I Gede Eka Pratama
Program Studi S1 Keperawatan STIKES Bina Usada Bali

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

INTERAKSI TEMAN SEBAYA BERPENGARUH TERHADAP PERILAKU MEROKOK REMAJA KELAS IX DI SMP DAWAN KLUNGKUNG I Gede Eka Pratama; Komang Yogi Triana; Ni Made Dwi Ayu Martini
Jurnal Keperawatan dan Kesehatan Masyarakat Cendekia Utama Vol 10, No 2 (2021): Jurnal Keperawatan dan Kesehatan Masyarakat Cendekia Utama
Publisher : STIKES Cendekia Utama Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31596/jcu.v10i2.761

Abstract

ABSTRAK Remaja merupakan periode transisi perkembangan dari masa anak ke masa dewasa yang ditandai dengan ketidakmatangan emosional yang stabil serta sangat rentan terpengaruh oleh teman sebaya, salah satunya yaitu merokok. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan interaksi teman sebaya dengan perilaku merokok pada remaja putra kelas ix di SMP Negeri Kecamatan Dawan Kabupaten Klungkung. Jenis penelitian ini yaitu penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode pendekatan cross-sectional. Penelitian ini menggunakan tehnik total sampling, sebanyak 127 responden. Instrument yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kuesioner teman sebaya dan kuesioner perilaku merokok. Hasil yang didapatkan yaitu interaksi teman sebaya sebagian besar terpengaruh sebanyak 119 responden (93,7%), sedangkan untuk perilaku merokok sebagian besar berperilaku merokok tinggi sebanyak 91 responden (71,7%). Berdasarkan hasil penelitian dengan menggunakan uji korelasi spearman’s rho didapat nilai p value 0,000, yang artinya ada hubungan antara interaksi teman sebaya dengan perilaku merokok pada remaja putra. Peran teman sebaya diharapkan dapat menjadi sasaran dalam mencegah bertambahnya remaja yang merokok.Kata Kunci: Interaksi Teman Sebaya, Perilaku Merokok, Remaja