Endang Wahjuningsih
Fakultas Farmasi Universitas Surabaya

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Keamanan Penggunaan Aminofilin pada Pengobatan Asma di Rumah Sakit Delta Surya Sidoarjo Amelia Lorensia; Endang Wahjuningsih; Supriadi Supriadi
Indonesian Journal of Clinical Pharmacy Vol 1, No 4 (2012)
Publisher : Universitas Padjadjaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (663.323 KB)

Abstract

Aminofilin adalah obat yang umum digunakan untuk mengobati asma di Indonesia dan merupakan obat dengan rentang terapi sempit. Meskipun harganya terjangkau, data tentang keamanan penggunaan aminofilin masih kurang. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis keamanan aminofilin berdasarkan terjadinya Adverse Drug Reaction (ADR) pada pasien rawat inap di rumah sakit. Penelitian ini menggunakan desain retrospektif untuk data pasien di rumah sakit selama 2 tahun. Sampel dikumpulkan dengan menggunakan metode purposive sampling yang menggunakan aminofilin dalam terapi asma. ADR yang terjadi dicatat dan dianalisis berdasarkan literatur, kemudian dievaluasi dengan Naranjo Scale yang merupakan alat untuk mengidentifikasi kemungkinan ADR terkait obat. Pasien yang terlibat dalam penelitian ini adalah 41 orang yang menggunakan aminofilin untuk pengobatan eksaserbasi asma. Ditemukan satu kasus yang diduga kemungkinan ADR obat yang terjadi dalam penelitian ini, yaitu hipertensi dengan takikardi. Secara umum semua gejala asma pada pasien rawat inap membaik. Penelitian ini menunjukkan bahwa aminofilin aman digunakan untuk pengobatan asma meskipun hanya terdapat satu insiden diduga ADR yang direkam selama pengamatan. Hal tersebut masih perlu diamati untuk melihat kemungkinan terjadinya ADR. Observasi dari hasil laboratorium, wawancara dengan pasien dan tenaga kesehatan lain dibutuhkan untuk penelitian lebih lanjut.Kata kunci: Keamanan, asma, pasien rawat inap Safety of Aminophylline for Asthma Therapy in Delta Surya Hospital at SidoarjoAbstractAminophylline is common used for treating asthma in Indonesia and has narrow therapeutic index. Despite of its affordable price, data on the safety of using aminophylline is still poorly documented. The aims of this study is to analyze the safety of using aminophylline based on Adverse Drug Reaction (ADR) in hospitalized patients. This study used retrospective design by collecting 2-years-data of hospitalized patients. Using purposive sampling methods, samples were collected from patients who received aminophylline for asthma therapy. ADR event were recorded and evaluated based on some literatures. It was evaluated by Naranjo Scale, a common tool to identify the probability of ADR related drug. From 41 patients who used aminophylline for their exacerbation in asthma treatment, there was one suspected incident of ADR events related to hypertension with tachycardia. In general, aminophyllinewould improve symptoms in hospitalized patients with asthma. This study demonstrates that aminophyllineis safe although there was only one suspected incident of ADR which could be recorded during these observations. However, for further research it still requires observation from laboratory tests and communication with patients and other healthcare workers.Key words: Safety, asthma, hospitalized patients