Claim Missing Document
Check
Articles

Found 29 Documents
Search

PENGARUH PERUBAHAN PROFIL CAMSHAFT TERHADAP UNJUK KERJA MOTOR SATRIA F 150CC DOHC Andrew Wijaya; Teng sutrisno
Mechanova Vol 5 (2016): Semester gasal 2016-2017
Publisher : Petra Christian University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1343.404 KB)

Abstract

Semakin beragamnnya dunia otomotif di bidang sepeda motor di Indonesia terus mengalami perkembangan.Perkembangan yang terjadi pada perubahan perubahan dari sektor mesin baik kapasitas mesin maupun teknologi yangdiusungnya. Salah satu cara menigkatkan performa kendaraan adalah dengan merubah sektor mesin bisa denganmerubah kepala silinder, pengabutan bahan bakar, ataupun pengapian. Salah satu yang yang cukup berpengaruhterutama pada kendaraan 4 tak adalah camshaft karena merupakan pengatur masuk keluarnya gas masuk dan gas buangdalam ruang bakar. Oleh karena itu di lakukan penelitian bentuk profil camshaft agar dapat meningkatkan performakendaraan baik torsi maupun daya untuk keperluan tertentu seperti peningkatan performa kendaraan. Sehingga kitadapat mendapat perbandingan antara profil camshaft standart dengan camshaft modifikasi manakah yang lebih baikuntuk pengatur waktu buka tutup kendaraan. Dari hasil percobaan yang telah di lakukan didapat hasil yang paling baikadalah pada camshaft modifikasi 1 dengan bentuk profil yang tidak terlalu berlebih, namun dapat menaikkan performakendaraan baik daya maupun torsi
PERANCANGAN BODY MOTORA MK. II UNTUK KOMPETISI INDONESIA ENERGY MARATHON CHALLENGE Alvin Julianto; teng sutrisno
Mechanova Vol 4 (2015): Semester gasal 2015-2016
Publisher : Petra Christian University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (642.192 KB)

Abstract

Direktorat Jendral Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menyelenggarakan kompetisi IndonesiaEnergy Marathon Challenge (IEMC). IEMC merupakan kompetisi mobil hemat energi yang diselenggarakan bagimahasiswa di seluruh Indonesia. Program Studi Teknik Mesin Universitas Kristen Petra telah mengikuti kompetisi IEMCpada tahun 2012 dengan mobil kelas urban concept yang diberi nama Motora Mk. I. Mobil Motora Mk I. dikembangkanseluruh sistem–sistemnya agar dapat mengikuti perlombaan IEMC. Pengembangan mobil telah berhasil dilakukan padaseluruh sistemnya, namun belum berhasil membuat body-nya. Metode perancangan yang dilakukan adalah pembuatansurface modeling dengan software SolidWorks. Besarnya nilai koefisien drag (CD) didapatkan dari hasil simulasimenggunakan software ANSYS. Simulasi dijalankan menggunakan model viscous, k-epsilon RNG pada kecepatan udara15 m/s. Hasil simulasi berupa gaya drag kemudian dihitung dengan persamaan sehingga didapatkan nilai CD sebesar0,198. Body dilanjutkan ke proses pembuatan setelah didapatkan hasil simulasinya. Proses pembuatan dilakukan denganmembuat prototype, lalu membuat moulding yang kemudian digunakan untuk mencetak body. Berat body melalui prosesmenimbang didapatkan berat body sebesar 36 kg.
THE DESIGN OF AUDIO DELAY MODULE TO CREATE STAGING AND IMAGING EFFECT Hans Kristanto; Teng sutrisno
Mechanova Vol 4 (2015): Semester genap 2015-2016
Publisher : Petra Christian University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (945.313 KB)

