obtained were analyzed using various analytical procedures F-test with level 5% and if the result of the analysis show that the real effect of treatment will be followed by Duncan's test with SAS program version 9.0. The results showed that treatment with red guava fruit meal 1,7% in the diet give effect to diameters of tibia bone and long of tarsometatarsus bone, but had not effected to live weight, long; diameter and weight of femur bone, long and weight of tibia bone, diameter and weight of tarsometatarsus bone.Key words: broiler, ration, red guava fruit, bone growth
HUBUNGAN INTENSITAS PENGGUNAAN SMARTPHONE DENGAN KUALITAS TIDUR MAHASISWA PROGRAM STUDI SARJANA KEPERAWATAN STIKES BHAMADA SLAWI Desi Tri Hastuti; Dwi Budi Prastiani; Khodijah .
Bhamada: Jurnal Ilmu dan Teknologi Kesehatan (E-Journal) Vol 10 No 1 (2019)
Publisher : STIKES BHAMADA SLAWI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36308/jik.v10i1.113

Abstract

Tidur merupakan salah satu kebutuhan dasar yang paling penting. Terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi kualitas tidur mahasiswa, salah satunya yaitu gaya hidup. Mahasiswa dalam menyelesaikan tugas dan untuk membantu proses pembelajaran, membutuhkan teknologi informasi komunikasi yang canggih khususnya smartphone. Penelitian ini bertujuan menganalisis hubungan intensitas penggunaan smartphone dengan kualitas tidur pada mahasiswa Program Studi Sarjana Keperawatan STIKes Bhamada Slawi. Penelitian ini menggunakan desain deskripsi korelasi dengan pendekatan cross sectional. Sampel dalam penelitian ini adalah 176 mahasiswa yang diambil degan teknik proporsional random sampling. Berdasarkan hasil analisis korelasi dengan kendall tau diperoleh nilai koefisien korelasi sebesar 0,327 dan taraf signifikansi sebesar 0,000 (p < 0,05), artinya ada hubungan positif yang cukup signifikan antara intensitas penggunaan smartphone dengan kualitas tidur mahasiswa. Mahasiswa diharapkan lebih menyadari tingkat intensitas penggunaan smartphone setiap harinya terutama waktu sebelum tidur sehingga tidak mengganggu kualitas tidurnya.
HUBUNGAN INTENSITAS PENGGUNAAN SMARTPHONE DENGAN KUALITAS TIDUR MAHASISWA PROGRAM STUDI SARJANA KEPERAWATAN STIKES BHAMADA SLAWI Desi Tri Hastuti; Dwi Budi Prastiani; Khodijah .
Bhamada: Jurnal Ilmu dan Teknologi Kesehatan (E-Journal) Vol 6 No 2 (2015)
Publisher : STIKES BHAMADA SLAWI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tidur merupakan salah satu kebutuhan dasar yang paling penting. Terdapat beberapa faktor yangmempengaruhi kualitas tidur mahasiswa, salah satunya yaitu gaya hidup. Mahasiswa dalammenyelesaikan tugas dan untuk membantu proses pembelajaran, membutuhkan teknologi informasikomunikasi yang canggih khususnya smartphone. Penelitian ini bertujuan menganalisis hubunganintensitas penggunaan smartphone dengan kualitas tidur pada mahasiswa Program Studi SarjanaKeperawatan STIKes Bhamada Slawi. Penelitian ini menggunakan desain deskripsi korelasi denganpendekatan cross sectional. Sampel dalam penelitian ini adalah 176 mahasiswa yang diambil deganteknik proporsional random sampling. Berdasarkan hasil analisis korelasi dengan kendall taudiperoleh nilai koefisien korelasi sebesar 0,327 dan taraf signifikansi sebesar 0,000 (p < 0,05), artinyaada hubungan positif yang cukup signifikan antara intensitas penggunaan smartphone dengan kualitastidur mahasiswa. Mahasiswa diharapkan lebih menyadari tingkat intensitas penggunaan smartphonesetiap harinya terutama waktu sebelum tidur sehingga tidak mengganggu kualitas tidurnya.