Abstract

Humans have the ability to determine the location of a sound source using two ears as a comparisoncalled sound localization, just like the eyes when viewing a 3D movie. In the car, there are twosources of sound that left and right speakers. Both of these sound sources can lead to the creationof staging and imaging effects. However, unlike the home multimedia system that can be placedsymmetrically to the listener. Therefore, the device needs to set the delivery time of the sound by thespeaker.This research is done by designing a module to determine the accuracy of the module is carried outexperiments using two different power supply. Power supply is contained in the adapter laboratorycontrol system and the battery 9 V. From the research conducted, it was found that there was adifference delay generated IC PT2399 when it gets electricity from the power supply source isdifferent. In this study also found that the time difference of the sound of each speaker to the earaffects the quality of staging and imaging effects, audio systems that use delay has a staging locationin front of the driver.
Re-Desain Exhaust System Pada Mesin BMW M43 Dengan Konfigurasi 4-1 Untuk Balap Drag Race Rizky Rana Ashmawan; Teng Sutrisno
Mechanova Vol 6 (2017): Semester genap 2017-2018
Publisher : Petra Christian University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (315.692 KB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk meningkatkan performa BMW E36 mesin M43 dengan cara melakukan modifikasi keseluruhan pada bagian exhaust untuk balap drag race. Bagian yang dimodifikasi meliputi header dengan konfigurasi 4-1, kolektor, resonator serta muffler. Desain exhaust system yang baik  akan memperlancar aliran gas buang dari mesin. Sehingga mampu membuat performa mesin mobil menjadi lebih baik daripada sebelumnya untuk mengejar target time pada balap drag race. Metode penelitian ini adalah dengan mendesain ulang header 4-1 dengan program Solidwork. Kemudian hasil desain tersebut dilakukan simulasi aliran fluida untuk mendapatkan nilai pressure drop di tiap pipa silinder. Modifikasi resonator dilakukan dengan variasi dimensi panjang dan di uji dengan alat dynamometer untuk mengetahui perubahan daya dan torsi yang diakibatkan dari modifikasi resonator. Pengujian dilakukan dengan uji coba langsung di sirkuit drag race 201 meter untuk mengetahui peningkatan target time yang ingin di capai. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan target time (elapsed time) sebesar 0.85 detik dari time standar 12,2 detik menjadi 11,3 detik.
PERANCANGAN DAN PEMBUATAN PRE-AMPLIFIER AUXILIARY UNTUK SMARTPHONE PADA SISTEM AUDIO MOBIL Hans Christian; Teng sutrisno
Mechanova Vol 5 (2016): Semester genap 2016-2017
Publisher : Petra Christian University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (599.147 KB)

Abstract

Headunit pada mobil dapat mengolah suara melalui beberapa sumber input. Sumber input yang dapatdiolah oleh headunit meliputi CD, USB, dan Aux. Project yang dilakukan adalah pembuatan alatbernama preamplifier auxiliary. Alat yang dibuat memiliki kemampuan untuk meningkatkan signalinput dari smartphone sebagai pemutar lagu.Pembuatan preamplifier menggunakan berbagai macam komponen elektronika. Komponen yangdigunakan antara lain IC op-amp, resistor, kapasitor, potensiometer, dan PCB. Preamplifier dibuatdengan menggunakan rangkaian op-amp berjenis inverting amplifier. IC yang digunakan memilikitipe 5532 dengan kualitas suara vokal yang jernih. Resistor yang digunakan adalah jenis carbon film.Kapasitor yang digunakan berjenis MKP dan keramik. Jenis komponen dipilih berdasarkan sumber-sumber yang didapatkan agar suara yang dihasilkan dapat memenuhi target awal.Hasil pembuatan preamplifier auxiliary menunjukkan adanya peningkatan daya keluaran. Dayakeluaran yang dihasilkan mencapai 0.61mW. Sebelum dilakukan penguatan dengan preamplifier,daya keluaran dari smartphone hanya sebesar 0.0479W. Peningkatan gain yang dihasilkan mencapai45,7%
STUDI TOPOLOGI ALIRAN 3 DIMENSI PADA SUSUNAN KASKADE KOMPRESOR AKSIAL AKIBAT PENAMBAHAN FORWARD FACING STEP TURBULENCE GENERATOR Jimmy Jimmy; Teng sutrisno
Mechanova Vol 5 (2016): Semester genap 2016-2017
Publisher : Petra Christian University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1377.752 KB)

Abstract

Kinerja kompresor seringkali tidak maksimal akibat kerugian hidrolis yang besar. Aliransekunder merupakan faktor yang paling dominan sebagai penyebab kerugian hidrolis, sehinggadengan mereduksi aliran sekunder dapat meningkatkan kerja dari kompressor aksial. Aliransekunder dapat direduksi dengan menggunakan Forward Facing Step Turbulence (FFST ).Penelitian dilakukan dengan variasi stagger dan angle of attack. Dampak dari penambahan FFSTadalah dapat mengurangi kerugian energi yang ditunjukkan oleh pressure loss coefficient. Padastagger 30°, penambahan FFST mampu mereduksi kerugian energi paling maksimal pada angleof attack 8° sebesar 21.7%. Penambahan FFST pada stagger 60° mampu mereduksi kerugianenergi tetapi tidak memberikan dampak yang signifikan. Menurut teori wall stall apabila staggermelebihi 50°, akan berdampak pada penyumbatan aliran yang besar, sehingga tidak memberikanperubahan yang signifikan pada pressure loss coefficient.
PENGARUH PENAMBAHAN MINYAK BIJI RAMBUTAN TERHADAP UNJUK KERJA MESIN DIESEL Rendy Wibisono; Willyanto Anggono; Teng Sutrisno
Mechanova Vol 5 (2016): Semester genap 2016-2017
Publisher : Petra Christian University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (262.177 KB)

Abstract

Pada zaman sekarang ini penggunaan mesin diesel semakin meningkat. Mesin dieselmenggunakan bahan bakar fosil sehingga mengakibatkan menipisnya cadangan bahan bakarfosil. Penggunaan biodiesel merupakan salah satu alternatif untuk mengurangi penggunaanbahan bakar fosil. Biodiesel yang dihasilkan berasal dari bahan baku limbah berupa bijirambutan. Biji rambutan diekstrak untuk diambil kandungan minyaknya menggunakan metodesoxhlet lalu memproduksi metil ester melalui cara transesterifikasi menggunakan katalis KOHsebanyak 1% dan methanol 20% dari berat minyak dan diaduk dengan kecepatan 400rpm selama1jam. Biodiesel campuran B10 dari minyak biji rambutan memenuhi spesifikasi Dirjen Migas,sedangkan campuran B20 tidak memenuhi spesifikasi. Uji performansi B10 menghasilkan nilaipuncak daya 41,58 Hp, torsi 143,15 Nm, BMEP 70980,2 Kg/m 2 , efisiensi termal 31,41% dan sfcterendah 0,20 Kg bahan bakar/HP.jam.
OPTIMASI DESAIN IMPELLER KOMPRESSOR PADA TURBOCHARGER TD04-12T UNTUK MESIN MITSUBISHI 4M40 Christopher Aninditya; Teng sutrisno
Mechanova Vol 5 (2016): Semester genap 2016-2017
Publisher : Petra Christian University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1119.571 KB)

Abstract

Bahan bakar minyak merupakan sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui dan banyakdigunakan sektor otomotif. Sektor otomotif pengguna bahan bakar minyak adalah internalcombustion engine seperti yang digunakan di mobil. Untuk meningkatkan efisiensi pembakaraninternal combustion engine, efisiensi volumetris perlu ditingkatkan dengan menaikkan tekananudara masuk menggunakan turbocharger. Bagian dari turbocharger yang menaikkan tekananudara masuk adalah kompressor yang desainnya sangat mempengaruhi kenaikan tekanan udara.Metode penelitian dilakukan dengan menggunakan simulasi computational fluid dynamic, yaitusekumpulan metodologi yang menggunakan komputer untuk melakukan simulasi aliran fluidadengan memecahkan persamaan Navier-Stokes secara numerik. Sedangkan analisa data yangdilakukan adalah analisa terhadap pola aliran udara dan kenaikan tekanan udara. Modifikasi yangdilakukan pada penelitian ini yaitu memodifikasi panjang splitter blade dan jumlah main blade.Dari hasil penelitian diketahui bahwa modifikasi 8 main blade adalah modifikasi yang paling baik,menaikkan tekanan udara sebesar 19.96%. Modifikasi panjang splitter blade kurang efektif karenahanya menaikkan tekanan udara sebesar 4.3%.
Studi Karakteristik Laju Aliran Campuran Udara Dan Bahan Bakar Pada Beberapa Variasi Intake Manifold Motor Yamaha Vega Michael Hotama; Teng sutrisno
Mechanova Vol 5 (2016): Semester gasal 2016-2017
Publisher : Petra Christian University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (566.72 KB)

Abstract

Pengaruh penambalan permukaan luar intake manifold dengan las diral mengubah bentuk profil intake manifold padaperforma motor bakar sepeda motor Yamaha Vega R 110 cc. Salah satu cara untuk meningkatkan performa dari sepedamotor adalah dengan melakukan perubahan bentuk profil intake manifold standard ke intake manifold modifikasi. Intakemanifold modifikasi ini bertujuan untuk memperlancar aliran udara dan dapat meyimpan udara disaluran intake manifold.Cara mengubah bentuk profil intake manifold yaitu penambalan pada permukaan luar intake manifold menggunakan lasdiral. Pemilihan bentuk intake manifold pada penelitian ini adalah intake manifold modifikasi biasa dan kecil,membandingkan kedua intake tersebut dengan intake manifold standard pabrik. Metode pengujian yang dilakukan padapenelitian ini adalah dengan melakukan simulasi aliran dengan menggunakan progam komputer ANSYS. Serta denganmelakukan uji dynotest untuk mengetahui peningkatan daya dan torsi, sebelum dan sesudah dilakukan pergantian padamasing – masing variasi intake manifold. Hasil yang didapat setelah melakukan simulasi adalah intake manifold yangprofilnya dibentuk menghasilkan pressure, velocity, dan turbulent yang optimal. Hasil tersebut dicapai oleh intakemanifold modifikasi kedua yang mengalami kemungkinan peningkatan daya sebesar 12% dari intake manifold standard.Dan torsi dari modifikasi kedua mengalami kemungkinan peningkatan sebesar 8,41% dari intake manifold standard.
PEMBUATAN DAN PEMANFAATAN BIOETANOL KULIT NANAS SEBAGAI CAMPURAN BAHAN BAKAR RON 90 GUNA MENINGKATKAN UNJUK KERJA MESIN MOTOR BENSIN SUPRA X 125 FI Antonius Fernando Lubalu; Teng Sutrisno; Willyanto Anggono
Mechanova Vol 6 (2017): Semester genap 2017-2018
Publisher : Petra Christian University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (763.007 KB)

Abstract

Bioetanol merupakan biofuel yang berfungsi seperti bahan bakar bensin yang diproduksi dari fermentasi glukosa kemudian dilanjutkan dengan proses destilasi. Studi literatur dalam limbah kulit nanas mengandung gula sederhana seperti sukrosa, glukosa dan fruktosa yang dapat digunakan sebagai bahan baku untuk fermentasi alkohol. Hasil fermentasi alkohol akan di destilasi sampai mendapatkan kadar alkohol 90%. Pembuatan bioetanol kulit nanas dilakukan dengan proses fermentasi 12 hari dan proses destilasi sebanyak empat kali sampai kadar mencapai 90%. Kemudian dilakukan pengujian karakteristik bahan bakar dengan parameter Bilangan Oktan Riset, Kandungan Timbal(Pb), temperatur Distilasi 90% Volume Penguapan, dan Berat Jenis (pada suhu 150) dan Flash Point. Hasil pengujian karakteristik bahan bakar menunjukkan bahwa campuran B10 merupakan campuran terbaik. Setelah itu dilakukan pengujian dinamometer di dapati peningkatan performa mesin pada penggunakan bahan bakar B10 berupa daya 1.02% dan torsi 1.1% secara keseluruhan jika dibandingkan dengan performa mesin menggunakan bahan bakar G100. Jadi pada penggunaan bahan bakar B10 meningkatkan performa mesin.